Bek kiri Timnas Indonesia, Shayne Pattynama resmi absen di laga uji coba melawan Libya pada 2 Januari 2024. Bukan tanpa alasan mengapa pemain asal Viking FK tersebut bakal absen.
Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia pun bersuara terkait tidak adanya Shayne Pattynama dalam laga uji coba pertama yang digelar di Turku. Diketahui, bek kiri Garuda pulang ke Belanda karena ada suata alasan.
Dibeberkan langsung oleh Shin Tae-yong seperti dikutip dari akun Instagram @lingkarfootball, Selasa, (2/1/2024), Shayne Pattynama kembali ke Belanda karena ada urusan keluarga. Kabarnya, Ibunda Shayne sedang sakit, sehingga demi mengembalikan psikologis sang pemain, Shin Tae-yong memberi izin bek tersebut untuk pulang.
"Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu supaya psikologisnya lebih stabil," kata Shin Tae-yong dikutip dari Instagram @lingkarfootball.
Kembalinya Shayne ke Belanda membuat Timnas Indonesia di laga melawan Libya tanpa bek andalan Viking FK. Praktis Shin Tae-yong kemungkinan akan menurunkan Pratama Arhan ataupun Edo Febrianshah di sektor kiri pertahanan Garuda.
Memang di pemusatan latihan jelang Piala Asia 2023 yang digelar sejak 20 Desember 2023 ini, Shin Tae-yong membawa tiga pemain berposisi sebagai bek kiri. Jadi jika salah satu di antara mereka tak bisa tampil, Shin Tae-yong masih memiliki opsi lain.
Absennya Shayne di laga perdana uji coba Timnas selama TC Turki tentu tak membuat pusing Shin Tae-yong, karena masih ada opsi seperti di atas. Bahkan, Shin cukup memperhatikan kondisi psikologis pemainnya, seperti Shayne yang diizinkan pulang ke Belanda terlebih dahulu.
Kemudian, Timnas akan mematangkan taktiknya sebelum mentas di Piala Asia 2023, Libya menjadi lawan yang dijajal untuk mencoba strategi dari Pasukan Garuda.
Laga melawan Libya menjadi pertandingan pertama dalam persiapan menghadapi Piala Asia 2023. Pertandingan ini rencananya digelar pada 2 Januari 2024 dan berlangsung mulai pukul 19.30 WIB.
Setelah laga tersebut, tim besutan Shin Tae-yong juga akan kembali menghadapi Libya pada 5 Januari 2024, sebelum terbang ke Qatar dan melakoni satu kali uji coba lagi, melawan Iran, 9 Januari 2024. Kemudian, 15 Januari 2024, Indonesia akan menghadapi laga pembuka Piala Asia 2023 melawan Irak di Grup D.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Malaysia Keringat Dingin Takut Dibantai Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ini Kata-kata Sihir Shin Tae-yong yang Bikin Timnas Bisa Atasi Arab
-
Bek Timnas Rizky Ridho Selalu Minum Sambil Jongkok, Ini Alasannya
-
Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A
-
Pujian Berkelas Legenda Inggris ke Timnas Indonesia: Sedang Naik Daun
Artikel Terkait
-
Heboh Pengamat Sepak Bola Kalah Taruhan Rp 200 Juta Usai Timnas Indonesia Menang, Netizen Seret Nama Bung Towel
-
Calvin Verdonk 'Minta Bantuan' ke Jepang: Semoga...
-
Gaji Ragnar Oratmangoen di FCV Dender: Ngaku Lebih Kerasan dengan Kehidupan di Belanda atau Belgia
-
Prediksi Taktik Shin Tae-yong di Piala AFF 2024, Siapa Tandem Marselino Ferdinan Buat Cetak Gol?
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
Hobi
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
Terkini
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan