Pernah dengar larangan jangan bersiul di malam hari? Kalau kamu orang Jawa, pasti mitos ini sudah nggak asing lagi. Karena katanya, suara siulan pada malam hari bisa mengundang makhluk halus atau roh jahat yang sedang berkeliaran.
Entah percaya atau nggak, mitos ini sudah turun-temurun diceritakan dan bikin banyak orang nggak berani coba-coba. Nah, mitos yang bikin bulu kuduk merinding ini diangkat ke dalam film horor terbaru, ‘Singsot: Siulan Kematian’
Teror Siulan yang Mengundang Bahaya
Cerita ‘Singsot: Siulan Kematian’ berpusat pada Ipung (Ardhana Jovin), bocah 13 tahun yang menginap di rumah kakek dan neneknya di sebuah desa terpencil. Sebelum tidur, ia diperingatkan untuk tidak bersiul di malam hari karena dianggap bisa mengundang sesuatu yang nggak diinginkan.
Tapi, karena rasa penasaran, Ipung malah melanggar larangan itu. Nggak lama setelahnya, kejadian menyeramkan mulai bermunculan. Sosok mengerikan yang mulai menghantuinya. Ipung harus menghadapi konsekuensi dari siulan yang dianggap sepele itu.
Adaptasi dari Film Pendek
Film ini diadaptasi dari film pendek ‘Singsot’ yang dirilis pada 2016 dan langsung mencuri perhatian para pecinta horor. Versi pendeknya sukses besar, bahkan berhasil menyabet penghargaan seperti Film Horor Terbaik di Taman Film Festival Bandung 2017 serta menjadi Official Selection di Jogja-NETPAC Asian Film Festival.
Kesuksesan ini akhirnya membawa ‘Singsot: Siulan Kematian’ ke layar lebar dengan disutradarai oleh Wahyu Agung Prasetyo, yang juga menggarap versi pendeknya.
Mitos Siulan di Malam Hari, Cuma Takut-Takutin Beneran?
Larangan bersiul di malam hari bukan cuma ada di Jawa, tapi juga dikenal di berbagai daerah di Indonesia dengan versi yang beda-beda. Ada yang percaya kalau bersiul malam-malam bisa mengundang hantu penasaran, ada juga yang bilang siulan akan menarik perhatian makhluk halus.
Dan yang paling serem, kalau misalnya siulannya dibalas, berarti ada sesuatu yang ikut "main" sama kita. Mitos ini mungkin terdengar sepele, tapi sampai sekarang masih banyak orang yang memilih buat nggak ambil risiko, Jadi balik lagi kebenarannya tergantung kepercayaan masing-masing..
Sementara itu, ‘Singsot: Siulan Kematian’ tayang pada 13 Maret nanti di Bioskop, jadi buktikan sendiri mitos itu lewat filmnya ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Daftar Film Indonesia Tayang 17 April, Ada Karya Terbaru Joko Anwar!
-
Tembus 2 Juta Penonton, 'Komang' Resmi Jadi Film Adaptasi Lagu Terlaris
-
Drama Korea Kim Hye Yoon, 'Human from Today' Ditunda Tahun 2026, Cek Detailnya!
-
Tayang Perdana! 3 Alasan 'Crushology 101' Wajib Masuk Watchlist Kamu!
-
Bedah Karakter dalam 'Weak Hero Class 2', Siapa yang Paling Kuat?
Artikel Terkait
-
Daftar Pemeran Pengepungan di Bukit Duri, Ada Anak Artis
-
Kunto Aji Sentil Gibran Rakabuming Raka yang Mendadak Bahas Film Jumbo: Doi Ikutan Ambil Credit
-
Habib Jafar Simpan Kritik untuk Film Jumbo, Kini Sedang Fokus Beri Dukungan
-
Pencipta Lagu Selalu Ada di Nadimu, OST Jumbo yang Menggema di Gereja Katedral Semarang
-
Apresiasi Film Jumbo yang Menginspirasi Animasi Indonesia
Entertainment
-
Menguak Kekuatan Dragon di One Piece, Mungkinkah Buah Iblis Dewa Hujan?
-
4 Drama China yang Diadaptasi dari Novel Zhu Yi, Ada The First Frost
-
5 Anime Terbaik dengan Ending yang Terburu-buru, Bikin Kecewa Penggemar!
-
Bukan Karena Lemah, Ini Alasan Mengapa Gojo Satoru Kalah dari Sukuna
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
Terkini
-
4 Ide OOTD Youth Look ala Ella MEOVV, Dari Kasual hingga Formal!
-
Kritik PTN-BH ala Ki Hadjar Dewantara: Pembebasan atau Penindasan?
-
Merayakan Kartini, Merayakan Literasi Perempuan Indonesia
-
Ekonomi Bukan Cuma Soal Dapur: Menggugat Narasi Populis Elitis
-
Pijar Dewantara di Era Digital: Refleksi Politik Bangsa dari Mata Gen Z