Pekan ketiga gelaran kompetisi Liga 1 2022/2023 telah rampung yang dimulai sejak Kamis (4/8/2022) hingga Minggu (7/8/2022).
Banyak fakta menarik yang tersaji dari pertarungan kasta tertinggi kompetisi resmi Liga 1 Indonesia ini, salah satunya klub besar sekelas Persib harus mengalami kekalahan telak 2 kali beruntun.
Inilah rangkuman fakta-fakta menarik pekan ketiga Liga 1 2022/2023..
1. Tercipta 18 gol
Pada pekan ketiga Liga 1 2022/2023 ini tercipta sebanyak 18 gol, menurun jika dibandingkan dengan pekan ke-2 yang tercipta 30 gol. Gol sebanyak itu seluruhnya untuk skor kemenangan, tidak ada hasil imbang dengan berbagi angka.
2. Tujuh tim raih kemenangan
Ada 7 tim yang sukses meraih kemenangan, sama dengan pekan kedua yang juga 7 tim. Ketujuh tim itu yaitu Bali United-RANS (3-2), PSIS-Barito (2-1), Madura-Persik (1-0), Borneo-Persib (4-1), Persikabo-Persis Solo (2-0), Bhayangkara-Persebaya (1-0), dan Persita-Dewa United (1-0).
3. Satu pertandingan berakhir seri nirgol
Selain tujuh tim yang meraih kemenangan yang sekaligus juga menandakan 7 tim lawannya mengalami kekalahan, satu pertandingan lainnya berakhir dengan hasil seri nirgol alias kacamata (0-0), yaitu ketika terjadi pertarungan sengit antara Arema FC vs PSS Sleman, Jumat (5/8).
4. Wasit keluarkan 30 kartu
Pada pekan ketiga ini wasit hanya mengeluarkan kartu sebanyak 30 biji yang semuanya KK (kartu kuning), tak ada KM (kartu merah).
Pada pekan kedua, kartu yang dikeluarkan wasit sebanyak 37 buah dengan rincian 36 KK (kartu kuning) dan 1 KM (kartu merah).
Sementara di pekan pertama Liga 1 2022/2023 lalu pertarungan begitu seru bahkan cenderung keras sehingga pengadil lapangan harus merogoh sebanyak 49 kartu dengan rincian 47 KK dan dua buah KM.
5. Tiga tim kalah beruntun
Ada tiga tim yang mengalami kekalahan beruntun pada pekan ketiga ini, yaitu Persib Bandung, Persis Solo, dan Dewa United.
Persib Bandung pada pekan kedua, Sabtu (30/7), dikalahkan Madura United dengan skor 1-3. Sementara Persis Solo dipecundangi Persija (1-2) pada laga Minggu (3/7). Sedangkan Dewa United di pekan kedua, Minggu (31/7), dikalahkan Persikabo dengan skor 1-3.
Demikianlah fakta-fakta menarik Liga 1 di pekan ketiga. Bagaimana dengan pekan ke-4 yang bakal berlangsung Jumat (12/8) hingga Senin (15/8)? Kita tunggu saja pada waktunya. **
Baca Juga
-
Mengintip Peluang 6 Tim yang Akan Bertarung di Awal Pekan ke-5 Liga 1
-
Memetik Kata Bijak 4 Tokoh sebagai Renungan di Hari Sumpah Pemuda
-
6 Fakta Menarik Liga 1 Pekan ke-6, Madura United Alami Kekalahan Pertama
-
6 Fakta Menarik Pekan Kelima Liga 1, Akhirnya Persis Solo Menang Juga
-
Fakta-Fakta Menarik Pekan Keempat Liga 1, Empat Tim Kalah di Kandang
Artikel Terkait
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Program BIBIT BSI 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Angin Segar Hampiri Persija yang Sedang Bapuk Jelang Hadapi Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
Hobi
-
Malut United akan Kerja Cerdas Hadapi Persis Solo, Persiapan Sudah Matang?
-
Fakta Unik 4 Wakil Asia Tenggara di Piala Asia U-17: Semua Hasil Terwakili!
-
Sempat Deadlock, Timnas Indonesia Hajar Afghanistan Dua Gol Tanpa Balas
-
BAC 2025: Jadwal Laga Perempat Final 7 Wakil Indonesia
-
3 Fakta Menarik Timnas Indonesia U-17 di Fase Grup C Piala Asia U-17 2025
Terkini
-
Asyik Buat Dance, Kai EXO Bagikan Detail 2 B-side Track di Album Wait On Me
-
Rilis sejak Libur Lebaran, Box Office Indonesia Diisi Pabrik Gula dan Jumbo
-
Ulasan Novel 14 Ways to Die: Mencari Pembunuhan Berantai 'Magpie Man'
-
Sinopsis Drama Speak for the Dead, Dibintangi Lu Xiao Lin dan Wang Zhen
-
Collective Moral Injury, Ketika Negara Durhaka pada Warganya