Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Ina Barina
Jonatan Christie, tunggal putra Indonesia bakal lakoni perang saudara di laga babak 16 besar Hylo Open 2022 (PBSI/Twitter @INABadminton)

HSBC BWF World Tour Super 300 Hylo Open 2022 bergulir mulai 1-6 November 2022 di Saarbrucken, Jerman. Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie bakal lakoni perang saudara perebutkan tiket perempat final melawan Chico Aura Dwi Wardoyo pada Jumat (4/11/2022) dini hari.

Laga pertandingan babak 16 besar antara Jonatan Christie vs Chico Aura Dwi Wardoyo akan berlangsung pada Jumat (4/11/2022) sekitar pukul 01.00 WIB di lapangan 1 memainkan pertandingan ke-13. Laga ini akan menjadi pertemuan ke-3 bagi Jojo dan Chico di sepanjang pergelaran bulutangkis internasional.

Dilansir dari informasi resmi dari Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melalui aplikasi Badminton4u, saat ini Jonatan Christie merupakan tunggal putra peringkat 7 dunia. Sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo menempati peringkat 25 dunia.

Informasi terbaru, Jonatan Christie telah berhasil mengamankan tiketnya menuju HSBC BWF World Tour Finals 2022 yang akan bergulir pada Desember 2022 di Guangzhou, China.

Pertemuan antara Jonatan dengan Chico pertamakali saat ajang kejuaraan SimInvest Indonesia Open 2022, dimana Jonatan berhasil menang melalui pertandingan straight game.

Kemudian, pertemuan terakhir keduanya terjadi saat Kejuaraan Asia 2022 dimana Jonatan kembali unggul atas Chico melalui pertandingan rubber game. Catatan head to head Jonatan vs Chico, 2-0 keunggulan untuk Jonatan Christie.

Laga antara Jonatan vs Chico pada pertandingan babak 16 besar Hylo Open 2022 cukup dinantikan oleh para penggemar bulutangkis internasional.

Sayangnya, karena memainkan pertandingan ke-13 maka laga keduanya tidak akan disiarkan langsung secara resmi oleh BWF. Hal tersebut dikarenakan BWF hanya menyediakan siaran langsung sampai pertandingan ke-12 di setiap turnamen bulutangkis yang berlangsung.

Meskipun tidak bisa menyaksikan laga melalui siaran langsung, informasi pertandingan dapat diikuti langsung melalui aplikasi resmi BWF yaitu aplikasi Badminton4u.

Pemenang dari laga antara Jonatan vs Chico nantinya akan melawan pemenang dari laga antara Kidambi Srikanth vs A Merkle.

Tidak hanya laga Jonatan Christie vs Chico Aura Dwi Wardoyo, Indonesia akan bermain untuk 6 pertandingan lainnya di sektor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda campuran. Shesar Hiren Rhustavito dijadwalkan akan melawan Sang Juara Dunia 2021, Loh Kean Yew yang merupakan wakil dari Singapore.

Video yang mungkin Anda suka: 

Ina Barina