Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Awalus Saidatul Maghfiroh
Ilustrasi minuman berbuka puasa (Pexels/PavelKant)

Menjaga kebutuhan cairan dalam tubuh adalah hal yang penting terlebih lagi saat puasa. Melansir dari halodoc.com, kebutuhan cairan tubuh setiap harinya adalah delapan gelas atau setara dua liter.

Hal ini disebabkan kandungan paling banyak dalam tubuh adalah air, sehingga kekurangan cairan akan mengganggu konsentrasi hingga menimbulkan masalah kesehatan. 

Salah satu cara agar kebutuhan cairan tubuh tercukupi saat puasa adalah dengan meminum air putih saat sahur dan berbuka. Dengan begitu tubuh akan tetap sehat dan terhindar dari dehidrasi.

Meskipun pada umumnya kebutuhan cairan tubuh tiap orang berbeda-beda, minum air dengan cukup akan menunjang kesehatan selama menjalankan ibadah puasa. 

BACA JUGA: 7 Buah yang Bagus Dikonsumsi untuk Buka Puasa, Bisa Kembalikan Cairan Tubuh!

Para ahli menyarankan untuk selalu meminum air putih saat berbukan puasa. Hal ini disebabkan minum air putih lebih sehat dibandingkan dengan minuman yang sudah dicampur dengan pemanis dan perasa. Tetapi tidak hanya air putih saja lho yang disarankan untuk dijadikan minuman berbuka.

Dilansir dari laman kemkes.go.id, ada beberapa jenis minuman yang aman dijadikan pengganti air putih yang tentunya juga sehat.

1. Infused Water

Infused water adalah air minum yang dicampur dengan buah-buahan segar, sayuran atau bisa juga rempah-rempah. Selain bermanfaat untuk mengembalikan cairan tubuh, infused water juga dapat disesuaikan dengan bahan yang kamu disukai.

Cara membuatnya juga cukup mudah, campurkan air putih dengan buah-buahan kemudian diamkan beberapa jam dan infused water siap dinikmati. 

2. Yoghurt

Yoghurt juga bisa dijadikan minuman berbuka yang aman lho. Selain itu, yoghurt biasanya hadir dengan beragam rasa yang menyegarkan. Yoghurt juga mengandung bakteri baik yang berfungsi untuk membantu melancarkan sistem pencernaan.

Namun perlu diingat, dalam yoghurt juga terkandung asam yang dapat memicu asam lambung apabila dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan. Untuk penderita asam lambung, minuman yoghurt saat berbuka puasa sangat tidak disarankan.

BACA JUGA: 5 Cara Mengatasi Rasa Malas di Bulan Puasa, Jangan Dihabiskan dengan Tidur!

3. Susu

Salah satu minuman yang baik dikonsumsi saat berbuka adalah susu. Susu mengandung protein, lemak dan kalsium yang tinggi sehingga sangat baik untuk tubuh.

Protein dalam susu akan membuat tubuh menjadi lebih sehat dan berenergi. Selain itu, susu dapat memenuhi kebutuhan kalsium, fosfor dan lemak tubuh yang baik untuk kesehatan.

Nah, itu dia 3 minuman selain air putih yang aman untuk dijadikan minuman berbuka. Selain untuk memenuhi cairan tubuh, minuman tersebut memiliki banyak manfaat untuk menunjang kesehatan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Awalus Saidatul Maghfiroh