Ananas comosus atau nanas merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan. Di dalamnya terdapat kandungan vitamin C, vitamin B6, mangan, thiamin, tembaga, potasium, folat, niasin, zat besi, magnesium, dan riboflavin.
Meskipun nanas memiliki rasa manis, tetapi buah yang satu ini mempunyai kandungan kalori yang relatif rendah. Merangkum dari Alodokter, Klikdokter, dan Sehatq, berikut beberapa manfaat nanas bagi kesehatan yang masih jarang disadari.
1. Menyamarkan Flek Hitam
Nanas diperkaya akan kandungan vitamin C dan juga antioksidan yang menjadikannya dapat mengurangi flek hitam yang diakibatkan oleh paparan sinar UV. Kandungan tersebut juga akan membuat warna kulit menjadi lebih cerah. Manfaat tersebut bisa kamu rasakan dengan cara mengoleskan krim yang memiliki kandungan nanas ke kulit wajah secara merata.
2. Menaikkan Sistem Imun
Buah nanas juga kaya akan antioksidan, yaitu molekul yang bisa mendorong tubuh dalam mengatasi stres oksidatif yang akan membantu menaikkan sistem imun. Sedangkan antioksidan yang terkandung dalam buah nanas yakni berupa fenolik dan flavonoid.
3. Mengurangi Masalah Selama Periode Menstruasi
Bagi wanita nanas mempunyai manfaat untuk mengurangi masalah selama periode menstruasi. Nanas mempunyai kandungan enzim bromelain yang akan membantu meluruhkan lapisan rahim. Hal ini akan membantu melancarkan dan meningkatkan aliran menstruasi bagi wanita yang kerap mengalami masalah menstruasi tidak teratur.
BACA JUGA: Video Diduga Bukti Bunga Zainal Dicuekin YouTuber Bikin Heboh, Netizen: Kan Bener Ria Ricis
4. Mencegah Osteoporosis
Buah nanas juga mengandung berbagai mineral yang diperlukan untuk kesehatan tulang. Selain itu kandungan vitamin C yang ada di dalamnya juga akan membantu penyerapan kalsium dari makanan. Sedangkan kalsium sendiri merupakan mineral yang menjadi bahan baku untuk meningkatkan serta menjaga kepadatan tulang. Dengan demikian, dengan mengonsumsi nanas sama halnya kamu telah menambah asupan mineral dan juga vitamin yang dapat membantu mencegah pengeroposan tulang alias osteoporosis.
5. Meredakan Nyeri Sendiri
Kandungan bromelain yang ada dalam buah nanas juga mempunyai efek antiradang. Hal tersebut menjadikan buah nanas bermanfaat dalam meredakan berbagai keluhan nyeri yang diakibatkan oleh peradangan, terutama nyeri sendi.
Beragam manfaat nanas ini sangat menguntungkan, bukan? Meski demikian sebaiknya kamu tidak mengonsumsinya dengan berlebihan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Cara Mudah Membuat Selai Nanas untuk Nastar, Aroma Harum Menggoda
-
Rahasia Nastar Lezat: Cara Membuat Selai Nanas yang Manis dan Tahan Lama
-
Kampung Madani PNM Hadir di Desa Tanjung Bunut, Warga Intens Dibina Usaha Olahan Nanas
-
Melancong ke Agrowisata Nanas Tangkit Terbesar di Provinsi Jambi, Seru!
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
Health
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
Terkini
-
Pengabdi Setan Origins: Batara, Darminah, dan Asal Mula Teror
-
Review Film Exorcism Chronicles - The Beginning: Visual Ajaib tapi Cerita Kacau?
-
Review Anime Yuru Camp, Menjelajahi Keindahan Alam Jepang
-
Timnas Indonesia Disokong Mentalitas 'Anti Banting', Siap Jaya di Piala Asia U-17?
-
Menang 0-1 Atas Korea Selatan, Jadi Modal Penting Bagi Timnas Indonesia U-17