Zhang Jingyi dan Zhou Yiran kembali mencuri perhatian publik melalui drama terbaru mereka yang berjudul "Reborn". Disutradarai oleh Liu Ziwei dan diadaptasi dari novel "Huan Yu" karya Qiang Yu, drama ini menggambarkan perjalanan seorang remaja dalam mengungkap kebenaran dan menemukan jati dirinya.
Drama ini mengisahkan perjalanan Qiao Qing Yu (Zhang Jingyi), seorang remaja yang berusaha mengungkap misteri kematian kakak perempuannya. Dalam pencariannya, ia dibantu oleh teman sekelasnya, Ming Sheng (Zhou Yiran), yang setia mendukungnya di tengah berbagai tantangan.
Popularitas "Reborn" meningkat pesat sejak peluncuran poster resmi dan trailer perdananya. Antusiasme penggemar terlihat dari jumlah reservasi yang mencapai lebih dari satu juta di platform Tencent Video. Media sosial pun ramai dengan diskusi dan pujian terhadap penampilan Zhang Jingyi dan Zhou Yiran dalam drama ini.
Sebagai drama yang menggabungkan elemen misteri, romansa, dan pertumbuhan pribadi, "Reborn" menawarkan narasi yang mendalam tentang trauma keluarga, pencarian keadilan, dan proses penyembuhan. Para penonton sudah tidak sabar melihat chemistry antara Zhang Jingyi dan Zhou Yiran dalam drama "Reborn" tersebut.
Sinopsis Reborn
Pada tahun 2007, gadis berusia 16 tahun bernama Qiao Qing Yu dan keluarganya terpaksa pindah dari kota kecil mereka, Shunyun ke ibu kota provinsi Huanzhou. Mereka tersiksa oleh desas-desus tentang kematian saudara perempuannya, Qiao Bai Yu. Untuk memulihkan kehidupan keluarga mereka secepat mungkin, Qing Yu, dengan bantuan teman sekelasnya Ming Sheng, mulai mencari tahu penyebab sebenarnya dari kematian Bai Yu.
Saat kebenaran perlahan-lahan terungkap, Qing Yu dikejutkan oleh ketidakadilan yang dialami Bai Yu dan memutuskan untuk memperjuangkan keadilan bagi mendiang saudara perempuannya. Dalam upaya itu, Qing Yu membuat keributan di pernikahan sepupunya. Namun, tindakannya tidak memperbaiki keadaan, justru membuat kakeknya membencinya dan memperburuk kondisi emosional ibunya.
Di saat-saat yang paling rapuh dalam hidupnya, Ming Sheng diam-diam tetap berada di samping Qing Yu. Ia tak pernah goyah dalam kepercayaannya pada Qing Yu, terus mendorongnya untuk bertahan dan mengejar apa yang diyakininya. Selain itu, siswa senior bernama Wang Mumu turut membantunya mendapatkan kembali ketenangannya melalui tarian.
Qing Yu kemudian berinisiatif memperbaiki hubungannya dengan keluarganya. Perlahan-lahan, kehidupan dan studinya mulai membaik. Berkat ketekunan dan dukungan orang-orang di sekelilingnya, ia akhirnya berhasil masuk ke universitas impiannya.
Empat tahun kemudian, setelah lulus dari universitas, Qing Yu dan Ming Sheng akhirnya menemukan cinta yang manis bersama.
Sambil menunggu drama "Reborn" tayang, kamu bisa melihat beberapa karya terkenal Zhang Jing Yi dan Zhao Yiran, antara lain "Lighter & Princess (2022)", "Hidden Blade (2023)", dan "Blossoms in Adversity (2024)". Perannya sebagai Zhu Yun dalam "Lighter & Princess" berhasil mendapat pujian atas kemampuan aktingnya yang mendalam dan emosional. Selain dunia akting, Zhang Jingyi juga aktif di industri fashion. Ia terpilih sebagai duta global untuk merek mewah Burberry, ia bergabung dengan jajaran selebriti internasional yang mewakili brand tersebut.
Zhao Yiran sendiri telah membintangi berbagai drama populer seperti "The Bond (2021)", "A Little Mood for Love (2021–2022)", "Twenty Your Life On 2 (2022)", "You Are Desire (2023)", dan "When I Fly Towards You (2023)", yang memberinya pengakuan internasional.
Selain dunia akting, Zhou Yiran juga aktif di industri fashion. Pada September 2023, ia terpilih sebagai duta merek untuk produk kecantikan premium The History of Whoo. Kemudian, pada Desember 2023, ia tampil dalam kampanye koleksi Tahun Baru Imlek 2024 dari Gucci bersama Tian Xiwei.
Baca Juga
-
Novel The Lost Apothecary, Misteri Toko Obat Tersembunyi di London
-
Novel Saman: Pendobrakan Tabu Sosial di Tengah Politik Indonesia
-
Membedah Sisi Gelap Keadilan Manusia di Ulasan Novel The Hellbound
-
Novel Pukul Setengah Lima, Mencari Pintu Keluar dari Realitas Kehidupan
-
Ulasan Buku Empowered Me, Menjadi Ibu Berdaya Tanpa Kehilangan Identitas
Artikel Terkait
-
Ulasan Webtoon Her Secret!: Melihat Sisi Gelap Dunia Hiburan Korea Selatan
-
Film Thailand The Red Envelope Ternyata Belum Lulus Sensor di Bioskop Indonesia, Gegara Unsur LGBT?
-
5 Drama China dengan Judul Blossom, Mana Favoritmu?
-
Sinopsis, Daftar Pemain, dan Jadwal Tayang Film Mission Impossible: The Final Reckoning
-
Emosional, Esensi Drama China 'The First Frost': Hakikat Takdir Cinta
Entertainment
-
Digelar di Tokyo, Crunchyroll Anime Awards Edisi ke-10 Hadirkan 32 Kategori
-
4 Film Korea Tayang Februari 2026, Comeback Choi Woo Shik hingga Zo Insung
-
Sparks of Tomorrow Siap Tayang Juli, Pencarian Buku Katalog Listrik Dimulai
-
3 Drama Korea Bertema Hukum yang Tayang di Awal Tahun 2026, Terbaru Honour
-
Sinopsis Mercy, Film Thriller yang Mengungkap AI Jadi Hakim Keadilan
Terkini
-
Bye Kusam! 4 Cleanser Glycolic Acid Angkat Sel Kulit Mati untuk Kulit Cerah
-
4 Pelembap Lokal Madecassoside Atasi Redness dan Dehidrasi Kulit Sensitif
-
Ulasan Novel Muslihat Berlian: Perburuan Masa Depan yang Keseleo!
-
4 Ide Outfit Rok ala Wonyoung IVE yang Super Aesthetic dan Girly!
-
Guru di Ujung Laporan: Mengapa Mediasi Kini Kalah oleh Jalur Hukum?