Pratama Arhan yang tak lain adalah Bek kiri Timnas Indonesia akan segera bermain di Liga Utama Korea. Pemain asal Blora tersebut akan diangkut oleh Suwon FC dengan status bebas transfer dari Tokyo Verdy pada Januari 2024 mendatang.
Kabar mengenai hal ini pertama kali disampaikan oleh Sport Chosun yang merupakan salah satu media yang berbasis di Korea Selatan. Bahkan media tersebut menyebutkan bahwa pepindahan Pratama Arhan hanya tinggal hitungan waktu saja.
Berita akan pindahnya mantan pemain PSIS semarang tersebut ke Liga Korea nyatanya mengundang perhatian dari netizen Indonesia. Seperti biasanya mereka pun menyerbu langsung akun Instagram klub yang bersangkutan.
Komentar demi komentar pun mulai berseliweran di sana. Isinya pun cukup beragam. Ada sebagian dari mereka yang setuju dengan Kepindahan ini, namun banyak dari mereka justru merasa curiga.
"Ternyata Suwon FC tau caranya naikkin follower," tulis akun instagram @ariifrahman_zul
"Paling tuh cari follower doang," tambah akun instagram @muhammadfikri4154
"Nanti malah ga dimainkan, cuma cari follower aja," tulis akun lainnya menambahkan.
Itulah sedikit banyak komentar yang bertebaran di akun instagram Suwon FC. Kecurigaan mereka pun bukan tanpa alasan, bahkan sangat bisa dimaklumi.
Mengingat sebelumnya Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman juga pernah direkrut oleh klub Eropa yang kemudian dimanfaatkan untuk alat marketing saja. Ini tentunya sangat tidak baik bagi perkembangan karier sepak bola para pemain muda Timnas Indonesia.
Di Tokyo Verdy saja yang notabene hanya tim kasta kedua Jepang, Pratama Arhan hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Apalagi di Suwon FC yang berstatus tim kasta tertinggi Liga Korea Selatan.
Sejak direkrut Tokyo Verdy di Maret tahun 2022 lalu, Pratama Arhan hanya dimainkan 4 kali saja oleh Tokyo Verdy. Namun sebagian netizen juga berharap nasib Pratam Arhan berubah di Suwon FC. Mereka berharap klub yang bersangkutan akan memberikan banyak menit bermain untuk suami dari Azizah Salsha tersebut.
Menarik untuk dinantikan bagaimana kelanjutan karier Pratama Arhan ketika resmi bermain di Liga Korea nantinya. Apakah akan semakin cemerlang atau justru semakin tenggelam
Baca Juga
-
Mengenal Zahaby Gholy, Striker Indonesia yang Jadi Pemain Terbaik di Piala AFF U-16
-
Hanya Penghangat Bangku Cadangan, Pratama Arhan akan Susul Asnawi ke Liga Thailand?
-
Siap Bela Timnas Indonesia, Ini Dia Sosok Mauro Zijlstra
-
Ernando Ari Akui Hampir Jadi Korban Malpraktek Dokter Gadungan Timnas
-
Kalahkan Calvin Verdonk, Segini Harga Fantastis Thom Haye Usai Bela Timnas Indonesia!
Artikel Terkait
-
Dirumorkan Gabung Suwon FC, Ini 3 Alasan Pratama Arhan bakal Sukses di Liga Korea Selatan
-
Azizah Salsha Langsung Istighfar Disinggung soal Urusan Ranjangnya dengan Pratama Arhan
-
OOTD Azizah Salsha saat Liburan di Jepang Disorot Netizen, Lebih Besar dari Gaji Pratama Arhan
-
Marshella Aprillia Pamer Perubahan Fisik Usai Putus, Lipstick Merah dari Mantan Disorot: Ngehargain Arhan
-
Total OOTD Azizah Salsha Pakai Kimono di Jepang Nyaris 3 Kali Gaji Pratama Arhan!
Hobi
-
Dikabarkan Kembali ke Spanyol, Mampukah Jordi Amat Bersaing di Usia Senja?
-
Bojan Hodak Perpanjang Kontrak usai Persib Back to Back Juara? Cek Faktanya!
-
Resident Evil 5 Dapat Rating Baru, Remaster Diam-diam dari Capcom?
-
Ironi Perjuangan PSS Sleman, Tetap Turun Kasta Meski Hajar Madura United
-
Diklaim Gabung Buriram United, Shayne Pattynama Ungkap Fakta Mengejutkan
Terkini
-
Marvel Resmi Tunda Dua Film Avengers Ini Demi Tingkatkan Kualitas
-
Mengulik Save me Karya Xdinary Heroes: Kala Jiwa yang Terluka Harapkan Pertolongan Tuhan
-
Boy Group AHOF Umumkan Debut Juli, Gandeng EL CAPITXN sebagai Produser
-
Marvel Hapus 3 Film dari Jadwal Rilis Usai Doomsday dan Secret Wars Ditunda
-
Review Film Aftersun: Kisah yang Diam-Diam Mengoyak Hati