Usus buntu adalah salah satu penyakit yang tidak hanya menyerang orang dewasa saja, tetapi juga anak-anak. Berbeda dengan orang dewasa, gejala usus buntu pada anak umumnya lebih susah dideteksi. Hal ini bisa disebabkan karena anak-anak cenderung kurang bisa mengutarakan rasa sakit dan keluhan yang mereka rasakan.
Oleh karena itu, sangat penting bagi para orang tua untuk mengetahui perubahan yang ada pada tubuh si Kecil yang bisa menjadi gejala usus buntu.
Melansir dari laman Hello Sehat, ada beberapa gejala yang menunjukkan bahwa si Kecil mengalami usus buntu. Berikut ini penjelasannya.
1. Nyeri Perut
Tidak semua sakit perut memang menjadi pertanda penyakit usus buntu. Gejala usus buntu yang paling umum adalah rasa nyeri pada perut bagian kanan bawah.
Gejala usus buntu satu ini tidak hanya dirasakan oleh orang dewasa tetapi anak-anak juga bisa merasakannya. Hal ini bisa terjadi karena rongga usus buntu yang terinfeksi bakteri karena tersumbat oleh jaringan limfa.
2. Demam
Demam bisa menjadi salah satu gejala si Kecil sendang mengalami usus buntu. Biasanya, demam akan diiringi dengan gejala lain seperti menggigil, dan berkeringat.
Meskipun, demam yang dialami si Kecil tidak terlalu tinggi, namun jika bebarengan dengan tubuh menggigil dan berkeringat sebaiknya tetap dikonsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan dengan cepat.
3. Kehilangan Nafsu Makan
Salah satu gejala usus buntu pada si Kecil yang perlu diperhatikan orang tua adalah kehilangan nafsu makan. Hal ini bisa disebabkan karena infeksi yang saat usus buntu merupakan respon alami tubuh untuk mengurangi gejala usus buntu agar tidak semakin parah.
Selain kehilangan nafsu makan, si Kecil juga bisa mengeluhkan rasa tidak nyaman pada bagian perut seperti kembung.
4. Perut Bengkak
Dalam beberapa kasus, usus buntu pada anak justru tidak menampakkan gejala nyeri seperti usus buntu pada umumnya.
Anak yang masih berusia 2 tahun ke bawah cenderung mengalami perut yang membengkak dan ketika ditepuk dengan pelan akan terasa empuk saat mengalami usus buntu.
5. Diare atau Sembelit
Usus buntu juga dapat dikenali dengan gejala seperti diare atau sembelit. Hal ini bisa terjadi ketika lokasi usus buntu berada dekat dengan panggul. Namun, kotoran yang dikeluarkan si Kecil saat diare karena usus buntu umumnya lebih sedikit dengan frekuensi yang lebih sering.
Nah, itu dia beberapa gejala usus buntu pada anak yang perlu diwaspadai. Jika ditemukan gejala seperti yang disebutkan di atas pada si Kecil, segera konsultasikan hal ini dengan dokter.
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
-
Indonesia Termasuk Negara yang Paling Sering Beri Donasi ke Palestina, Baznas: Total Sudah Mencapai Rp 318,9 M
-
Beda dengan Dewasa, Paspor Anak Masa Berlakunya Berapa Tahun?
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Ulasan Novel Dari Arjuna untuk Bunda, Kisah Luka Seorang Anak
-
Fitri Salhuteru Sentil Nikita Mirzani Saat Hadapi Lolly: Tidak Patut Dilakukan Seorang Ibu
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru