Setelah bertahun-tahun terjebak dalam ketidakpastian dan berbagai penundaan, proyek film Sleeping Dogs yang dibintangi Donnie Yen kini dipastikan batal. Film ini pertama kali diumumkan pada 2017 dengan Original Film dan DJ2 Entertainment sebagai rumah produksi.
Namun setelah pengumuman tersebut, hampir tidak ada perkembangan berarti sehingga harapan akan realisasi film ini semakin pudar seiring berjalannya waktu.
Meski sempat muncul pembaruan kecil mengenai kabar tentang sutradara potensial dan pernyataan Donnie Yen pada 2018 yang menyebut upayanya untuk mendorong proyek ini, pada kenyataannya tidak ada langkah konkret yang dilakukan.
Dalam wawancara terbaru bersama Polygon, Donnie Yen memberi kabar kurang menyenangkan terkait proyek film Sleeping Dogs.
"Saya menghabiskan banyak waktu dan melakukan banyak pekerjaan dengan para produser ini, bahkan saya menginvestasikan sebagian uang saya sendiri untuk mendapatkan draf-draf dan beberapa haknya. Saya menunggu bertahun-tahun. Bertahun-tahun. Dan saya benar-benar ingin melakukannya," ungkap Donnie Yen, dikutip pada Senin (13/1/2025).
"Saya punya banyak visi di kepala saya, dan sayangnya… saya tidak tahu, kalian tahu sendiri kan bagaimana Hollywood itu? Saya menghabiskan banyak sekali waktu untuk itu. Ini adalah hal yang sangat disayangkan. Yah, kita lanjut ke hal-hal yang lebih baik," sambungnya.
Berbagai upaya yang telah ia lakukan untuk mewujudkan proyek ini, termasuk mencari alur cerita yang tepat agar bisa diadaptasi dengan baik. Namun pada akhirnya, ia memutuskan untuk meninggalkan proyek tersebut setelah upayanya tidak membuahkan hasil.
Keputusan Donnie Yen untuk mundur dari proyek film Sleeping Dogs setelah bertahun-tahun mencoba mewujudkannya menjadi semakin disayangkan jika melihat tren adaptasi video game yang sukses dalam beberapa tahun terakhir.
Dari serial televisi seperti Yakuza, Fallout,The Last of Us, sampai film layar lebar seperti Uncharted dan franchise Sonic the Hedgehog, jelas bahwa stigma kegagalan adaptasi video game mulai memudar.
Jika produksinya berjalan sesuai rencana, adaptasi Sleeping Dogs kemungkinan besar memiliki peluang besar untuk sukses di tengah popularitas genre ini.
Sementara itu, Donnie Yen tampil di film terbaru The Prosecutor, ia menjadi sutradara sekaligus aktor utama. Selain Donnie Yen, film ini dibintangi oleh Julian Cheung, Michael Hui, Francis Ng, dan MC Cheung Tin-fu.
Dalam kisahnya, seorang pemuda miskin dituduh melakukan perdagangan narkoba setelah ditipu. Seorang mantan jaksa pun menyelidiki kasus ini, mengungkap skema tim pengacara yang korup, dan mengupayakan keadilan meskipun ada hambatan dari kekuatan besar yang jahat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
35 Tahun Berlalu, Sam Raimi Sebut Sekuel Film Darkman Sedang Disiapkan
-
Chris Pratt Beber Pernah Edit Foto Dirinya Jadi Batman, Akui Tak Cocok
-
Masih di Tahap Awal, Michael B. Jordan Ungkap Progres Serial Fourth Wing
-
Keren! Emma Stone Jadi Wanita Termuda yang Berhasil Raih 7 Nominasi Oscar
-
Cuplikan Terbaru Film Supergirl: Jason Momoa Tampil Garang sebagai Lobo
Artikel Terkait
-
9 Film Bioskop Januari 2025 yang Bisa Jadi Hiburan Kamu di Awal Tahun
-
4 Rekomendasi Film Spanyol Karya Oriol Paulo, Penuh dengan Plot Twist!
-
Cinta Nggak Kenal Kasta! Pelajaran Sarat Makna dari Film Ambyar Mak Byar
-
Peran Pendidik Membentuk Karakter dalam Biografi Film Gemencheh Boy
-
Budget Produksi Bocor, The Odyssey Jadi Film Christopher Nolan Termahal?
Entertainment
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
-
Sinopsis Border 2, Film India yang Dibintangi Sunny Deol dan Varun Dhawan
Terkini
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam