No Bra Day jatuh pada tanggal 13 Oktober setiap tahunnya. Peringatan No Bra Day ini sendiri merupakan sebuah bentuk kepedulian terhadap penderita kanker payudara sehingga diharapkan bahwa publik lebih peduli lagi terhadap kesehatan payudara masing-masing.
No Bra Day ini sebenarnya dapat diterapkan setiap hari terutama saat tidur. Karena, dalam ilmu medis sendiri telah dinyatakan bahwa tidur tanpa menggunakan bra memiliki manfaat bagi kesehatan.
Melansir halodoc.com, berikut 5 manfaat tidur tanpa menggunakan bra!
1. Meningkatkan sirkulasi darah
Penggunaan bra yang ketat dapat memengaruhi sirkulasi darah dan membatasi gerak otot di bagian dada. Hal tersebut akan menghambat sirkulasi darah ke saraf lengan dan bagian tubuh lainnya. Efek negatifnya sirkulasi darah menjadi tidak lancar hingga dapat menyebabkan kram dan pusing,
2. Meningkatkan kualitas tidur serta melancarkan pernapasan
Saat berbaring dengan menggunakan bra, maka saluran udara bagian atas akan mengalami penyempitan sehingga dapat menimbulkan rasa sesak dan pengap. Dengan melepas bra saat tidur, maka sirkulasi udara dalam tubuh akan berjalan dengan baik sehingga dapat memperlancar pernapasan dan memperbaiki kualitas tidur.
3. Mengurangi penumpukan bakteri
Penggunaan bra akan menyebabkan produksi keringat berlebih di area dada. Sehingga, bakteri dan jamur akan lebih mudah berkembangbiak di tempat tersebut. Akibatnya kulit akan mengalami iritasi dan gatal karena infeksi jamur.
4. Memperbaiki sistem kerja kelenjar limfatik
Penggunaan bra yang ketak dapat mengakibatkan penumpukan cairan di payudara dan kelenjar getah bening di bawah ketiak sehingga dapat menimbulkan penyumbatan limfatik. Dampaknya sendiri dapat menyebabkan perasan tidak nyaman serta peradangan payudara yang diakibatkan karena tidak berfungsinya kelenjar limfatik yang berguna untuk melawan zat racun yang masuk ke dalam tubuh.
5. Mencegah iritasi dan hiperpigmentasi kulit
Gesekan tali atau kawat bra pada kulit yang terjadi terus menerus dapat menyebabkan kulit menjadi iritasi serta hiperpigmentasi. Di mana kulit yang terus tergesek akan menjadi lebih gelap dari kulit lainnya. Selain itu, penggunaan bra secara terus menerus juga dapat menyebabkan area dada menjadi lebih hangat dan lembap sehingga bakteri akan lebih mudah berkembangbiak di tempat tersebut.
Itulah 5 manfaat tidur tanpa memakai bra. Jadi, apakah kalian tertarik mencobanya juga?
Tag
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Kafe Dekat ISI Jogja, Harga Terjangkau Nyaman Buat Nongkrong!
-
5 Rekomendasi Tempat Camping di Purwokerto, Viewnya Memesona!
-
5 Rekomendasi Wisata Keluarga di Klaten, Seru dan Menyenangkan!
-
4 Kafe di Temanggung dengan View Gunung Sumbing dan Sindoro
-
5 Kafe di Boyolali dengan View Gunung Merapi yang Memesona, Auto Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Perusahaan Nikel Ini Soroti Dampak ISPA ke Karyawan
-
Melihat Beragam Inovasi Alat Kesehatan di Hai Fest 2024
-
Klinik Pratama Beringin Indah Jadi Klinik Terlengkap dengan Kualitas Pelayanan Terbaik di Tangerang
-
Rekomendasi Makanan agar Kuat dan Tahan Lama di Ranjang
-
Jelang HKN 2024, PT KBS Periksa Kesehatan Balita, Ibu Hamil Hingga Lansia di Tegal Ratu
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia