Mengedit adalah tahapan yang bisa kita lakukan setelah selesai menulis novel. Tujuannya jelas untuk memperbaiki kesalahan yang ada dan menjadikan novel kita jauh lebih baik, entah bersih dari typo ataupun plot hole. Sebab, mengedit memang lebih mudah dilakukan saat naskah kita sudah selesai daripada saat naskah masih dalam proses penulisan. Jika kita melakukan editing saat naskah masih dalam proses menulis, maka kita akan mengulur waktu yang padahal bisa kita gunakan untuk cepat menyelesaikan naskah.
Selain itu, kita akan mengulangi proses editing lagi saat naskah kita sudah selesai. Untuk mengedit naskah milik kita agar menjadi novel yang berkualitas, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan. Berikut 5 cara mengedit novel yang baik:
1. Membaca Ulang
Bacalah naskah kita dari awal sampai akhir, dengan begitu kita akan melihat kesalahan dari keseluruhan isi naskah kita.
2. Menyiapkan KBBI dan PUEBI
Sangat penting bagi seorang penulis untuk menyiapkan KBBI dan PUEBI, apalagi pada saat mengedit naskah. Jika kita ragu dengan kata yang kita tulis, kita bisa mengeceknya di KBBI dan membetulkannya.
3. Mengganti Kata atau Kalimat yang Kepanjangan
Saat kita membaca ulang naskah kita, akan ada kalimat yang rasanya kepanjangan dan tidak enak dibaca. Gantilah agar kalimat itu terasa lebih efektif saat dibaca, kurangi kata-kata yang tidak diperlukan, hilangkan kata-kata yang membuat kalimat kita terasa bertele-tele.
BACA JUGA: Stephen tWitch Boss Meninggal Dunia Diduga Bunuh Diri
4. Memasukkan Diksi dan Analogi yang Menarik Secukupnya
Masukkan diksi dan analogi yang indah untuk naskah kita, tapi secukupnya, tidak berlebihan. Pilihlah diksi yang unik dan mudah dipahami, bukan diksi yang langka dan membuat orang harus membuka kamus untuk mengertinya. Gunakan juga analogi yang indah tapi masuk akal, bukan analogi ngasal yang sulit dipahami.
5. Fokus Mencari Plot Hole
Jangan sampai novel kita memiliki plot hole, fokuslah untuk memahami alur cerita dan adegan per adegan. Jika ada yang tidak masuk akal, maka segeralah berpikir untuk menggantinya agar lebih masuk akal. Plot hole akan membuat novel kita tidak menarik dan bahkan kita bisa dianggap tidak mau riset ataupun malas dalam proses mengedit.
Itulah 5 cara mengedit novel yang baik. Alangkah baiknya kita beristirahat sejenak sebelum kita memulai proses editing. Gunakan jeda waktu itu untuk mengingat-ingat adegan di dalam cerita. Sering kali hal seperti ini dapat membuat kita menemukan alternatif yang rasanya lebih baik daripada yang sudah kita tuliskan. Dengan begitu kita bisa menggantinya nanti saat memulai proses editing.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Panggilan Hoki, Ini Link Saldo DANA Kaget Terbaru, Masih Aktif Dan Siap Diklaim
-
Jangan Sampai Tertipu! Ini Cara Mudah Cek Keaslian Ijazah Secara Online
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Jangan Menyerah! Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini, Siapa Tahu Beruntung Bisa Traktir Teman
Hobi
-
Tak Ada Pemain Utama Timnas di ASEAN All Stars, Skuat Garuda Terhindar dari Kerugian Besar!
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
Terkini
-
Review Film Santosh: Melihat Borok Institusi Lewat Mata Sosok Polisi
-
Kupas Alasan Sistem Pilih Jinwoo Jadi Wadah Shadow Monarch di Solo Leveling
-
Jelang Sidang Pertama, Taeil Dikritik Usai Tertangkap Minum Bersama Teman
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Petualangan Terakhir Ivan dan Kawan-Kawan di Novel The One and Only Family