Nagita Slavina dan Jackson Wang baru-baru ini mencuri perhatian publik dengan momen kebersamaan mereka yang hangat saat memasak bersama.
Nagita Slavina dan Jackson Wang terlihat menghabiskan waktu bersama dengan memasak takjil di kediaman Rans pada Rabu (12/3/2025). Momen ini diabadikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube RANS Entertainment.
Jackson Wang yang dikenal sebagai anggota grup GOT7 dan solois berbakat, disambut dengan penuh keramahan. Nagita mengajak Jackson berkeliling rumah sambil berbincang santai. Dari awal pertemuan, suasana terasa begitu hangat, dengan diiringi candaan ringan yang membuat Jackson merasa nyaman.
Dalam pertemuan tersebut, Nagita mengajak Jackson memasak beberapa hidangan khas Indonesia. Meskipun Jackson mengaku tidak mahir memasak, namun ia tetap antusias mencoba dan mencicipi hasil masakan mereka.
Dalam sesi memasak tersebut, Jackson Wang yang dikenal sebagai seorang idol multitalenta dari grup GOT7, mengaku bahwa dirinya tidak terlalu mahir di dapur. Meski begitu, Jackson menunjukkan antusiasme yang tinggi untuk belajar, dengan mengikuti arahan Nagita saat memasak.
Selain memasak, mereka juga membahas banyak hal, termasuk pengalaman Jackson mencicipi makanan Indonesia dan ketertarikannya pada budaya lokal.
Nagita juga berbagi cerita tentang kehidupannya sebagai seorang ibu tiga anak, yang membuat Jackson semakin tertarik untuk mengenal lebih dalam tentang kehidupan keluarga di Indonesia.
Keduanya juga banyak berbagi cerita tentang kehidupan pribadi dan keluarga. Nagita yang dikenal ramah dan supel, membuat Jackson merasa nyaman untuk berbagi kisahnya.
Jackson Wang bercerita jika ia dulunya adalah seorang atlet anggar. Ia menekuni dunia anggar sejak usianya 10 tahun, ia juga pernah mendapat juara pertama dalam kompetisi anggar tingkat kadet (di bawah umur 17 tahun).
Jackson juga mengatakan jika kedua orang tuanya juga merupakan seorang atlet, ayahnya seorang atlet anggar dan ibunya atlet gimnastik. Jackson Wang memiliki kakak laki-laki yang juga terjun ke dalam dunia olahraga, kakaknya merupakan atlet rugby.
Vlog ini tidak hanya menampilkan kolaborasi unik antara dua figur publik dari latar belakang berbeda, tetapi juga memperlihatkan bagaimana perbedaan budaya dapat disatukan melalui kegiatan sederhana seperti memasak bersama.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Novel The Only Purple House in Town: Sebuah Perjalanan Menemukan Keluarga
-
Mengelola Kekhawatiran dan Stres dalam Buku Bertajuk A Smart Girl's Guide
-
Ulasan Novel Murder in a Cup: Kasus Pembunuhan dengan Elemen Supranatural
-
Novel The Murderous Type: Seorang Penulis yang Terjebak Kasus Penyelidikan
-
Ulasan Drama Korea The First Frost: Kisah Cinta yang Manis tapi Pelik
Artikel Terkait
-
Jackson Wang Bersyukur Bisa ke Indonesia: Berat Badanku Naik 4 Kg dalam Seminggu
-
Terharu Ditranser Uang Raffi Ahmad, Nominal di Rekening Nunung Sebelumnya Tak Sampai Rp300 Ribu
-
Berbagi Takjil Tanpa Sampah Plastik, Intip Solusi Kemasan Ramah Lingkungan Ini
-
4 Spot Berburu Takjil di Jakarta yang Paling Lengkap, Sudah Pernah Coba?
-
Nikmati Waktu di Indonesia, Jackson Wang Ngaku Berat Badan Naik 4 Kg
Entertainment
-
Karakter Park Solomon di Drama Korea Sweet Revenge yang Didamba Para Wanita
-
Sinopsis Court: State Vs A Nobody, Film India yang Dibintangi Harsh Roshan
-
Goes to Coachella, ENHYPEN Torehkan Tinta Emas Lewat Tripple Million Seller
-
Le Sserafim Terbakar Api Cinta di Lagu Comeback Terbaru 'HOT'
-
Rilis Poster Couple, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
Terkini
-
7 Inspirasi OOTD Kasual ala Ronaldinho, Simple dan Sporty!
-
Naskah Akademik Pembelajaran Koding Telah Diterbitkan, Gimana Penerapannya?
-
Peluang Ester Melaju ke Partai Puncak Ruichang China Masters 2025
-
4 OOTD Monokrom ala Tu Tontawan, Simpel tapi Tetap Elegan!
-
4 Anime Iyashikei, Genre 'Damai' yang Cocok untuk Healing