Timnas Korea Selatan akan menghadapi lawan yang cukup tangguh, yaitu Portugal dalam laga penentu babak fase group H Piala Dunia 2022.
Laga Korea Selatan vs Portugal akan berlangsung pada, Jumat (2/12/2022) pukul 22.00 malam WIB di Education City Stadium, Ar Rayyan, Qatar.
Korea Selatan yang merupakan salah satu tim unggulan wakil Asia nampaknya belum dapat berbicara banyak dalam dua pertandingan terakhir fase group H.
BACA JUGA: Link Live Streaming Kanada vs Maroko Matchday 3 Grup F Piala Dunia 2022
Timnas berjulukan Taeguk Warriors harus rela berbagi poin saat bersua Uruguay pada, Kamis (24/11/2022) dengan skor akhir 0-0, serta harus kehilangan poin saat dikalahkan Ghana dengan skor 2-3.
Sementara itu Timnas Portugal sepertinya layak disebut sebagai tim kuda hitam yang menjadi kandidat calon juara Piala Dunia 2022. Pasalnya Cristiano Ronaldo cs berhasil menyapu bersih semua laga terakhir dengan perolehan poin sempurna.
Timnas Portugal berhasil memetik kemenangan atas Ghana pada, Kamis (24/11/2022) dengan skor akhir 3-2, dan menang atas Uruguay pada, Selasa (29/11/2022) dengan skor akhir 2-0.
Dengan dua kemenangan tersebut, tim berjulukan Selecao das Quinas tersebut berhak menempati posisi puncak klasemen group H dengan total raihan enam poin dan lima gol yang telah dicetak.
Secara peringkat di klasemen tentu saja tim yang digawangi Cristiano Ronaldo memiliki peluang satu tempat untuk lanjut ke babak 16 besar.
Sementara itu, bagi Timnas Korea Selatan, laga ini menjadi laga penentuan bagi Son Heung-Min cs apakah bisa lanjut ke babak selanjutnya atau harus gugur.
Pada laga kali ini, Timnas Korea Selatan diprediksi akan menurunkan skuad inti untuk mencoba meladeni permain Portugal.
Namun dikabarkan Hwang Hee-Chan tidak memungkinkan untuk diturunkan karena alami cidera hamstring.
BACA JUGA: Link Live Streaming Kroasia vs Belgia Piala Dunia 2022 Malam Ini
Di kubu Portugal, dikabarkan dua pemain inti tidak dapat dimainkan yakni Danilo Pereira yang mengalami cidera tulang rusuk saat latihan, dan Nuno Mendes yang alami cidera saat menghadapi Uruguay.
Otavio juga dikabarkan tidak dapat diturunkan pada laga kontra Korea Selatan karena dalam kondisi pemulihan akibat cidera yang diderita.
Meskipun begitu, tim yang menunjuk Fernando Santos sebagai juru taktik ini diprediksi akan dengan mudah mengatasi permainan cepat yang diperagakan Korea Selatan.
Prediksi Korea Selatan vs Portugal
Susunan Pemain
Korea Selatan (4-2-3-1) : Seung-Gyu; Jin-Su, Young-Gwon, Min-Jae, Moon-Hwan; In-Beom, Woo-Young; Heung-Min, Woo-Yeong, Chang-Hoon; Gue-Sung
Pelatih : Paulo Bento
Susunan Pemain
Portugal (4-3-1-2) : Costa; Guerreiro, Dias, Pepe, Cancelo; Carvalho, Neves, Silva; Fernandes; FĂ©lix, Ronaldo
Pelatih : Fernando Santos.
Baca Juga
-
Prediksi Skor Persik Kediri vs Borneo FC di Pekan Perdana BRI Liga 1
-
Head to Head Persebaya Surabaya vs PSS Sleman di Lanjutan BRI Liga 1
-
Prediksi Skor Laga Persis Solo vs Borneo FC di BRI Liga 1 Sore Ini
-
Head to Head Persija Jakarta vs Arema FC di BRI Liga 1
-
Prediksi Persikabo vs. Persib di BRI Liga 1: Head to Head dan Line Up
Artikel Terkait
-
Misi Fadillah Arbi Taklukkan Estoril di JuniorGP 2024, Pembuktian Terakhir
-
Jelang Konser di Jakarta, 10CM Antusias Sapa Fans: Saya Tidak Sabar
-
Selamat! Anak Pertama Choiza Dynamic Duo Akhirnya Lahir
-
Pejabat Korea Selatan Tuding Rusia Pasok Rudal ke Korea Utara sebagai Imbalan Pengiriman Pasukan ke Ukraina
-
Revolusi Transportasi: Korea Selatan Operasikan Bus Malam Otonom di Seoul
Hobi
-
Petualangan Epik Baru! Game AAA Avatar: The Last Airbender Segera Hadir
-
AFF Cup 2024: Hokky Caraka Berpeluang Jadi Striker Utama Timnas Indonesia?
-
Kepada Media Denmark, Kevin Diks Ungkap Kesan Manis Debut di Timnas Indonesia
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
Terkini
-
Bahasa Gaul di Era Digital: Perubahan atau Kerusakan?
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
-
Mengungkap Rahasia dan Ketegangan Rumah Tangga di Novel 'Imprisonment'
-
Kisah Paladin yang Dibesarkan Mayat Hidup dalam Anime 'Saihate no Paladin'