Di Indonesia, masyarakat mengenal bunga kamboja adalah bunga kuburan. Sebagian mereka belum mengenal bahwa kamboja banyak manfaatnya untuk kesehatan. Di Bali, tanaman kamboja dimanfaatkan sebagai tanaman hias, pelengkap upacara keagamaan, serta diyakini mempunyai kekuatan penenang jiwa.
Sebenarnya, bunga kamboja termasuk jenis bunga yang dapat dimakan sebagaimana bunga pepaya dan bunga turi. Berikut ini adalah enam khasiat atau manfaat bunga kamboja berdasarkan buku Tanaman-Tanaman Hias Ajaib sebagai referensi utama.
1. Obat Sakit Gigi
Getah bunga kamboja dengan dosis yang tepat akan berguna sebagai obat sakit gigi atau obat luka. Tetapi, harus hati-hati, jangan sampai tetesan getah tadi sampai terkena mata, sebab bila terkena mata akan mengakibatkan kebutaan.
2. Obat Rematik
Bunga kamboja dapat bermanfaat untuk mencegah rematik atau asam urat, dengan mengolahnya menjadi teh.
Selain itu, bunga kamboja yang diseduh menjadi teh bermanfaat dalam memberikan efek sejuk dan baik bagi pencernaan. Sehingga, teh bunga kamboja sangat baik untuk dikonsumsi secara rutin bagi seseorang yang menginginkan sehat secara alami.
3. Obat Kaki Bengkak
Dipercaya bahwa akar dan daun kamboja bisa mengatasi kaki bengkak dan tumit pecah-pecah, dengan cara merebus akar dan daun kamboja hingga mendidih. Kemudian tambahkan garam secukupnya. Setelah mendidih, diamkan sejenak sampai terasa hangat. Lalu, gunakan air rebusan tersebut untuk merendam kaki. Sebaiknya dilakukan dua kali sehari.
4. Obat Bisul
Daun bunga kamboja bisa dimanfaatkan sebagai obat bisul. Caranya, ambil daun kamboja yang masih muda dan segar, kemudian panaskan di atas api sampai layu. Setelah itu, olesi dengan sedikit minyak zaitun. Selagi panas, tempelkan daun tersebut pada bisul yang dimaksud.
5. Obat Frambusia
Untuk mengobati frambusia (penyakit kulit yang disebabkan oleh bakteri yang penularannya melalui kontak langsung), ialah dengan cara mengambil kulit batang kamboja sebanyak 3 ukuran telapak tangan. Kemudian cuci dan potong-potong. Selanjutnya, rebus menggunakan air bersih sebanyak 3 liter sampai mendidih. Setelah terasa suam-suam kuku, gunakan air rebusan itu untuk mandi atau berendam.
6. Bahan Antibiotik
Karena bersifat racun dan bisa mematikan kuman, maka getah kamboja dengan dosis yang tepat dapat digunakan sebagai antibiotik.
Demikian enam khasiat atau manfaat bunga kamboja untuk kesehatan, terutama bagi penderita penyakit gigi, rematik, bisul dan lain-lain. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Akibat Tidak Mau Mendengarkan Nasihat dalam Buku Rumah Tua di dalam Hutan
Artikel Terkait
-
Tak Perlu Takut Kanker! Pemerintah Sediakan Skrining Gratis Mulai 2025
-
Rahasia Umur Panjang yang Jarang Diketahui! Coba Trik Ini Sekarang!
-
MIND ID Tingkatkan Akses Kesehatan Masyarakat di Area Tambang Sepanjang 2024
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?