Demi menggapai prestasi terbaik, Timnas Indonesia senior melakukan pemusatan latihan di Antalya, Turkiye jelang gelaran Piala Asia 2023. Semenjak 20 Desember 2023 lalu, para pemain yang masuk dalam daftar pemanggilan pemain ditempa oleh tim kepelatihan, baik secara fisik maupun mental.
Memang, bukan hal yang berlebihan jika coach Shin Tae Yong memberikan porsi latihan yang cukup berat kepada para anak asuhnya. Pasalnya, pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut mematok babak 16 besar gelaran sebagai target yang harus dilaluinya.
Bukannya tanpa sebab, karena di tengah tekanan para pendukung Timnas Indonesia yang kecewa dengan dua pertandingan terakhir skuat Garuda, lolos dari fase grup merupakan obat penawar yang ampuh bagi kekecewaan para suporter Pasukan Merah Putih.
Namun sayangnya, target tinggi yang dicanangkan oleh coach Shin justru menjadi sebuah hal yang membingungkan pasca munculnya komentar dari federasi. Melalui wakil ketua umum PSSI, Zainuddin Amali, induk sepak bola Indonesia itu hanya melontarkan sebuah kalimat yang bernada ambigu dan bisa ditafsirkan memiliki nada pesimis.
"Ketua Umum selalu berdiskusi dengan pelatih sejauh mana kemampuan dari anak-anak ini. Kita juga tidak bisa menargetkan hal yang muluk-muluk, sementara kita tidak realistis dengan kondisi kita sendiri," ujar Zainuddin sepertimana melansir laman pssi.org pada 25 Desember 2023.
Meskipun masih multi tafsir terkait frase "target yang muluk-muluk", namun apa yang disampaikan oleh Zainuddin Amali selaku petinggi federasi tentu menjadi sebuah hal yang cukup patut untuk disayangkan. Di tengah pompaan motivasi yang selalu diberikan kepada para pemain, federasi justru memberikan pernyataan yang bisa saja mereduksi keyakinan dan mental yang telah terbangun dalam pikiran para pemain.
Memang, target coach Shin terkait babak 16 besar gelaran sekelas Piala Asia itu berat, bahkan sangat berat. Namun seyogyanya pihak federasi tak memberikan komentar yang multitafsir, karena bisa saja hal itu digoreng oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab.
Buktinya, semenjak Zainuddin melontarkan kalimat tersebut, banyak media yang menggoreng komentar tersebut dan menjadikannya semacam alat untuk mempertentangkan target tinggi STY yang mematok babak 16 besar, dan komentar pihak federasi yang seolah-olah mengendori semangat tinggi dari sang pelatih itu.
Kalau teman-teman pembaca bagaimana dalam menafsirkan perkataan dari wakil ketua umum PSSI itu?
Baca Juga
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
-
Timnas Indonesia U-22, Piala AFF 2024 dan Kebijakan Potong Generasi Jilid II Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Artikel Terkait
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Resmi Salaman dengan Erick Thohir, Timnas Indonesia Dapat 2 Amunisi Baru
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Dramatis! China Kalahkan Bahrain, Timnas Indonesia Jadi Juru Kunci
-
Pramono Jagokan Timnas Indonesia Kalahkan Jepang: Prediksi 2-1
Hobi
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Indonesia Bersiap Hadapi Jepang dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Analisis Kekuatan Skuad, Indikasi Jepang Takut ke Timnas Indonesia??
-
Sadar Timnas Indonesia Berkembang Pesat, Hajime Moriyasu Ngaku Ketar-Ketir?
Terkini
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh