Drama Korea When the Stars Gossip resmi ditutup oleh penayangan episode 16 yang dirilis pada Minggu (23/2/2025). Namun, akhir cerita atau ending drama tersebut justru mendapat kecaman keras dari para penonton yang telah menyaksikan sejak awal Januari 2025.
Keadaan itu tampak jelas melalui rating episode 16 yang lesu hingga meraih 2,5 persen. Drama tersebut bahkan sempat mencetak rating terendah di episode 15, yakni 1,7 persen.
Padahal, When the Stars Gossip dipenuhi oleh aktor bertabur bintang, seperti Lee Min-ho dan Gong Hyo-jin sebagai pemeran utama.
Perolehan rating yang rendah itu semakin diperburuk dengan mencuatnya komentar miring dari penonton. Mereka ramai-ramai menyampaikan keluhan dan kekecewaan atas ending When the Stars Gossip.
Sorotan utama tertuju kepada skenario, yakni ketika Eve Kim (Gong Hyo-jin) meninggal dunia setelah melahirkan anaknya dengan Gong Ryong (Lee Min-ho).
Beberapa penonton bahkan tak ragu menyebut drama When the Stars Gossip menjadi drama Korea terburuk sepanjang 2025.
Kritikan serupa tak hanya ramai di X atau Twitter, tetapi juga forum diskusi The Qoo yang dipenuhi penonton drama Korea. Sejumlah netizen di laman itu juga mengaku kecewa dengan penutup When the Stars Gossip.
When the Stars Gossip sendiri berkisah mengenai Gong Ryong (Lee Min-ho), seorang dokter kandungan dan calon menantu dari grup chaebol terbesar, MZ.
Ia mempunyai sebuah misi rahasia yang tak boleh dibagikan kepada siapa pun. Demi menjalankan misi rahasianya, ia harus membayar sejumlah uang untuk pergi menuju stasiun luar angkasa sebagai turis luar angkasa.
Misi tersebut nyatanya berhasil mempertemukan Gong Ryong dengan Eve Kim (Gong Hyo-Jin). Eve Kim sendiri merupakan astronaut dan ilmuwan luar angkasa yang tengah menjalankan misi stasiun luar angkasa sebagai komandan.
Drama berlatar luar angkasa pertama dari Korea Selatan ini disinyalir menghabiskan biaya produksi hingga 50 miliar won atau lebih dari Rp563 miliar.
When the Stars Gossip juga dibintangi oleh Oh Jung-se, Han Ji-eun, Kim Eung-soo, hingga penampilan Jo Jung-seok, Park Jin-joo, dan Baek Ji-won sebagai cameo.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Manggung di Coachella, Green Day Serukan Dukungan untuk Palestina
-
Dinotis Taesan BOYNEXTDOOR, Don dari Film Jumbo: Hyung, Saranghae!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
-
Sunny Girls' Generation Resmi Gabung Agensi Lee Soo-man, Siap Jadi Produser
-
Balas Perang Tarif, China Tegas akan Kurangi Impor Film Hollywood
Artikel Terkait
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
-
Shin Min Ah Hingga Lee Jong Suk Konfirmasi Bintangi Drama Romantis Fantasi
Entertainment
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
5 Karakter Anime One Piece yang Beresiko Mati Sebelum Egghead Arc Berakhir
-
Film Drop: Kencan Pertama yang Jadi Teror Mematikan
-
4 Rekomendasi Film tentang Krisis Ekonomi yang Seru, Wajib Nonton!
Terkini
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
-
Menyelami Filosofi Ki Hadjar Dewantara di Era Pendidikan Deep Learning
-
Effortless dan Chic! Ini 4 Style Monokrom Pakai T-shirt ala Ling Ling Kwong