Buat kalian yang suka nonton, pekan pertama Februari ini bakal diwarnai dengan berbagai film seru yang siap tayang di bioskop Indonesia. Mulai dari adaptasi drama Korea hingga kisah mistis yang bikin merinding, ada banyak pilihan genre yang bisa kamu nikmati.
Nah, di tanggal 6 Februari 2025 nanti, ada beberapa film menarik yang patut masuk watchlist kamu. Mulai dari kisah kocak seorang karyawan yang terjebak dalam kencan buta dengan bosnya, hingga teror supranatural di gunung dan kutukan mistis dari tanah Jawa. Yuk, cek daftar film yang akan tayang!
1. A Business Proposal
‘A Business Proposal’ diadaptasi dari drama Korea Selatan populer dengan judul serupa. Film ini mengisahkan Sari, seorang food analyst di perusahaan Bowo Food, yang tiba-tiba harus menjadi joki kencan buta demi uang tambahan.
Tanpa disangka, pria yang ditemuinya dalam kencan buta itu adalah Utama, atasan di kantornya. Karena kesan pertemuan pertama mereka cukup buruk, Sari pun mati-matian menghindari Utama. Tapi, apakah segalanya akan berjalan sesuai rencana?
2. Petaka Gunung Gede
‘Petaka Gunung Gede’ diadaptasi dari kisah nyata Maya Azka pada tahun 2007 ketika mendaki gunung. Film ini disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis dan diproduksi oleh Starvision.
Ceritanya berfokus pada pengalaman mistis yang dialami oleh dua sahabat, Maya dan Ita, saat mendaki gunung tersebut. Ita mengalami gangguan supranatural yang diyakini terkait dengan pelanggaran mitos lokal, yang kemudian menimbulkan berbagai teror dan misteri selama pendakian mereka.
3. Psykopat
Bayangkan ditawari uang satu juta dolar hanya untuk tinggal di rumah kosong selama lima hari. Terdengar mudah, bukan? Tapi di film ‘Psykopat’, ini justru awal dari mimpi buruk.
Seorang pria misterius mengundang empat orang ke sebuah rumah bekas lokasi pembunuhan. Saat gambaran masa lalu rumah itu mulai mengusik mereka, satu per satu nyawa pun melayang. Siapa yang akan bertahan hingga akhir?
4. Pulung Gantung: Pati Ngendat
‘Pulung Gantung: Pati Ngendat’ adalah film horor yang mengangkat kisah urban legend dari Tanah Jawa. Kisahnya mengikuti Ryan, yang pulang ke kampung halamannya setelah mendengar kabar bahwa ayahnya meninggal dunia.
Namun, desa itu rupanya dilanda kutukan ‘Pulung Gantung’, fenomena mistis yang membuat orang-orang kehilangan kendali dan mengakhiri hidup mereka dengan cara gantung diri. Ryan dan teman-temannya pun harus berhadapan dengan teror yang lebih mengerikan dari yang mereka bayangkan.
5. Coto VS Konro
‘Coto VS Konro’ adalah film yang berlatar di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Film ini disutradarai oleh Irham Acho Bahtiar. Menceritakan mengenai usaha kuliner coto milik Haji Matto yang selalu ramai pembeli karena rasanya yang enak. Terlebih mereka menggunakan resep turun temurun dari nenek moyang.
Suatu hari Daeng Sangkakala berkeinginan membeli usaha tersebut dengan harapan menjadikannya waralaba besar. Sayangnya, Haji Matto menolaknya. Tak selang lama, Daeng malah mendirikan usaha konro di depan warung Haji Matto, sehingga persaingan bisnis kuliner pun dimulai.
Itu dia lima film yang siap tayang pada 6 Februari 2025. Dari romansa, horor, hingga misteri yang bikin tegang, semuanya punya daya tarik tersendiri.
Jadi, film mana yang paling bikin kamu penasaran?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Fakta Peran Moon Ka Young di Drama 'Law and the City', Jadi Pengacara Muda
-
Di Balik Layar Drama Korea Good Boy: Para Cast Ceritakan Pengalaman Seru Selama Syuting
-
First Impression Good Boy: Aksi Seru, Visual Keren, dan Cerita Bikin Nagih
-
Jadwal Tayang Drama Korea 'Good Boy', Comeback Terbaru Park Bo Gum dan Kim So Hyun
-
Jung Kyung Ho Ungkap Alasan Main di 'Oh My Ghost Clients', Ceritanya Unik!
Artikel Terkait
-
Kembali Dibintangi Gerard Butler, Film Den of Thieves 3 Resmi Digarap
-
4 Drama Korea Romantis Tayang Februari 2025, Cocok untuk Rayakan Valentine
-
Didi, Film Coming of Age Terbaik yang Ajarkan Banyak Hal tentang Jati Diri
-
Film She's from Another Planet: Kisah Seorang Gadis dengan Karakter 4D
-
10 Ide Kado Valentine 2025, Solusi Romantis Selain Bunga dan Cokelat!
Entertainment
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
7 Rekomendasi Film Petualangan Seru yang Membuatmu Lupa Waktu
-
Tembus 2 Juta Penonton Film Sore: Tentang Perjalanan yang Membekas di Hati
-
Step It Up oleh IDID: Tekad Kuat untuk Mengukir Jalan Sendiri Menuju Sukses
Terkini
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
Perjalanan Menemukan Makna Hidup Sejati di Novel Pencari Harta Karun
-
Keren! Rizky Pratama Riyanto Sabet 5 Kali Juara Lomba Video di Karawang
-
Menari Bersama Keberagaman: Seni Pembelajaran Diferensiasi di Kelas Modern
-
Tradisi Perempuan Jepang di Tahun 1930-an di Novel The Makioka Sisters