Salah satu tantangan yang sering dialami oleh seseorang yang hobi membaca adalah mereka sangat mudah untuk bosan dalam membaca suatu buku. Tentunya hal tersebut dapat mengganggu aktivitas membacamu.
Cepat bosan dalam membaca suatu buku seringkali membuat seseorang tidak selesai dalam membaca suatu buku sampai habis. Tentunya hal tersebut sangat disayangkan karena ia tidak dapat mengetahui isi buku sepenuhnya serta membuang-buang uang yang ia miliki selama ini. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk mencegah kebosanan saat membaca buku.
1. Membaca buku yang tipis
Membaca buku yang tebal dengan banyak halaman bukanlah suatu hal yang cukup mudah bagi sebagian orang. Ada orang yang cepat bosan sehingga ia hanya membaca beberapa halaman atau bab saja.
Untuk mengatasi hal tersebut maka kamu dapat membaca buku yang lebih tipis. Buku yang lebih tipis tentunya lebih mudah untuk diselesaikan. Selain itu membaca buku yang lebih tipis juga tidak menghabiskan banyak waktumu.
2. Melakukan jeda membaca
Jika kamu membaca buku yang cukup tebal maka kamu dapat melakukan jeda di setiap beberapa bab. Tujuan dari jeda tersebut adalah untuk membuat pikiranmu menjadi segar kembali.
BACA JUGA: Mohamed Salah Cetak Rekor, Ini 5 Fakta Pertandingan Liverpool vs Manchester United
Selain itu jeda tersebut dapat membantumu yang mudah bosan ketika membaca sesuatu. Kamu dapat melakukan jeda selama satu atau dua hari setelah dirimu membaca satu atau dua bab di dalam bukumu.
3. Membaca 2 buku bersamaan
Untuk menghindari bosan dengan cepat maka dirimu dapat membaca dua buku secara bersamaan. Kamu dapat membaca dua buku tersebut dengab selang-seling.
Ketika kamu sudah bosan membaca buku yang satu maka kamu dapat beralih membaca buku yang lainnya, begitupun sebaliknya. Hal tersebut dapat membantumu yang mudah bosan dalam mebaca buku.
4. Membaca beragam genre
Salah satu hal yang membuat dirimu cepat bosan adalah kamu hanya membaca satu genre tertentu saja. Untuk mengatasi hal tersebut mungkin kamu dapat membaca genre lain yang menurutmu menarik.
Dengan membaca genre yang banyak maka kamu bisa mendapatkan pengetahuan yang beragam. Tentunya hal tersebut dapat menghindarkanmu dari kebosanan.
BACA JUGA: 4 Cara Menggunakan Karakter Main DPS di Game Genshin Impact
5. Membaca di platform per babnya
Salah satu masalah yang ditimbulkan oleh pembaca yang mudah bosan ialah sering sekali tidak menyelesaikan buku yang dibaca. Tentunya hal tersebut sangat disayangkan karena ia telah mengeluarkan uang untuk membeli buku.
Untuk menghindari pemborosan maka kamu dapat membaca di sebuah platform yang dapat melakukan pembelian atau membaca secara gratis per babnya. Atau kamu juga dapat meminjam buku di perpustakaan.
Itulah beberapa tips yang dapat dilakukan bagi seorang pembaca yang cepat bosan ketika membaca sebuah buku. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Ulasan Novel If at First: Misteri Kelam Kehidupan Masyarakat Kelas Atas
-
Membentuk Perubahan dari Kebiasaan Kecil, Belajar dari Buku Atomic Habits
-
Ketika Siswi Populer Ditemukan Meninggal dalam Novel They All Had A Reason
-
Ulasan Novel 'Bumi Manusia' karya Pramoedya Ananta Toer: Sejarah Kolonial
Hobi
-
Nova Arianto Capai Tonggak Sejarah Baru, Bukti Nyata Talenta Pelatih Lokal?
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beda saat Gasak Yaman, Nova Arianto Soroti Dua Hal Ini
-
Bikin Gregetan! Inilah 3 Momen Menyebalkan yang Tercipta di Laga Indonesia vs Yaman
-
Nestapa Rafael Struick: Cari Menit Bermain Namun Kian Tersingkir di Klub
-
3 Momen Unik yang Terjadi di Laga Indonesia vs Yaman, Ada yang Notice Ini?
Terkini
-
Kim Soo-hyun Kembali Bantah Tuduhan Pedofilia kepada Kim Sae-ron
-
Dari Ratu Rom-Com ke Horor, Kim Hye Yoon Digaet Bintangi Film Salmokji
-
Langgam 'Kuncung' Didi Kempot, Kesederhanaan Hidup yang Kini Dirindukan
-
xikers 'Breathe,' Tak Gentar Raih Tujuan di Tengah Situasi Sulit
-
Review Anime Madome, Raja Iblis Jatuh Cinta Pada Budak Elf