Ibu menyusui perlu untuk memperhatikan asupan nutrisi yang ia konsumsi sebab harus mencukupi kebutuhan nutrisi untuk dirinya dan bayinya. Saat ibu menyusui memperoleh asupan makanan dan minuman yang terbaik, maka hal ini akan berpengaruh terhadap produksi dan kualitas ASI bagi bayi.
Susu kedelai adalah salah satu jenis minuman yang patut untuk dikonsumsi oleh ibu menyusui. Pasalnya, susu yang terbuat dari tanaman kacang kedelai ini mengandung beragam nutrisi seperti air, protein, karbohidrat, gula, lemak, serat, dan asam folat. Untuk lebih jelasnya, berikut ini sejumlah manfaat yang diperoleh dari minum susu kedelai bagi ibu menyusui, mengutip dari Halodoc.
1. Menjaga kesehatan pencernaan
Susu kedelai mengandung serat yang baik bagi sistem pencernaan dalam tubuh, sehingga membuat buang air besar menjadi lancar. Kondisi ini dibutuhkan oleh ibu menyusui, terlebih bagi ibu menyusui yang mempunyai banyak luka jahitan setelah persalinan.
2. Sumber energi yang baik
Persalinan kerap kali menguras energi dan pikiran hingga membuat ibu menyusui menjadi mudah lelah dan lemas. Di sisi lain, ibu menyusui harus merawat buah hati yang baru saja lahir sehingga waktu istirahat menjadi berkurang. Proses menyusui membutuhkan energi yang banyak bagi ibu menyusui. Oleh sebab itu, minum susu kedelai dapat menjadi salah satu cara yang tepat agar energi yang telah hilang dapat diganti kembali. Susu kedelai mengandung karbohidrat dan lemak yang dapat diolah oleh tubuh hingga akhirnya menghasilkan energi.
3. Meningkatkan produksi ASI
Susu kedelai dikenal dapat meningkatkan produksi ASI. Informasi tersebut diprediksi karena susu kedelai mempunyai vitamin B6 yang berperan meningkatkan suasana hati. Apabila suasana hati ibu menyusui membaik, maka hal tersebut akan berbanding lurus dengan produksi hormon oksitosin yang melimpah ketika menyusui.
Hormon oksitosin bermanfaat untuk meningkatkan perasaan kasih sayang dan bahagia, sehingga akan membuat produksi ASI menjadi lancar dan deras. Lebih lanjut, dalam susu kedelai juga terdapat zat besi yang berguna mencegah anemia atau kekurangan darah pada ibu menyusui. Anemia menjadi salah satu faktor yang menyebabkan produksi ASI ibu menyusui menjadi menurun.
Nah, itulah ketiga manfaat yang diperoleh dari mengonsumsi susu kedelai bagi ibu menyusui. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Bahaya Makeup Bagi Ibu Hamil dan Menyusui, Studi Ini Ungkap Risikonya
-
8 Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui untuk Memperbaiki Kualitas ASI
-
Mengenal Hiperprolaktinemia, ASI Keluar Meski Belum Hamil Karena Stres
-
Tips Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas ASI Selama Masa Menyusui
-
3 Serum Tulus Skin Atasi Berbagai Masalah Kulit, Aman untuk Bumil dan Busui
Health
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
-
Ini 4 Alasan Mengapa Minum Kopi sebelum Bekerja Sangat Dianjurkan
Terkini
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label