Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Ariya Gesang
Gusion Mobile Legends (Aplikasi Mobile Legends/Ariya Gesang)

Gusion adalah salah satu assassin yang dapat mengeliminasi lawannya dengan cepat walau masih berada di early game. Damage dari skill yang dihasilkannya tinggi, memberikan magic damage dan dapat mengeliminasi lawannya dalam sekali kombo, terutama kepada mage atau marksman. Hal inilah yang membuat banyak user assassin menggunakan Gusion di dalam pertandingan.

Namun, jika kita kebetulan bertemu dengan tim lawan yang menggunakan Gusion, maka kita tidak perlu khawatir, karena ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk menghadapi assassin yang satu ini. Nah, berikut 4 cara hadapi tim lawan yang menggunakan Gusion di game Mobile Legends:

1. Hindari Skill 1

Skill 1 Gusion akan membuatnya melempar belati ke arah kita untuk menandai tubuh kita. Jika kita terkena oleh belatinya, maka Gusion dapat meluncur ke arah kita dan memberikan kombo dari skill-skill yang dimilikinya. Alhasil kita bisa terliminasi. Oleh karena itu, sebaiknya kita menjauh ketika melihat kedatangan Gusion, atau serang menggunakan skill stun dan segera kalahkan jika ada teman yang yang membantu kita.

2. Menggunakan Magic Defense

Item magic defense diperlukan jika assassin lawan mengandalkan magic damage untuk menyerang, salah satunya adalah Gusion. Jika kita menggunakan marksman, sebaiknya belilah sepatu yang memiliki magic defense, dengan begitu damage yang kita terima dari Gusion bisa berkurang. Hal ini akan sangat berpengaruh dalam pertahanan kita.

BACA JUGA: Semua Semifinalis Liga Champions Punya Sejarah Juara, Kecuali Manchester City

3. Bisa Dilawan Menggunakan Harley

Meskipun tingkat kesulitan menggunakan Gusion lebih tinggi daripada menggunakan Harley, kita bisa menggunakan Harley untuk mengalahkan Gusion. Namun, kita juga harus berhati-hati dan sebaiknya tidak terang-terangan ketika menyerang. Tunggullah di semak-semak dan serang ketika Gusion sedang lengah, lakukan secara cepat dan jangan sampai kita terkena skill 1 miliknya.

4. Gunakan Hero yang Memiliki Skill Stun atau Crowd Control

Hero-hero yang memiliki skill stun dan crowd control juga efektif digunakan untuk menghadapi Gusion. Sebab, Gusion juga mengandalkan kecepatan untuk mengeliminasi lawannya. Skill stun atau crowd control yang kita berikan dapat membuat pergerakannya terganggu, syukur-syukur kita bisa mengeliminasinya, atau mungkin ada teman yang membantu kita untuk mengeliminasinya.

Itulah 4 cara hadapi tim lawan yang menggunakan Gusion di game Mobile Legends. Saber juga merupakan salah satu assassin yang bisa menghadapi Gusion dengan baik. Sebab, Saber memiliki skill stun dan damage yang tinggi. Sekali terkunci, Gusion lawan bisa tereliminasi. Jadi, pertimbangkan juga untuk menggunakan Saber guna menghadapi tim lawan yang menggunakan Gusion.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Ariya Gesang