Sebagai seorang pemain belakang, Jay Idzes dikenal luas oleh para penggemar sepak bola sebagai sosok yang berkualitas. Tak hanya di kalangan penggemar sepak bola Indonesia ataupun Asia Tenggara, sosok berusia 24 tahun tersebut juga dikenal sebagai pemain belakang yang tangguh di liga Italia.
Namun ternyata, selain memiliki kualitas yang cukup baik sebagai pemain belakang, Jay Idzes juga memiliki beragam hal positif yang membuatnya pantas untuk menjadi panutan atau role model bagi para pemain Timnas Indonesia lainnya.
Apa sajakah itu? Mari kita ulas!
1. Memiliki Attitude yang Positif
Hal pertama yang menjadi alasan mengapa Jay Idzes pantas untuk menjadi role model pemain di Timnas Indonesia adalah karena dirinya memiliki sikap yang positif baik di dalam maupun di luar lapangan.
Tak hanya selalu menjaga sikap pribadi dan penampilannya, Bang Jay juga kerap menunjukkan sikap positifnya saat berinteraksi dengan rekan setimnya, pemain lawan, dan tentunya terhadap para suporter.
Bahkan, laman Suara.com menuliskan bahwa pemain Venezia FC tersebut sudah menunjukkan vibes positifnya kepada siapapun yang ditemui semenjak pertama kali gabung latihan Timnas Indonesia.
2. Memprioritaskan Pemanggilan Timnas Indonesia
Hal kedua adalah semenjak beralih kewarganegaraan, Jay Idzes selalu memprioritaskan panggilan ke Timnas Indonesia. Bukti kecintaannya kepada Timnas Indonesia bahkan dia buktikan saat Indonesia harus menjalani laga penentuan di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran kedua lalu.
Laman Suara.com merilis, meskipun Bang Jay harus membela klubnya Venezia FC untuk memperebutkan satu tiket ke pentas Liga Italia Serie A lewat final playoff, namun dirinya tak menjadikan alasan tersebut untuk datang memenuhi panggilan Garuda.
Alhasil, meskipun harus telat bergabung, namun pada akhirnya Jay Idzes tetap membersamai Pasukan Garuda dalam menjalani laga hidup-mati melawan Filipina.
3. Tak Mengutamakan Eksistensi di Media Sosial
Hal ketiga yang patut dicontoh dari seorang Jay Idzes adalah, dirinya bukanlah tipe pemain yang suka memamerkan kegiatannya di media sosial. Jika kita melihat akun instagram resminya di @jayidzes, kita akan melihat bahwa pemain yang satu ini memang tak begitu suka bermain media sosial.
Hal itu tercermin dari jarangnya sang pemain mememposting kegiatan hariannya, dan lebih suka mengisi media sosialnya dengan hal-hal yang lebih bermanfaat dan inspirasional seperti pencapaian-pencapaian dalam karier sepak bolanya.
Satu hal lagi, selama menggunakan media sosial, Jay Idzes belum pernah sekalipun membuat unggahan yang mencaci, menuliskan kata-kata kotor atau bahkan menghujat pihak-pihak tertentu. Sejauh ini, dirinya masih dalam kategori sosok yang sopan saat berada di dunia maya.
Itulah tiga hal yang membuat Jay Idzes pantas untuk menjadi role model bagi para pemain Timnas Indonesia lainnya. Jika seperti ini terus, sepertinya Bang Jay suatu saat bisa memegang peran sebagai kapten tim di Pasukan Merah Putih ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
-
Timnas Indonesia U-22, Piala AFF 2024 dan Kebijakan Potong Generasi Jilid II Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Artikel Terkait
-
Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
-
Timnas Indonesia Dibantai Jepang, Pelatih Persib: Saya Benar Kan? Realistis, Indonesia Gak Bisa Menang...
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera
-
Next Abang Depok? 3 Pemain Keturunan Mungkin Salaman dengan Erick Thohir Setelah Ole Romeny
-
Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
Hobi
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera
-
Media Vietnam Sebut Indonesia Belum Naik Kelas Gegara Kalah dari Jepang 0-4
-
Perasaan Campur Aduk Kevin Diks setelah Debut Bersama Timnas Indonesia
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
Terkini
-
3 Rekomendasi Film Angelina Jolie Bergenre Fantasi
-
Membedah Batasan Antara Kebebasan Berpendapat dan Ujaran Kebencian
-
4 Film yang Dibintangi Vikrant Massey di Tahun 2024, Terbaru Ada The Sabarmati Report
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Ulasan Novel Happy Ending Machine: Ketika Mencintai Orang yang Salah