Memasuki Oktober 2024, masih ada beberapa turnamen BWF World Tour yang akan digelar jelang World Tour Final 2024 yang menjadi turnamen penutup dalam serangkaian agenda tahunan resmi BWF.
Namun, tampaknya masih ada jeda untuk recovery dan jadwal latihan kembali sebab BWF tengah disibukkan dengan laga World Junior Mixed Team Championship 2024 atau Suhadinata Cup 2024 yang dihelat di China mulai 30 September sampai 5 Oktober 2024.
Sambil memberikan dukungan kepada atlet junior, tidak ada salahnya untuk bersiap memantau apa saja turnamen BWF World Tour yang akan digelar jelang World Tour Final 2024 berikut ini.
1. Arctic Open 2024
Arctic Open 2024 akan menjadi turnamen pembuka pasca even beregu Suhadinata Cup 2024. Turnamen level Super 500 ini akan digelar pada 8 ā 13 Oktober 2024 di Vantaa, Finlandia.
Meski Indonesia terbilang konsisten mengirimkan wakilnya ke Arctic Open, tetapi gelar yang disabet sendiri tidak terlalu banyak. Terakhir wakil Indonesia bawa pulang medali pada gelaran tahun 2019.
Kala itu, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dari ganda putra dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari ganda campuran yang berhasil naik podium tertinggi.
2. Denmark Open 2024
Berada di level Super 750 dan menjadi salah satu turnamen bergengsi yang diincar atlet dunia, Denmark Open 2024 akan dihelat pada 15 ā 20 Oktober 2024 mendatang di Arena Bank Jyske, Odense, Denmark.
Indonesia sempat paceklik gelar di gelaran tahun sebelumnya dan terakhir hanya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil juarai Denmark Open 2022 setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo serta Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada 2019.
3. Hylo Open 2024
Selalu digelar di Saarbrucken, Jerman, Hylo Open juga menjadi turnamen yang gelarnya banyak diincar karena berada di level Super 500. Dan gelaran tahun ini akan berlangsung pada 29 Oktober sampai 3 November 2024.
Wakil Indonesia yang terakhir menjuarai turnamen ini datang dari sektor tunggal putra dan ganda campuran pada gelaran tahun 2022. Kala itu Anthony Sinisuka Ginting dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang berhasil ukir prestasi.
4. Korea Masters, Japan Masters, dan Syed Modi India International 2024
Memasuki agenda bulan November 2024, BWF merencanakan tiga turnamen beruntun di level Super 300 hingga Super 500. Di antaranya ada Korea Masters 2024, Kumamoto Japan Masters 2024, dan Syed Modi India International 2024.
Korea Masters 2024 dihelat pada 5 ā 10 Novermber 2024, Kumamoto Japan Masters 2024 pada 12 ā 17 Novermber 2024, dan Syed Modi India International 2024 pada 26 Novermber ā 1 Desember 2024.
Melihat padatnya jadwal turnamen BWF World Tour yang akan digelar jelang World Tour Final 2024 tersebut, tampaknya badminton lovers Indonesia masih harus menunggu siapa saja atlet terbaik yang akan diturunkan untuk berlaga.
Siapa pun itu, semoga hasil terbaik yang akan didapat dan bisa membawa pulang gelar juara. Indonesia bisa, Indonesia Juara!
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Hobi Scroll Medsos tapi Tidak Posting, Ini 4 Alasan yang Melatarbelakangi
-
Rekap Laga Tim Indonesia di BWF World Junior Mixed Team Championships 2024
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Instagramable Abis! 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
-
Apriyani Rahayu Masih Dihantui Cedera, Siti Fadia Dapat Pasangan Baru!
Artikel Terkait
-
Aksi Sheryl Sheinafia di TOSI, Tertantang Adu Cepat Lawan Cinta Laura di Trek Lari
-
Runner Up Turnamen Lari, Penampilan Azizah Salsha Jadi Omongan Warganet: Sisi Terang Dia...
-
Inara Rusli Muak Dituding Pegang-pegang Tangan Ricky Harun: Makasih Pahalanya Lho!
-
Sheryl Sheinafia Tertantang Adu Cepat Lawan Cinta Laura di Trek Lari
-
Puas Jadi yang Kedua, 7 Potret Azizah Salsha Jadi Runner Up Estafet di Turnamen Olahraga Selebriti
Hobi
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
Terkini
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
4 Rekomendasi Film Komedi Dibintangi Zac Efron, Terbaru Ada A Family Affair