Jennie BLACKPINK baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-30. Namun, ia menuai kritik keras dari warganet atas aksinya saat merayakan hari kelahiran tersebut.
Jennie mendapatkan beragam reaksi setelah meniup lilin kue ulang tahun dengan gestur yang menyerupai orang sedang merokok. Aksi itu terlihat dalam video perayaan ulang tahun yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada Jumat (16/1/2026).
Dilansir dari The Chosun, Jennie mengunggah sebuah video perayaan ulang tahun yang memamerkan dirinya tengah memegang kue, sementara teman-temannya sibuk memakaikan kacamata hitam dan bando karakter kepadanya. Kemudian, ia memasukkan lilin ulang tahun yang panjang ke mulutnya, tak ubahnya gestur seorang perokok. Teman-temannya lalu menyalakan lilin tersebut.
Jennie lantas menancapkan lilin yang sudah menyala itu ke kue ulang tahunnya dan langsung meniupnya.
Tren ulang tahun seperti ini sebenarnya sudah umum di media sosial. Namun, banyak warganet justru mengkritik aksi tersebut. Mereka mengaitkannya dengan kontroversi Jennie pada tahun 2024 ketika dirinya ketahuan mengisap rokok elektrik di dalam ruangan.
"Apakah harus melakukan penampilan yang akan memancing kritik?" tulis seorang warganet.
"Mengingat pengaruhnya, Jennie seharusnya dapat lebih berhati-hati," ungkap warganet lainnya.
"Apakah dia telah lupa cara membuang asap rokok?" tambah warganet lain.
Sementara itu, beberapa warganet justru tampak membela Jennie. "Itu hanya perayaan ulang tahun yang tengah menjadi tren. Apa masalahnya jika itu bukan rokok?" sebut warganet yang membela Jennie.
Pada 2024, Jennie sempat dikecam setelah beredar sebuah video yang memperlihatkan dirinya tengah mengisap rokok elektrik di dalam ruangan di Pulau Capri, Italia. Kala itu, Jennie sedang dirias oleh seorang staf dan ia tampak mengembuskan asap vape ke arah wajah staf tersebut.
Saat itu, agensinya, ODD ATELIER, langsung memberikan pernyataan maaf resmi.
"Kami dengan tulus meminta maaf kepada semua orang yang merasa tidak nyaman atas tindakan Jennie. Jennie merenungkan kebiasaannya merokok di dalam ruangan dan kerugian yang bisa ditimbulkan, serta sudah meminta maaf secara pribadi kepada orang-orang yang ada di sana," tulis agensi tersebut.
Baca Juga
-
Usai 6 Tahun Tayang, Spin-off One Piece Resmi Berakhir 22 Januari
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Sekuel Terbaru 28 Years Later
-
Sinopsis 28 Years Later: The Bone Temple, Kisah Dunia yang Kian Mengerikan
-
Becky Armstrong Diumumkan Jadi Nanno di Girl From Nowhere: The Reset
-
Resmi! BLACKPINK Siap Rilis Mini Album Deadline pada 27 Februari 2026
Artikel Terkait
-
Resmi! BLACKPINK Siap Rilis Mini Album Deadline pada 27 Februari 2026
-
Jennie BLACKPINK dan Dex Beradu Taktik di The Secret Friends Club, Tayang Februari 2026!
-
Dapat Daesang, Jennie BLACKPINK Borong Penghargaan Golden Disc Awards 2026
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
Entertainment
-
Usai 6 Tahun Tayang, Spin-off One Piece Resmi Berakhir 22 Januari
-
Jessica Iskandar Ungkap Trauma Masa Lalu usai Baca Memoar Aurelie Moeremans
-
Manga Supranatural Recommendation from Mr. Iwamoto Dapat Adaptasi Anime TV
-
Lebih Dahsyat dari Haki One Piece, Fakta Covenant Imu Mustahil Dikalahkan!
-
Hanggini Umumkan Kehamilan Anak Pertama Setelah 2 Tahun Menikah
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Berkendara, Yamaha NMAX Hadirkan Riding Berkelas di MAXCLUSIVE Ride
-
Xiaomi Luncurkan Power Bank Magnetik Setipis Kartu Kredit, Harganya Cuma Rp400 Ribuan!
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
5 Anime Bertema Zero-to-Hero yang Wajib Ditonton Sambil Menunggu Drakor Solo Leveling
-
Ingin Wajah Glowing? 5 Rekomendasi Cleanser Marine Collagen Terbaik untuk Kulit Kenyal