Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | A Ratna Sofia S
Pemain utama drama Korea Our Movie (soompi)

Drama Korea terbaru SBS bertajuk Our Movie resmi merilis potret dari sesi pembacaan naskah pertamanya. Drama ini langsung menarik perhatian publik berkat jajaran pemain bertabur bintang, termasuk aktor senior Nam Goong Min dan aktris berbakat Jeon Yeo Been. Momen ini sekaligus menjadi awal dari produksi drama yang menjanjikan kisah cinta menyentuh dengan latar dunia perfilman.

Drakor Our Movie mengangkat cerita cinta yang tidak bisa ditunda hingga esok hari. Drama ini mengikuti kehidupan Lee Jae Ha, seorang sutradara film yang merasa tidak punya masa depan, dan Lee Da Eum, seorang aktris yang menjalani hidup seolah-olah setiap hari adalah hari terakhirnya. Keduanya memiliki latar belakang yang kelam dan berliku, namun takdir mempertemukan mereka dalam proyek film yang bisa mengubah hidup mereka.

Mengutip dari Soompi pada Kamis (8/5/2025) dalam sesi pembacaan naskah, suasana penuh emosi langsung terasa. Sutradara Lee Jung Heum, penulis Han Ga Eun dan Kang Kyung Min, serta seluruh jajaran pemeran hadir dengan semangat tinggi. Para aktor langsung tenggelam dalam karakter masing-masing, menciptakan atmosfer yang dalam dan intens sejak awal pembacaan.

Nam Goong Min

Nam Goong Min, yang berperan sebagai Lee Jae Ha, tampil penuh totalitas. Aktor kelahiran 1978 ini mampu menunjukkan kedalaman emosi dan sensitivitas karakter seorang sutradara yang mencoba bangkit dari trauma masa lalu. Ketika ia melafalkan kata “Action”, “Cut”, dan “OK”, karisma sutradara dalam dirinya langsung terpancar, memperkuat kesan bahwa karakter Lee Jae Ha diciptakan untuknya.

Nam Goong Min sendiri dikenal sebagai aktor papan atas Korea Selatan dengan karier panjang sejak 1999. Ia sudah membintangi berbagai drama sukses seperti Hot Stove League, The Veil, hingga My Dearest. Tak hanya sebagai aktor, ia juga pernah menjajal peran sebagai penulis skenario dan sutradara, menjadikan perannya dalam Our Movie terasa sangat natural.

Jeon Yeo Been

Sementara itu, Jeon Yeo Been memerankan Lee Da Eum, seorang aktris muda dengan penyakit langka yang membuatnya hidup tanpa banyak waktu tersisa. Dalam pembacaan naskah, Jeon Yeo Been berhasil membawa karakter ini hidup dengan energi positif, senyum cerah, dan gerakan ringan yang mencerminkan semangat untuk hidup. Kehadirannya di drama ini diyakini akan memberikan warna yang kuat.

Jeon Yeo Been sendiri mulai dikenal lewat perannya di film After My Death dan makin populer setelah tampil di drama Vincenzo bersama Song Joong Ki. Ia selalu mampu menghidupkan karakter-karakter unik dengan penjiwaan mendalam, dan perannya sebagai Lee Da Eum diprediksi akan jadi salah satu highlight drama ini.

Selain dua pemeran utama, Lee Seol juga mencuri perhatian dengan perannya sebagai Chae Seo Young, seorang bintang film top dengan emosi kompleks terhadap Lee Jae Ha. Lee Seol menampilkan sikap tenang dan elegan khas selebriti papan atas, namun sekaligus memperlihatkan lapisan emosi yang dalam.

Seo Hyun Woo juga hadir sebagai Boo Seung Won, seorang produser film yang kharismatik. Aksinya saat membacakan dialog “Just spend it!” saat bernegosiasi soal anggaran produksi langsung mendapat pujian dari sang sutradara. Lee Jung Heum bahkan menyatakan, “Saya ingin bekerja dengan CEO seperti dia,” menunjukkan betapa meyakinkannya penampilan Seo Hyun Woo.

Setelah pembacaan naskah, Nam Goong Min berbagi antusiasmenya, “Saya rasa ini akan menjadi drama yang luar biasa. Jika kalian sedang menunggu serial yang benar-benar berkualitas, saya harap kalian bersedia menantikan dan menyaksikannya.” Ucapannya seolah jadi janji bahwa Our Movie akan memberikan pengalaman menonton yang berkesan.

Jeon Yeo Been juga menyampaikan rasa gugup sekaligus semangatnya, “Saya akan segera mulai syuting dengan hati yang penuh semangat dan rasa gugup. Drama Our Movie akan jadi hadiah bagi penonton,” ungkapnya sambil tersenyum, menambah rasa penasaran terhadap tayangan ini.

Dengan cerita yang emosional, deretan pemain yang solid, serta kru produksi berpengalaman, Our Movie tampaknya akan menyuguhkan drama yang bukan hanya menyentuh hati, tapi juga menginspirasi. Nuansa sinematik yang kental dalam ceritanya juga membuat drama ini menonjol di tengah banyaknya tayangan drama romantis lainnya.

Drama Our Movie mempertemukan dua aktor papan atas Korea Selatan, Nam Goong Min dan Jeon Yeo Been, dalam kisah cinta yang menyentuh di tengah dunia perfilman.

Potret sesi pembacaan naskahnya saja sudah memancarkan chemistry kuat dan kedalaman cerita yang menjanjikan. Bagi kamu yang menantikan drama dengan kisah cinta emosional dan karakter yang kompleks, Our Movie layak untuk masuk daftar tontonan wajib tahun ini.

A Ratna Sofia S