Sejumlah drama rilisan Mei masih tampak bertengger di tangga popularitas hingga Juni 2025. Hal tersebut terlihat dari Our Unwritten Seoul yang masih jadi perbincangan warganet di media sosial.
Di sisi lain, hanya terdapat dua drama rilisan Juni yang langsung masuk dalam daftar terpopuler, salah satunya yakni drama horor-komedi bertajuk Head Over Heels. Intip sinopsisnya di bawah ini!
1. Our Unwritten Seoul
Our Unwritten Seoul berhasi tuai rating yang menjanjikan sejak Mei 2025 dengan konsisten. Pada Juni 2025, drama terbaru dari Park Bo-young ini mengantongi rating 7,7 persen pada 22 Juni.
Angka tersebut sekaligus menjadi yang tertinggi dibanding seluruh acara dan drama yang tayang pada waktu tersebut. Rating ini bahkan berpeluang untuk terus meningkat ketika penayangan episode akhirnya.
Our Unwritten Seoul berkisah mengenai sepasang kakak beradik kembar identik yang bertukar kehidupan karena munculnya seseorang di tengah hidup mereka.
Our Unwritten Seoul tayang di Netflix.
2. Good Boy
Drama terbaru milik Park Bo-gum ini berkisah tentang seorang mantan atlet yang jatuh cinta kepada Kim So-hyun. Drama ini berhasil menuai rating tertingginya pada 22 Juni dengan 6,4 persen. Capaian tersebut sekaligus menandai akhir dari bagian pertama drama tersebut.
Good Boy mengangkat kisah dari seorang mantan atlet peraih medali yang beralih profesi menjadi polisi dan berusaha untuk hidup di dunia yang diisi oleh para penjahat.
Yun Dong-ju (Park Bo-gum), Ji Han-na (Kim So-hyun), Kim Jong-hyeon (Lee Sang-yi), Ko Man-sik (Heo Sung-tae), dan Shin Jae-hong (Tae Won-seok) pun membentuh sebuah tim untuk mengungkap dalang di balik sebuah kasus kejahatan yang besar.
Good Boy tayang di Prime Video.
Drama terbaru milik Jung Kyung-ho ini mencapai rating tertinggi pada 20 Juni dengan capaian 5,6 persen, sejak pertama kali rilis pada 30 Mei 2025.
Oh My Ghost Clients berkisah mengenai Noh Moo-jin (Jung Kyung-ho), pengacara ketenagakerjaan yang memiliki kemampuan dapat melihat hantu.
Moo-jin bekerja untuk bertahan hidup saja. Hingga suatu hari, ia harus mengurus kasus yang berhubungan dengan YouTuber dan sadar bahwa hidupnya dalam bahaya.
Situasi ini membuatnya harus menangani kasus-kasus yang diberikan oleh sosok hantu kepadanya. Hal tersebut perlahan mengubah dirinya menjadi orang serta pengacara yang lebih baik.
Oh My Ghost Clients tayang di Netflix dan Viu.
4. Head Over Heels
Head Over Heels merupakan drama yang langsung menuai sorotan publik saat baru merilis dua episode saja. Drama tersebut mencapai rating 4,4 persen ketika penayangan episode 2 pada 24 Juni.
Park Sung-a (Cho Yi-hyun) adalah seorang pelajar pada siang hari dan beralih profesi menjadi dukun bernama Fairy Cheonji di malam hari. Ia kerap didatangi oleh klien yang bertanya mengenai masa depan, penyakit, dan takdir-takdir lainnya.
Suatu hari, ia bertemu klien bernama Bae Gyeon-woo (Choo Young-woo) dan ibunya. Gyeon-woo merupakan seorang siswa baru di sekolah Sung-a, sekaligus laki-laki yang berhasil membuatnya jatuh cinta pada pandangan pertama.
Park Sung-a melihat takdir Bae Gyeon-woo yang akan segera meninggal. Ia pun melakukan segala cara untuk mencegah hal itu terjadi.
Head over Heels tayang di Prime Video.
5. Our Movie
Our Movie merupakan rilisan Juni yang langsung naik popularitasnya pada bulan ini. Rating dari drama terbaru milik Namgoong Min ini meningkat pada episode 3 dengan 4 persen.
Lee Je-ha (Namgoong Min) mengikuti jejak sang ayah menjadi sutradara. Ia berhasil memulai kariernya dengan cemerlang karena film debutnya menuai sambutan positif hingga dijuluki sebagai genius.
Namun, pujian tersebut malah membuatnya stres dan khawatir gagal saat menggarap film kedua. Ia memutuskan untuk hiatus selama lima tahun setelah debut.
Lee Je-ha baru saja berniat mengakhiri hiatus dengan menggarap sebuah film romansa mengenai seseorang yang tidak punya banyak waktu untuk hidup. Pada saat itu, ia berjumpa dengan seorang aktris bernama Lee Da-eum (Jeon Yeo-been) yang ternyata mengidap sebuah sakit langka dan hampir mustahil untuk sembuh.
Our Movie tayang di Disney+ Hotstar.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Resmi Rilis Teaser, The Devil Wears Prada 2 Siap Tayang Mei 2026
-
Rilis Teaser, Toy Story 5 Hadirkan Ancaman Baru untuk Woody dan Buzz
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
-
HUNTR/X Nyaris Pingsan Usai Dapat Nominasi Grammy Awards 2026
-
Jeon Jong-seo Akan Adu Akting Bareng Henry Cavill di Highlander
Artikel Terkait
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Drakor Law and The City, Lee Jong Suk Jadi Pengacara Handal
-
5 Rekomendasi Drama Korea yang Wajib Ditonton Ulang, dari Romansa Ikonis hingga Kisah Keluarga
-
Seger Abis! ZEROBASEONE Rilis OST 'D Day' untuk Drama 'Head Over Heels'
-
Bakal Adu Akting, Lee Do Hyun dan Shin Si Ah Jadi The Next Couple Goals?
-
Menguak Takbir Perselingkuhan, Simak 5 Fakta Menarik Drama Kanzen Furin
Entertainment
-
'Duta Poligami', Fedi Nuril Balik Jadi Suami Dua Istri di Film Pangku
-
Usai Perceraian, Andre Rosiade Sebut Pernikahan Azizah Salsha Bukan Paksaan
-
Nikita Mirzani Live Jualan di Tahanan, Tim Reza Gladys Si Pelapor Beri Respons
-
Anime The Unaware Atelier Master Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Kue 'Officially Unmarried' Jadi Selebrasi Tasya Farasya usai Resmi Bercerai
Terkini
-
Lafayette Coffee & Eatery: Nongkrong Cantik ala Princess Dubai di Malang!
-
Sejarah Pencapaian para Wakil ASEAN di Piala Dunia U-17, Indonesia Layak Sombong!
-
Bandung Sustainability Summit 2025: Saat Bandung Menunjukkan Cara Baru Gelar Acara Ramah Lingkungan
-
Jangan Cuma Ikut Tren, Ini 7 Hal Wajib Kamu Cek Sebelum Beli Smartphone Baru
-
ANTARA Ajak Mahasiswa Belajar Memotret dengan Hati Lewat Workshop Fotografi Jurnalistik di UGM