Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, terlihat datang langsung ke Qatar untuk memberi semangat dan motivasi kepada para pemain Timnas Indonesia, jelang laga melawan Jepang pada Rabu (24/1) besok.
Indonesia akan bersua Jepang di pertandingan lanjutan di Grup D, yang akan berlangsung di Stadion Al Thumama. Pertandingan tersebut adalah pertandingan penentuan untuk melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @erickthohir, Erick memberikan sejumlah pesan kepada kesebelasan anak asuh pelatih Shin Tae-yong itu.
Indonesia terakhir kali bermain di Piala Asia pada tahun 2007, oleh karena itu kata Erick, harus ada sejarah baru yang dibuat di pertandingan esok melawan tim Samurai Biru.
"Kenapa kita di sini? Kita di sini karena ingin sarapan atau kita ingin lolos ke babak 16 besar?" tanya Erick Thohir kepada para pemain Timnas Indonesia, dilihat di akun Instagram @erickthohir, dikutip penulis pada Selasa (23/1/2024).
"Terakhir Indonesia masuk sini 2007 kalau tidak salah. Jadi hampir 17 tahun yang lalu. Jadi ada sejarah yang harus dibuat. Kalau posisi saya di tempat Anda, tentu saya nggak mau sia-siakan. Tidak hanya diri Anda sendiri, keluarga Anda, dan masyarakat Indonesia pasti ingin yang terbaik," sambung Erick.
Erick juga memperingatkan agar para penggawa Garuda tak meremehkan kesebelasan Jepang, karena tim Samurai Biru tak mudah untuk dikalahkan.
"Tapi stay humble, tim Jepang bukan tim yang gampang untuk diserikan dan dikalahkan. Bisa nggak kita fokus 90 menit atau lebih? Fokus di strategi yang sudah disepakati. Sekecil apa pun kesempatannya harus diambil," lanjutnya.
"Kehormatan saya sebagai Ketua Umum PSSI bisa hadir di sini, untuk bisa menyaksikan sejarah yang kalian akan buat," tambahnya.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia telah melakoni dua laga di Grup D, yakni melawan Irak dan Vietnam. Garuda kalah dengan skor 1-3 melawan Irak, dan menang 1-0 kala menghadapi Vietnam.
Dengan begitu, saat ini Indonesia telah mengantongi raihan 3 poin hasil kemenangan melawan Vietnam.
Indonesia masih berpeluang besar melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023 apabila mampu menang atau menahan imbang Jepang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Usai Bungkam Arab Saudi, Posisi Berapa Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
-
Jadi Hero di Laga Lawan Arab, Marselino Ferdinan Puji Taktik Shin Tae-yong
-
Tak Cuma Kandaskan Arab Saudi, Timnas Indonesia Juga Cetak Rekor Bersejarah Ini
-
Arab Saudi Keok! Herve Renard Akui Kualitas Tinggi Timnas Indonesia
-
Raih Hasil Impresif, Timnas Indonesia Langkahi Rekor Thailand & Vietnam
Artikel Terkait
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
KAI dan Bank BUMN Resmikan Naming Rights Stasiun Dukuh Atas
-
Girang Lihat Timnas Indonesia Menang, Kevin Diks Sampai Lakukan Ini
-
Nah! Azizah Salsha Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi Bareng Anak Pemain Sepak Bola, Bapaknya Teman Pratama Arhan
-
Usai Bungkam Arab Saudi, Posisi Berapa Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
Hobi
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Usai Bungkam Arab Saudi, Posisi Berapa Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
-
Jadi Hero di Laga Lawan Arab, Marselino Ferdinan Puji Taktik Shin Tae-yong
-
Gambarkan Situasi 2025, Ini 4 Hal Menarik di MotoGP Tes Barcelona
Terkini
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
-
Review Film Wanita Ahli Neraka, Kisah Nahas Santriwati Pencari Surga
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?
-
Tanpa Bikin Iritasi! Ini 3 Exfoliating Pad Aman untuk Kulit Sensitif