Timnas Indonesia U-23 harus berhadapan dengan Thailand dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2023, Kamis (24/8/2023) malam nanti. Skuad Garuda dianjurkan untuk tidak terlalu bergantung dengan Ramadhan Sananta dalam pertandingan ini.
Seperti diketahui, ketajaman Ramadhan Sananta membuatnya menjadi tulang punggung Timnas Indonesia U-23 pada Piala AFF. Penyerang Persis Solo tersebut adalah satu-satunya pencetak gol bagi Indonesia di sepanjang pertandingan grup.
BACA JUGA: Link Streaming Pertandingan Piala AFF U-23 Indonesia vs Thailand Malam Ini
"Dua match dua gol lewat Ramadhan Sananta, harus ada opsi pemain lain yang bisa menjadi sumber gol manakala Sananta dimatikan oleh pemain bertahan lawan," kata Erwan Herdarwanto.
Pelatih asal Magelang, Jawa Tengah itu berharap para pemain lain seperti Irfan Jauhari bisa menunjukkan performa terbaik saat melawan timnas gajah putih.
"Jadi saya berharap pemain seperti Irfan Jauhari atau Abdul Rahman bisa menunjukkan kapasitasnya saat melawan Thailand. Karena akan semakin bagus buat Timnas kita kalau ada banyak pemain yang bisa mencetak gol. Apalagi, seandainya Indonesia bisa lolos ke final," ungkap Erwan.
BACA JUGA: Bukan Gegara Bantuan Vietnam, Shin Tae-yong Nilai Timnas Berhak Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menyadari bahwa Timnas Thailand U-23 mempunyai skuad yang solid. Namun, ia berusaha menyuguhkan penampilan terbaik anak didiknya.
"Thailand U-23 membawa skuad terbaik ketimbang tim lain. Kami akan mencoba yang terbaik dalam pertandingan melawan Thailand U-23," kata Shin Tae-yong.
"Sedangkan kami tidak bisa membawa hampir 75 persen dari kapasitas kekuatan kami. Inilah yang sedang terjadi. Klub tidak mengirimkan pemain ke Timnas Indonesia U-23," lanjutnya.
Indonesia sendiri melewati perjalanan terjal pada Piala AFF U-23 tahun ini. Tim merah putih hanya sekali meraih kemenangan dan kekalahan dari dua laga.
Sedangkan, Thailand sukses menyapu bersih kemenangan pada babak penyisihan dengan skor telak menggilas lawan-lawannya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Panggil 26 Pemain untuk Piala AFF Wanita, Garuda Pertiwi Bawa Bekal Positif
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
Artikel Terkait
-
Erick Thohir Berniat Mundur dari PSSI, Wapres Gibran Pasang Badan! Sudah Pak..
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI, Sumardji: Bagian dari Kekecewaan
-
5 Jasa Besar Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia, Yakin Masih Desak untuk Mundur?
-
Ya Allah! Azizah Bongkar Kelakuan Pratama Arhan ke Ordal PSSI: Setelah Menikah Dia Makin...
Hobi
-
Panggil 26 Pemain untuk Piala AFF Wanita, Garuda Pertiwi Bawa Bekal Positif
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
Terkini
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Hikayat Sarjana di Mana-mana
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita