Saat bersekolah dulu, tentunya kita sudah tidak asing mendengar pose sikap lilin yang sering dilakukan di jam olahraga tersebut.
Sikap lilin atau yang disebut juga sebagai candle pose ini dilakukan dengan cara menopang seluruh tubuh dengan menggunakan lengan atas serta bahu sebagai tumpuan.
Tanpa kita ketahui, ternyata sikap lilin mempunyai segudang manfaat bagi kesehatan apabila dilakukan dengan cara yang benar. Kira-kira apa saja, ya, manfaatnya?
Merangkum dari laman SehatQ, berikut 4 manfaat melakukan sikap lilin bagi kesehatan.
1. Meregangkan otot bahu dan leher
Salah satu manfaat melakukan gerakan sikap lilin ialah meregangkan otot bahu dan leher. Ketika seharian bekerja dan berkutat di depan komputer yang mengharuskan kita duduk terus-menerus, kadang kala membuat area di sekitar bahu dan leher terasa tegang dan kaku.
Dengan melakukan gerakan sikap lilin ini, kita dapat membuat otot-otot yang tegang itu menjadi kembali rileks.
2. Membantu mengatasi nyeri punggung
Ternyata, salah satu gerakan dari senam lantai ini tergolong ke dalam terapi inversi. Terapi inversi adalah salah satu cara yang dapat membantu mengatasi nyeri punggung bagian bawah. Terapi ini mewajibkan kita untuk berada di dalam posisi terbalik guna meregangkan tulang-tulang belakang kita.
Hal ini dikarenakan dengan melawan gravitasi (posisi terbalik), kita dapat mengurangi tekanan pada bagian punggung bawah yang secara tidak langsung mengurangi rasa nyeri pada punggung.
3. Dapat membantu memperbaiki suasana hati
Berikutnya, gerakan sikap lilin dapat membantu kita untuk memperbaiki suasana hati, dengan cara mengurangi stress dan rasa cemas yang kita alami.
Hal ini dijelaskan lebih lanjut di dalam sebuah penelitian dalam jurnal Plos One yang menyatakan bahwasanya gerakan sikap lilin dapat membantu mengatasi gejala depresi ringan serta memperbaiki suasana hati apabila dilakukan secara teratur dalam jangka waktu 8 minggu.
4. Mengontrol kadar gula darah
Manfaat penting lainnya dari sikap lilin ialah dapat membantu kita mengontrol penyakit diabetes tipe 2.
Hal ini juga disampaikan di dalam jurnal Endocrinology and Metabolism yang menyatakan bila gerakan sikap lilin yang masuk ke dalam latihan yoga ini dapat membantu mengontrol kadar gula darah kita serta mengurangi risiko terkena komplikasi diabetes.
Itu adalah 4 manfaat melakukan gerakan sikap lilin yang perlu kita ketahui. Mulai sekarang, yuk, jangan malas berolahraga. Tidak perlu olahraga yang berat, mulailah dengan gerakan-gerakan sederhana seperti sikap lilin. Mari, kita jalani hidup sehat.
Baca Juga
-
4 Hal yang Bikin Si Doi Ilfeel Banget sama Kamu, Yuk Hindari!
-
5 Ciri yang Menunjukkan Seseorang Memiliki Kepribadian Omega, Kamu Termasuk?
-
Pasangan Tidak Peka? Ini 4 Cara untuk Menghadapinya!
-
4 Gejala Batu Amandel, Salah Satunya Bau Mulut
-
5 Hal Penting tentang Ablutophobia, dari Definisi hingga Treatment
Artikel Terkait
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
BPOM Indonesia: Peran, Tugas, dan Kontribusinya dalam Menjaga Kesehatan Masyarakat
-
Jarang Olahraga? Coba Cara Ini untuk Bangun Kebiasaan 10.000 Langkah Per Hari
-
20 Alasan Berat Badan Tidak Turun-Turun, Bagaimana Mengatasinya?
-
7 Manfaat Kesehatan Mengejutkan dari Membaca Buku Setiap Hari
Health
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
Terkini
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Krisis Warisan Rasa di Tengah Globalisasi: Mampukah Kuliner Lokal Bertahan?