Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terhenti di babak 16 besar Korea Open 2023. Praveen/Melati kalah usai melakoni pertandingan staight game melawan unggulan satu, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada Kamis (20/7/2023) pagi.
Korea Open 2023 sendiri merupakan BWF World Tour dengan kelas Super 500 dan memperebutkan hadiah total sebesar $420.000. Ajang kejuaraan ini berlangsung sejak Selasa (18/7/2023) hingga Minggu (23/7/2023) di Yeosu, Korea Selatan.
Melansir informasi resmi dari Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melalui aplikasi Badminton4u, berikut ini merupakan rincian pertandingan antara Praveen/Melati dan Zheng/Huang di Korea Open 2023:
- 44% Win Rate dicetak oleh Praveen/Melati dan 56% Win Rate oleh Zheng/Huang
- 0 Game Points untuk Praveen/Melati, 3 Game Points untuk Zheng/Huang
- 3 Consecutive Points berhasil dicetak oleh Praveen/Melati dan 4 Consecutive Points oleh Zheng/Huang
- 33 Total Points Won dari Praveen/Melati dan 42 Total Points Won dari Zheng/Huang
Pertandingan antara Praveen/Melati dan Zheng/Huang sendiri bergulir selama 32 menit. Kedua pasangan ini bertanding untuk match pertama di lapangan 3, Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan.
Terhentinya Praveen/Melati di babak 16 besar Korea Open 2023 sekaligus memastikan tidak adanya wakil Indonesia di sektor ganda campuran untuk ajang kejuaraan ini.
Sebelumnya, Dejan/Gloria juga gagal melaju ke babak perempat final usai kalah dari wakil unggulan tuan rumah yaitu Seo Seung Jae/Chae Yu Jung. Hanya Praveen/Melati dan Dejan/Gloria sebagai dua wakil Indonesia yang bertanding di sektor ganda campuran di ajang Korea Open 2023 ini.
Hari ini di Korea Open 2023 untuk pertandingan babak 16 besar, Indonesia masih memiliki 4 wakil yang akan memperebutkan tiket menuju babak perempat final.
Mereka adalah Putri Kusuma Wardani dan Gregoria Mariska Tunjung dari sektor tunggal putri, kemudian Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dari sektor ganda putra.
Pertandingan Korea Open 2023 akan disiarkan langsung melalui iNews TV, MNCTV, aplikasi RCTI+ dan kanal YouTube resmi milik BWF yaitu BWF TV. Untuk informasi lengkap seputar bulutangkis internasional, ikuti langsung melalui tournament software BWF dan aplikasi Badminton4u.
Baca Juga
-
Rekap Kejuaraan Kelas Atas BWF, Indonesia Nol Gelar Juara!
-
Indonesia Open 2025: Semifinal, Fajar/Rian Bersiap Lawan Juara All England!
-
Indonesia Open 2025: Match Sengit, Jafar/Felisha Terhenti di Babak Kedua
-
Indonesia Open 2025: Laga Pembuka, Adnan/Indah Amankan Tiket Perempat Final
-
Indonesia Open 2025: Jadi Andalan, Dejan/Fadia Terhenti di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Hasil Korea Open 2023: Dikalahkan Wakil China, Praveen/Melati Terhenti di Babak 16 Besar
-
Korea Open 2023: Langkah Terhenti, Dejan/Gloria Akui Keunggulan Wakil Korea
-
Jadwal Korea Open 2023 Hari Ini, 6 Wakil Indonesia Tanding di Babak 16 Besar
-
Korea Open 2023 Day 3: Enam Wakil Indonesia Incar Tiket ke Perempat Final
-
Korea Open 2023: Fajar / Rian Dapat Kemenangan Tak Terduga di Babak Pertama
Hobi
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis