Netizen ramai-ramai mengeluhkan harga tiket nonton Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dinilai terlalu mahal dan tak terjangkau.
Adapun keluhan itu disampaikan di kolom komentar akun Instagram Timnas Indonesia saat menginformasikan harga tiket terusan dua pertandingan tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Indonesia masih harus melakoni dua pertandingan tersisa di putaran kedua ajang ini, yakni menjamu Irak (pada 6 Juni) dan Filipina (pada 11 Juni).
Menyadur dari akun Instagram resmi Timnas Indonesia (@timnas.indonesia), harga tiket termurah untuk pertandingan menghadapi Irak dan Filipina dipatok di harga Rp250 ribu, untuk kategori tribune atas (Upper Garuda). Adapun tiket terusan untuk dua pertandingan termurahnya ada di harga Rp450 ribu.
Sementara itu, untuk tribune utara (Garuda North) dan tribune selatan (Garuda South) dijual di harga Rp550 ribu. Sementara untuk tiket terusan ada di angka Rp1 juta.
Untuk kategori tribune barat (Garuda West) dan tribune timur (Garuda East) tiketnya dijual di harga Rp850 ribu. Tiket terusannya berada di angka Rp1,5 juta.
Adapun untuk tiket termahalnya ada di harga Rp1,25 juta untuk kategori VIP Barat (Premium West) dan VIP Timur (Premium East). Untuk tiket terusannya dijual di angka Rp2,25 juta.
Para suporter mengeluhkan harga tiket yang dinilainya terlalu mahal. Hal ini bisa dilihat dari komentar-komentar yang ada di akun Instagram resmi Timnas Indonesia, @timnas.indonesia.
Banyak netizen yang membandingkan harga tiket Timnas Indonesia saat ini dengan harga pada saat menjamu Vietnam di stadion yang sama pada Maret 2024 lalu.
"Kocak tribun atas 250+fee booking jadi 274.000 mahal banget, pas lawan Vietnam cuma 100.000 tribun atas," kata salah satu netizen.
"Pertanyaan simpelnya gini, waktu lawan Vietnam harga terendah 100k, sekarang jadi naik 150k, atas dasar apa? Bisa dijelaskan? Padahal event yang sama di stadion yang sama," tulis warganet lain.
"Udah jago banget ya Timnas Indo udah gak butuh suporter tapi butuhnya penonton," tulis yang lain.
"Kalo 300rb terusan masih bolehlah, kalo 450 kayak berat bro," ucap lainnya.
"Garuda east sama west pas lawan Vietnam cuma 350rb, ini kenapa malah jadi 850, gila naik 500rb, skip dah," kata netizen lain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Van Dijk Ragu Kluivert Bisa Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Kenapa?
-
Marselino Debut di Oxford United: Main di Piala FA, Langsung Kartu Kuning
-
Kluivert Jadi Pelatih, Marc Klok Harap Bisa Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Kepada Media Belanda, Marc Klok Sebut Shin Tae-yong Pelatih Diktator
-
Elkan Baggott Sukai Postingan Kabar Kluivert Jadi Pelatih Timnas, Siap Comeback?
Artikel Terkait
-
Tersingkir dari Piala Asia U-17, Saatnya Vietnam Belajar dari Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Breaking News! Indonesia Calon Tuan Rumah Piala Asia 2031, Saling Sikut dengan 8 Negara
-
Profil Adam Alexander Brathen, Pesepak Bola Kelahiran Batam di Liga Norwegia
-
Ole Romeny Soal Hubungannya dengan Marselino Ferdinan: Dia Seperti Adikku
Hobi
-
2 Fakta Unik Aldyansyah Taher Pemain Timnas U-17: Punya Versatility di Luar Nalar!
-
Persebaya Surabaya Siap Tempur Lawan Persija, Paul Munster: Saatnya Sprint!
-
Analisis Timnas U-17 vs Afghanistan: Garuda Muda Sempat Kehilangan Identitas Penyerangan
-
Potensi Leo/Bagas dan Jafar/Felisha Melaju ke Partai Puncak BAC 2025
-
Rekap Perempat Final BAC 2025: Dua Wakil Indonesia Lolos ke Semifinal
Terkini
-
Potret Kehidupan Sub-Urban di Kota Besar dalam Buku Komik Gugug! Karya Emte
-
Membongkar Karakter dan Isu Sosial dalam Series Bidaah
-
Usung Alter Ego, Lisa BLACKPINK Sukses Gebrak Panggung Coachella 2025
-
Mission Impossible - The Final Reckoning: Aksi Gila dan Serangan The Entity
-
3 Pahlawan dengan Quirk yang Tampak Licik dan Keji di Boku no Hero Academia