
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dipilih menjadi kapten tim bulutangkis putra Indonesia di ajang kejuaraan SEA Games 2021. Pertandingan cabang olahraga bulutangkis SEA Games 2021 sendiri digelar di Bac Giang Gymnasium, Vietnam.
Chico Aura Dwi Wardoyo merupakan salah satu pebulutangkis tunggal putra terbaik Indonesia yang dikirim untuk mengikuti ajang kejuaraan SEA Games 2021, baik untuk nomor beregu ataupun individu. Chico Aura Dwi Wardoyo sebelumnya telah berhasil membuat gebrakan di sepanjang karir perjalanannya dimana ia berhasil meraih perunggu Badminton Asia Championships 2022 atau Kejuaraan Asia 2022.
Saat ini, tentunya ia digadang-gadang mampu untuk menyumbangkan emas SEA Games 2021. Pebulutangkis Indonesia yang menduduki peringkat 44 Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) itu merupakan potensi terbaik Indonesia di sektor tunggal putra.
Jauh sebelum membuat masyarakat takjub dengan pencapaiannya di Kejuaraan Asia 2022, Chico Aura Dwi Wardoyo juga tergabung dalam tim Thomas Indonesia di tahun 2020. Di mana untuk pertama kali debut di Thomas Cup, Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil mencicipi emas dan mengangkat Piala Thomas.
Usai Thomas Cup 2020, Chico Aura Dwi Wardoyo kerap tampil di berbagai kejuaraan BWF nomor individu. Tak main-main, meskipun belum mampu menciptakan banyak medali, tetapi performanya dalam bertanding telah mendapat banyak pujian.
Ia sering kali dipertemukan dengan tunggal putra terbaik dunia seperti Kento Momota, Lee Zii Jia, Lakhsya Sen, dan lain-lain. Meskipun tertinggal jauh secara peringkat, tetapi ia mampu memberikan perlawanan sengit dan membuat pertandingan berlangsung imbang.
Chico Aura Dwi Wardoyo digadang-gadang menjadi salah satu regenerasi tunggal putra terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini. Tentunya, ia masih harus terus menambah jam terbang dan menaikkan peringkat untuk mampu bersanding dengan tunggal putra terbaik dunia.
Berikut merupakan profil singkat dari Chico Aura Dwi Wardoyo :
- Nama Lengkap : Chico Aura Dwi Wardoyo
- Nama Panggilan : Wardoyo
- Tempat, Tanggal Lahir : Jayapura, 15 Juni 1998
- Asal Klub : PB Cendrawasih
- Pegangan Raket : Kanan
- Saudara : Ester Nurumi Tri Wardoyo
- Instagram : @chicowardoyo
Itulah tadi profil singkat dari pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo yang menjadi kapten tim bulutangkis putra Indonesia di SEA Games 2021.
Tag
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Taipei Open 2025 Day 2: Jadwal Laga Wakil Indonesia di Babak 32 Besar
-
Sudirman Cup 2025: Putri KW Sempat Tegang Lawan India, Beban Samakan Poin
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Raih Kemenangan Sempurna di Laga Pertama
-
Sudirman Cup 2025 Day 1: Line Up Indonesia Vs Inggris
-
Jorji Batal Berangkat ke Sudirman Cup 2025, Ester Wardoyo Siap Gantikan
Hobi
-
Berantas Mafia Sepak Bola dan Pengaturan Skor, PSSI Harusnya Tiru Langkah Sadis Vietnam!
-
Shayne Pattynama: Pasang-surut Kariernya di Klub dan di Timnas Indonesia
-
Jepang Berencana Rotasi Pemain di 2 Laga Sisa, tapi Timnas Indonesia Tetap Saja Dirugikan
-
Raih Gelar Juara Liga 1, Ini 3 Pemain Persib Bandung yang Layak Dipanggil ke Timnas
-
Dibandingkan Jay Idzes, Jalan Thom Haye Selamatkan Almere City Cenderung Lebih Rumit!
Terkini
-
Review Film Il Mare, Kisah Romansa Lintas Waktu yang Bikin Baper
-
RIIZE Ungkap Harapan Masa Depan di Lagu Terbaru Bertajuk 'Another Life'
-
Review Film A Nice Indian Boy: Romantis, Realistis, dan Rekatable
-
The First Night With The Duke Rilis Poster Perdana, Siap Bikin Baper?
-
Cinta yang Tak Direncanakan: Pelajaran dari Cahaya Bintang Tareem