Jerawat menjadi salah satu permasalahan kulit yang banyak dialami. Selain karena gaya hidup, faktor lainnya yang bisa menimbulkan jerawat yakni pola makan.
Kebiasaan makan yang tidak sehat tentu saja tidak hanya memperburuk kesehatan tubuh melainkan juga kesehatan kulit. Terkait hal itu, dirangkum dari laman Style Crize, berikut sejumlah makanan dan minuman yang dapat menyebabkan jerawat.
1. Makanan cepat saji
Siapa nih yang suka makan makanan cepat saji? Nah, mulai sekarang sebaiknya hindari hal itu, ya. Sebab para peneliti menyimpulkan bahwa sering mengonsumsi makanan cepat saji seperti makanan berlemak, burger, sosis, kue, kue kering, dan gula dapat meningkatkan risiko jerawat atau memperburuknya.
Hal itu pun dibuktikan dengan hasil studi terkait dengan remaja yang berjerawat disebabkan karena faktor kebiasaan makan yang tidak sehat.
2. Makanan karbohidrat dan gula halus
Sebuah penelitian menemukan bahwa seseorang yang berjerawat cenderung mengonsumsi lebih banyak karbohidrat. Selain itu, studi lainnya menemukan bahwa asupan gula juga dapat menyebabkan perkembangan jerawat pada remaja.
Adapun makanan yang mengandung karbohidrat dan gula halus yang dimaksud yaitu nasi putih, mie, pasta, kue kering, hingga sirup.
3. Kopi
Kopi telah menjadi salah satu minuman wajib yang hampir dikonsumsi setiap hari. Namun tahukah kamu bahwa kopi ternyata merupakan jenis minuman yang dapat memperburuk jerawat?
Faktanya, studi menyebut bahwa kopi dapat mengurangi sensitivitas insulin yang dapat menyebabkan kadar gula darah meninggi dalam waktu yang lama. Kondisi tersebut dapat meningkatkan peradangan dan memperburuk jerawat.
4. Minuman berenergi
Minuman energi mengandung kadar gula yang tinggi dan dapat meningkatkan kadar glukosa darah. Dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa asupan gula dari minuman tersebut dapat meningkatkan risiko jerawat. Oleh karena itu, sebaiknya hindari konsumsi minuman berenergi dan bersoda dalam jumlah berlebihan, ya.
5. Produk susu
Studi menemukan bahwa jerawat dan asupan susu memiliki keterkaitan. Artinya bahwa poduk susu termasuk keju dinilai dapat memperburuk jerawat.
6. Makanan beku dan kalengan
Makanan beku, kalengan, dan berbagai makanan olahan biasanya mengandung bahan tambahan. Mulai dari pemanis, minyak, rempah-rempah, dan pengawet, yang digunakan sebagai perasa. Nah, seluruh makanan siap saji tersebut biasanya banyak diproses dan dapat menjadi penyebab jerawat.
Itulah sejumlah makanan dan minuman yang dapat menyebabkan jerawat. Kurangi makanan dan minuman tersebut untuk tetap menjaga kesehatan kulitmu, ya.
Tag
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
3 Varian Serum dari Lacoco, Lawan Jerawat Meradang hingga Tanda Penuaan
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Awas! Pencet Jerawat di Hidung Bisa Berakibat Fatal, Ini Kata Dokter Kulit
Health
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
Terkini
-
Candi Muaro Jambi: Pesona Sejarah yang Kian Memukau Pasca Revitalisasi
-
Now You See Me 3 Pamer First Look, Tampilkan Para Pemain Kelar Syuting
-
Raih 3 Poin Perdana, Bagaimana Peluang Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
Shin Tae-yong Sadar Diri: Ubah Taktik Timnas Indonesia dan Berhasil Menang
-
Mendiang Liam Payne Dilaporkan Akan Dimakamkan Pekan Ini di Wolverhampton