Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk mengaku kagum dengan antusiasme para suporter di Tanah Air.
Verdonk ikut berjuang saat skuad Garuda menjamu Jepang dan Arab Saudi, di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bek keturunan Aceh ini, bercerita kepada media Belanda ForzaNEC mengenai gilanya antusiasme pendukung Indonesia.
"Saya bahkan tidak bisa berjalan di jalanan dengan normal di sana," ungkap Calvin Verdonk, dilansir dari ForzaNEC, dikutip penulis pada Senin (25/11/2024).
Begitu pun saat ia berjalan dari hotel ke pusat perbelanjaan. Verdonk menyebut semua orang mengenalinya dan ingin mengobrol dengannya.
"Dekat hotel kami ada pusat perbelanjaan. Biasanya itu hanya lima menit berjalan kaki, tapi saya memerlukan 3/4 jam untuk sampai," tambah bek 27 tahun ini.
"Sepak bola di sana sangat hidup dan semua orang mengenalimu. Mereka semua ingin berbicara denganmu," tutur Verdonk.
Perjuangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia kini tengah menjalani putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Di putaran ketiga ini, skuad Merah Putih meraih 3 kali imbang, 2 kali kalah, dan 1 menang.
Skuad asuhan Shin Tae-yong imbang dengan Arab Saudi 1-1, Australia 0-0, Bahrain 2-2, takluk dengan China 1-2 dan Jepang 0-4, serta menang atas Arab Saudi 2-0.
Kemenangan kontra Arab Saudi tentu membuka lagi peluang lebar Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia. Usai menang lawan Arab, Ketua Umum PSSI memberikan apresiasi kepada pemain, pelatih, dan ofisial.
"Selamat kepada seluruh pemain, tim pelatih, dan ofisial atas kemenangan pertama sekaligus krusial bagi Indonesia menuju Piala Dunia," ucap Erick Thohir, dilansir dari situs PSSI, dikutip penulis pada Senin (25/11/2024).
"Saya bangga atas kerja keras pemain yang mati-matian meraih poin dan menjaga peluang Indonesia tetap ada untuk lolos," sambungnya.
Skuad Garuda kini ada di posisi ketiga di klasemen sementara Grup C, di bawah Jepang dan Australia. Timnas Indonesia masih memiliki empat laga tersisa, yakni 2 laga kandang dan 2 tandang.
Skuad Garuda akan menjamu China dan Bahrain, dan akan bertandang ke Australia dan Jepang. Peringkat 1 dan 2 di klasemen grup akan langsung lolos ke gelaran bergengsi Piala Dunia 2026.
Sementara itu, peringkat 3 dan 4 akan melanjutkan pertandingan di putaran keempat ajang ini.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Van Dijk Ragu Kluivert Bisa Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Kenapa?
-
Marselino Debut di Oxford United: Main di Piala FA, Langsung Kartu Kuning
-
Kluivert Jadi Pelatih, Marc Klok Harap Bisa Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Kepada Media Belanda, Marc Klok Sebut Shin Tae-yong Pelatih Diktator
-
Elkan Baggott Sukai Postingan Kabar Kluivert Jadi Pelatih Timnas, Siap Comeback?
Artikel Terkait
Hobi
-
AFF Langsung Panggil Banyak Nama Pasca Mundurnya Asnawi dari ASEAN All Stars, Kalap?
-
Match Recap Singapore Open 2025 Day 1: Fajar/Rian Lolos ke Babak Kedua
-
Ditolak Asnawi dan Ferarri, AFF Langsung Panggil Dua Pemain Pengganti ke ASEAN All Stars
-
Ikat Mauricio Souza sebagai Pelatih, Ini Target Persija Jakarta Musim Depan
-
Nadeo Argawinata Bersyukur Bisa Bersaing dengan Kiper Asing di BRI Liga 1
Terkini
-
Ulasan Novel You Killed Me First: Persahabatan yang Berujung Pengkhianatan
-
Tayang Juli, Drama BITCH X RICH 2 Rilis Keseruan Pembacaan Naskah Perdana
-
IU Ungkapkan Kisah Tak Pernah Berakhir di Lagu Remake Never Ending Story
-
Go Min Si Diterpa Isu Bullying, Agensi Mystic Story Tegas Membantah
-
Pretty Little Baby: Lagu Penuh Nostalgia Connie Francis yang Kembali Viral