Aeronblight Drake adalah salah satu boss yang ada di dalam gim Genshin Impact. Aeronblight Drake merupakan robot yang wujudnya mirip seperti naga bersayap. Ia bisa terbang dan menembakkan sejumlah misil pada kita. Damage yang dihasilkan dari skill-skill-nya sangatlah tinggi, membuat kita bisa kualahan bahkan tereliminasi jika tidak pandai menghindar atau bertarung tanpa menggunakan perisai.
Namun, kita tidak perlu khawatir, karena ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk mengalahkan boss yang satu ini, sehingga kita bisa mendapatkan bahan-bahan yang kita butuhkan dari hadiah setelah mengalahkannya. Nah, berikut 4 cara mengalahkan Aeronblight Drake di game Genshin Impact:
1. Gunakan Karakter Bersenjata Bow
Ada fase di mana Aeronblight Drake akan terbang dan bisa membuat damage yang kita berikan tidak maksimal mengenainya. Oleh karena itu, gunakanlah karakter bersenjata bow. Incar mesin turbin yang ada di kanan dan kiri bahu Aeronblight Drake. Jika kita mengenainya, maka ia akan terjatuh dan berhenti untuk beberapa saat. Manfaatkanlah momen ini untuk memberikan damage sebanyak mungkin padanya.
2. Gunakan Waypoint Buatan
Lokasi Aeronblight Drake berada di wilayah Sumeru, di dalam gua yang dalam gua yang cukup dalam. Selain itu, posisi pintu gua ini berada di tengah-tengah bukit, bukan di dasar ataupun di atas. Jadi, kita bisa kesulitan ketika mencari pintu guanya. Oleh karena itu, opsi yang bagus adalah dengan membuat Waypoint buatan dan kita letakkan di dekat Aeronblight Drake. Dengan begitu kita tidak perlu repot-repot untuk menjelajah bukit dan mencari pintu guanya.
BACA JUGA: 8 Aturan Penggunaan Tanda Koma yang Harus Kamu Perhatikan
3. Gunakan Perisai atau Karakter Penambah Darah
Karakter support dibutuhkan untuk menghadapi boss yang satu ini. Tujuannya adalah adalah agar darah dari main DPS kita tetap banyak dan kita juga bisa memberikan damage dengan lebih tenang. Beberapa karakter support yang bisa kita gunakan adalah Zhongli, Diona, Barbara, dan lain-lain.
4. Manfaatkan Mode Co-op
Selain lokasinya yang rumit, gaya bertarung Aeronblight Drake juga merepotkan bagi kita yang masih awam. Oleh karena itu, mode Co-op sangat dianjurkan, siapa tahu player lain sudah hapal jalan menuju Aeronblight Drake dan juga memiliki damage tinggi yang bisa membantu kita mengeliminasi Aeronblight Drake dengan cepat.
Itulah 4 cara mengalahkan Aeronblight Drake di game Genshin Impact. Aeronblight Drake merupakan salah satu dari banyaknya robot yang tersebar di Teyvat. Hanya saja robot yang satu ini memiliki kempuan terbang yang membuatnya sulit dikalahkan. Jangan lupa juga untuk mengonsumsi makanan pendukung ketika kita melawan Aeronblight Drake, sehingga damage yang kita berikan bisa lebih tinggi dari biasanya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Sagaras: Petualangan Ali dalam Melawan Ksatria Sagaras
-
Tips Kasih Nama ala Dukcapil, Panjangnya Nama Anak Mahalini dan Rizky Febian Jadi Omongan
-
Review Cake Sort - Color Puzzle Game, Pencocokkan Kue yang Sulit Tapi Bikin Ketagihan
-
Ulasan Game Last Laugh: Kisah Tragis Dibalik Tawa Terakhir Perundung
-
Bergenre Fantasi, Ini Sinopsis Drama China Love of the Divine Tree
Hobi
-
Kalahkan China 3-1 dan Cetak Sejarah, Indonesia Juarai BAMTC 2025
-
Piala Asia U-20: Menerka Formula Indra Sjafri untuk Kejutkan Uzbekistan
-
Jelang Lawan Uzbekistan, Timnas Indonesia U-20 Dihantui Statistik Buruk Indra Sjafri
-
Piala Asia U-20: Laga Lawan Uzbekistan dan Capaian Shin Tae-yong yang Terus Membayangi
-
Pecco Bagnaia: Marc Marquez Kompetitif dan Paling Siap Jalani MotoGP 2025
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!