Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Fitri Suciati
Doh Kyung Soo EXO.[X/Company Soosoo]

Penyanyi solo, aktor, sekaligus member boy group EXO, Doh Kyung Soo, sukses mengajak para penggemar untuk melompat dan bernyanyi bersama lewat cuplikan penampilan lagu comeback terbarunya.

Idola dengan nama panggung D.O. tersebut baru saja membagikan live clip dari lagu utama bertajuk 'Sing Along' dari album penuh pertamanya berjudul 'Bliss' yang akan resmi dirilis pada tanggal 7 Juli 2025 mendatang.

Melalui unggahan di kanal YouTube Company Soosoo pada Jum'at (4/7/2025), live clip preview lagu utama bertajuk 'Sing Along!' tersebut sukses mencuri perhatian dengan genre musik yang menyenangkan dan ceria.

Live clip berdurasi sekitar 1 menit dan 53 detik itu langsung menyambutmu dengan intro vokal penuh semangat dari Doh Kyung Soo, yang mengajak kita untuk menyanyi bersama. Serta melupakan sejenak permasalahan esok yang akan kita hadapi. Setidaknya hari ini kita memilih untuk menikmati musik dan waktu bersama-sama.

Tampil kasual dengan outfit berwarna cerah, Doh Kyung Soo tak hanya membuat semangat para penggemar yang melihat penampilannya. Namun, sang idola juga sukses meningkatkan nuansa dan suasana lagu menjadi menyenangkan dan ceria lewat vokalnya yang segar dan powerful. Gestur serta penampilan wajahnya yang ekspresif membuat lagu ini semakin enak untuk dinikmati.

Tak ketinggalan pula iringan live band yang semakin menambah hidup suasana, ditemani penampilan live vocal yang menawan dari Kyung Soo menambah keceriaan di lagu ini. Beat musik yang cepat dan ceria berpadu padan dengan sisi gembira Kyung Soo di penghujung lagu saat sang idola melompat-lompat kecil sembari menikmati musik dan suasananya.

Ini merupakan live clip kelima yang dihadirkan Doh Kyung Soo sebagai preview atau cuplikan dari rangkaian lagu yang akan ada di album penuh pertamanya nanti.

'Bliss' tak hanya memanjakan para penggemar dengan vokal menawan dari idola mereka, tetapi album ini juga menyuguhkan berbagai macam genre yang akan membuatmu terkejut betapa versatile seorang Doh Kyung Soo dalam menyuguhkan vokalnya.

Mulai dari lagu bernuansa ballad emosional seperti yang ia tampilkan di preview live clip track bertajuk 'I'll Be There.' Hingga lagu yang menenangkan hati dengan vokal yang manis lewat preview live clip untuk lagu bertajuk 'Where You Were.'

Ada pula track bertajuk 'Fit' yang sukses memanjakan telinga para penggemar dengan alunan R&B Jazz yang seksi. Menonjolkan kekuatan vokal Kyung Soo dan run epik yang dimiliki sang idola.

Tak ketinggalan pula lagu dengan iringan musik band dengan vibe yang ceria di track bertajuk 'Do You Remember.' Hingga lagu utama 'Sing Along!' yang akan mengajakmu melompat dan menari bersama dengan alunan musik yang penuh gembira.

Melalui album penuh pertamanya ini, Doh Kyung Soo, tak hanya merangkul sisi mellow dan ballad, tetapi berbagai macam mood dan warna musik yang sangat cocok dengan tona vokal yang ia miliki. Sang idola pun sukses mengenakkan berbagai macam lagu dengan genre apa pun dengan kemampuan vokalnya yang menawan.

Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk menyambut perilisan album terbaru Doh Kyung Soo pada tanggal 7 Juli 2025 mendatang. Tak hanya ini merupakan album penuh pertama sang idola, tetapi untuk comeback kali ini Kyung Soo benar-benar menyuguhkan berbagai macam musik dan lagu yang ia sukai.

Dan tentunya para penggemar ikut menyambutnya dengan hangat dan rasa tak sabar. Termasuk menantikan sejumlah konten promosi terbaru dari sang idola untuk merayakan comeback album terbarunya ini.

Fitri Suciati