Belum juga resmi dirilis, lagu kolaborasi Rizky Febian dan Adrian Khalif yang berjudul "Alamak" sukses bikin banyak orang terngiang-ngiang. Lagu ini pertama kali dibawakan secara live dalam Konser Patah Hati yang berlangsung di Palembang pada Minggu, (21/9/2025).
Sejak saat itu, potongan lagu tersebut langsung menyebar di TikTok dan menjelma jadi sound favorit para konten kreator, terutama buat yang lagi bucin.
Mulai dari video makan malam bareng pacar, vlog aesthetic jalan bareng pasangan, sampai kompilasi foto-foto bareng orang tersayang semuanya pakai potongan lagu ini sebagai latar.
Bahkan, beberapa video hanya menampilkan momen pegangan tangan atau tatapan penuh cinta, dengan suara “kalau ada sembilan nyawa, mau samamu saja” di background-nya. Auto bikin netizen senyum-senyum sendiri
Dengan lirik catchy dan melodi yang easy listening, "Alamak" berhasil mencuri perhatian meski baru sebatas live performance. Banyak yang penasaran dan mulai mencari tahu, “ini lagu apa sih?”, bahkan sebelum versi studio-nya dirilis.
Lagu ini rencananya akan dirilis secara resmi pada 3 Oktober 2025, tapi hype-nya sudah terasa dari jauh-jauh hari.
Salah satu kekuatan lagu ini terletak pada kombinasi vokal Rizky Febian dan Adrian Khalif yang soulful dan santai. Lagu ini mengusung tema jatuh cinta yang nggak biasa, lebih playful, tapi tetap kena di hati.
Liriknya pun relate banget sama momen-momen bucin sehari-hari. Nggak heran kalau banyak pengguna TikTok yang menjadikannya latar video couple atau curhatan cinta diam-diam.
Potongan lirik seperti “ini dada isinya kamu semua” jadi semacam mantra baru buat yang lagi dimabuk cinta. Bahkan, beberapa netizen menyebut tidak sabar menunggu lagu ini rilis.
Buat kamu yang belum sempat dengerin, beberapa video di TikTok sudah mengabadikan penampilan mereka di panggung. Efek viral ini menunjukkan seberapa kuat daya tarik lagu "Alamak", bahkan sebelum masuk ke platform streaming resmi.
Dengan antusiasme yang besar dari para pendengar, bisa jadi "Alamak" akan langsung melesat di chart begitu dirilis. Apalagi, mengingat track record Rizky Febian dan Adrian Khalif dalam menghasilkan lagu-lagu hits yang memorable.
Jadi, siap-siap ya! Tanggal 3 Oktober 2025, "Alamak" akan resmi dirilis di semua platform musik digital. Sementara itu, biarkan aja dulu lagunya terus terngiang di kepala.
Baca Juga
-
Segera Tayang! Intip 4 Fakta Menarik di Balik Film 'Belum Ada Judul'
-
Jangan Salah Pilih Warna! 4 Cat Rambut untuk Kulit Sawo Matang
-
Pesona Nicole Parham Jadi Wajah Baru Ipar Adalah Maut Gantikan Davina
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Pembalap Asal Sleman Raih Juara European Talent Cup Catalunya 2025!
Artikel Terkait
-
18 Tahun Jadi Misteri, Ariel NOAH Akhirnya Bongkar Sosok 'Sally' di Salah Satu Lagunya
-
Tren Viral di TikTok: Mendewasakan Lagu Anak Jadi Versi yang Lebih Ngena!
-
Jawaban Menohok Piyu Padi Dicibir Sowan ke Nasdem Terkait Usulan Pengelolaan Royalti
-
Yovie Widianto Merendah, Sebut Karyanya Tak Akan Viral Tanpa Penyanyi Hebat
-
Bukan Soal Royalti, Yovie Widianto Beberkan Kebahagiaan Terbesarnya Sebagai Musisi
Entertainment
-
Usai Perceraian, Andre Rosiade Sebut Pernikahan Azizah Salsha Bukan Paksaan
-
Nikita Mirzani Live Jualan di Tahanan, Tim Reza Gladys Si Pelapor Beri Respons
-
Anime The Unaware Atelier Master Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Kue 'Officially Unmarried' Jadi Selebrasi Tasya Farasya usai Resmi Bercerai
-
Sosok Tara Testa, Sahabat Lama Chris Evans yang Diisukan Jadi Pihak Ketiga
Terkini
-
Bandung Sustainability Summit 2025: Saat Bandung Menunjukkan Cara Baru Gelar Acara Ramah Lingkungan
-
Jangan Cuma Ikut Tren, Ini 7 Hal Wajib Kamu Cek Sebelum Beli Smartphone Baru
-
ANTARA Ajak Mahasiswa Belajar Memotret dengan Hati Lewat Workshop Fotografi Jurnalistik di UGM
-
Rahasia Otak Bahagia: Ternyata Salmon Hingga Cokelat Hitam Bisa Jadi Antidepresan Alami!
-
Otak Lelah Gara-gara 'Scroll'? 7 Cara Simpel Biar Suka Baca Buku Lagi