Belakangan ini, media sosial lagi ramai banget sama celetukan “popoyo siroyo”. Ternyata, frasa berbahasa Korea yang berarti “nggak mau dicium” ini berasal dari film ‘Laut Tengah’, loh!
Film ‘Laut Tengah’ adalah adaptasi dari novel karya Berliana Kimberly yang dulu sempat populer di Wattpad sebelum akhirnya diterbitkan jadi buku. Film ini pertama kali tayang di bioskop pada Oktober 2024 dan menggabungkan drama keluarga dengan sentuhan budaya Korea.
Menariknya, lokasi syutingnya juga banyak di Korea Selatan dan melibatkan aktris Malaysia, Anna Jobling, sebagai salah satu pemeran utama.
Cerita film ini mengikuti perjalanan Haia (Yoriko Angeline) yang punya impian melanjutkan S2 di Korea Selatan. Sayangnya, dia gagal dapetin beasiswa.
Di tengah kebingungannya, Prof. Fatih, dosennya, menawarkan solusi nggak biasa: menikah dengan Bhumi (Ibrahim Risyad), suami dari keponakannya, Aisa (Anna Jobling), yang sedang sakit kanker. Tujuan pernikahan ini supaya Bhumi dan anaknya, Suriah, tetap punya pendamping setelah Aisa pergi.
Setelah menikah, Haia berhasil berangkat ke Korea buat kuliah. Tapi kebahagiaannya nggak bertahan lama karena Aisa akhirnya meninggal dunia. Haia pun terjebak dalam dilema besar: tetap di Korea demi impiannya atau pulang ke Indonesia untuk menjalani perannya sebagai istri dan ibu.
Kenapa Dialog "Popoyo Siroyo" Jadi Viral?
Setelah rilis di bioskop, ‘Laut Tengah’ mulai bisa ditonton di Netflix sejak 17 Februari lalu. Begitu tayang di platform streaming, film ini langsung menarik perhatian banyak penonton. Apalagi, karena berlatar di Korea Selatan, banyak dialog berbahasa Korea yang disisipkan dalam film ini.
Salah satu adegan yang bikin heboh adalah ketika Bhumi bilang "Ppoppo?" (yang artinya "cium?") ke anaknya. Si kecil lalu menjawab "Shiroe yo!" yang berarti "nggak mau". Bhumi pun menimpali, “Abah Poppo!” dengan intonasi khas Indonesia banget.
Kalimat ini jadi viral karena terdengar lucu, apalagi dengan logat Indonesia yang medok banget dan rima serba huruf ‘O’ yang bikin nagih. Banyak netizen yang akhirnya bikin meme dan video parodi dari adegan ini, bikin "popoyo siroyo" makin viral di media sosial!
Di balik kelucuannya, adegan ini juga patut diapresiasi karena para pemain berani menggunakan bahasa asing di dalam film. Nggak gampang lho, membawakan dialog dalam bahasa lain dengan natural, apalagi dalam adegan emosional!
Usaha para aktor buat menyajikan cerita dengan sentuhan internasional ini layak diacungi jempol. Ke depannya, semoga makin banyak film Indonesia yang bisa mengeksplorasi latar dan budaya dari berbagai negara tanpa kehilangan ciri khasnya sendiri. Kalau menurutmu gimana, nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jung Kyung Ho Bisa Lihat Hantu? Intip 3 Tokoh Unik di 'Oh My Ghost Clients'
-
Rilis Teaser Poster, Drama Korea Good Boy Siap Tayang 31 Mei di JTBC!
-
7 Drama Korea yang Tayang Mei, Ada Proyek Park Bo Gum dan Kim So Hyun
-
Usaha Bona WJSN Demi 'The Haunted Palace', Belajar Ritual dari Dukun Asli
-
Review Weak Hero Class 2: Tidak Sepecah Ekspektasi, Tapi Tetap Layak Tonton
Artikel Terkait
-
Diledek 'Gubernur Konten', Dedi Mulyadi Beri Balasan Menohok: Viral Terus, Tapi Belanja Iklan Turun
-
Review Film Outside The Wire, Konsep Futuristik Elit tapi Eksekusi Rumit
-
Profil dan Pekerjaan Ayu Puspa, Pesonanya Viral Gegara Tren Kim Seon Ho Smile Challenge
-
Rahasia Akting Memukau Vanesha Prescilla dan Asha Assuncao Dibongkar! Siapa Rukman Rosadi?
-
Fakta-fakta Film Pengepungan di Bukit Duri, Raih Lebih 1 Juta Penonton di Hari ke-12 Penayangan
Entertainment
-
Jung Kyung Ho Bisa Lihat Hantu? Intip 3 Tokoh Unik di 'Oh My Ghost Clients'
-
Tak Peduli Omongan Orang, NEXZ Pilih Jadi Diri Sendiri di Lagu Baru O-RLY?
-
Treasure Bersiap Kunjungi Indonesia untuk Tampil di Allo Bank Festival 2025
-
4 Drakor Kriminal Misteri dengan Plot Twist Menegangkan yang Rilis Mei 2025
-
Check Out Sekarang, Pay Later: Film yang Mengangkat Fenomena Bayar Nanti
Terkini
-
Usulan Pencopotan Gibran: Ironi Nasib Wapres Kontroversial
-
Review Film Outside The Wire, Konsep Futuristik Elit tapi Eksekusi Rumit
-
Dies Natalis UAJY ke-60: Lomba Dongeng Bahasa Indonesia Jadi Jembatan Budaya Mahasiswa Internasional
-
Ulasan Novel Resist Your Charm: Dilema Antara Cinta dan Keluarga
-
Orang Tua dan Guru: Dua Pilar Pendidikan yang Sering Tak Searah