Gelaran ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024 menjadi edisi yang kurang memuaskan bagi duo negara serumpun, Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia. Bagaimana tidak, dua negara bertetangga tersebut sama-sama harus pulang lebih awal dari turnamen, setelah hanya mampu finish di peringkat ketiga masing-masing grup.
Menyadur laman AFF, Malaysia yang berada di grup A, kalah bersaing dengan Thailand dan Singapura yang lolos ke semifinal. Sementara Timnas Indonesia yang berada di grup B, tak mampu melangkahi Vietnam dan Filipina yang pada akhirnya sukses melaju ke babak empat besar.
Meskipun sama-sama tersingkir di fase penyisihan grup, ternyata akan tetap menarik untuk membandingkan pencapaian dua negara yang kerap melahirkan persaingan sengit di segala bidang ini.
Jika kita menurut pada data statistik yang ada di laman aseanutdfc, kita sebagai pendukung Timnas Indonesia harus legawa, karena pencapaian Pasukan Merah Putih di ajang AMEC 2024 ini ternyata masih kalah dari rival tetangga kita, Malaysia.
Pada data yang dirilis oleh website penyelenggara turnamen, Timnas Malaysia ternyata menduduki peringkat ketujuh gelaran, sementara Timnas Indonesia berada satu strip di bawahnya yakni di posisi kedelapan.
Dari berbagai aspek yang dibandingkan untuk penentuan statistik ini, seperti gol yang diciptakan, kemudian lepasan total tembakan, kemudian tembakan ke arah gawang atau tepat sasaran, hingga rata-rata penguasaan bola, Asnawi Mangkualam Bahar dan kolega kesemuanya kalah dari yang dicatatkan Malaysia.
Seperti misal, untuk total tembakan selama mengikuti turnamen, Malaysia berhasil melepaskan 65 usaha, berbanding Indonesia yang hanya tercatat 62 tendangan saja. Pun demikian dengan gol yang diciptakan, dari empat laga yang telah dilalui, Malaysia sukses menciptakan 5 dentuman dari 21 tembakan ke gawang, sementara Indonesia hanya bisa menciptakan 4 gol saja dari 20 tembakan tepat sasaran.
Beralih ke penguasaan permainan. Selama empat kali memainkan laga, Malaysia tercatat memiliki rataan ball posession di angka 57 persen. Angka tersebut lebih tinggi tujuh persen dari rataan ball posession yang dimiliki oleh Timnas Indonesia, di mana dalam empat pertandingan mereka mencatatkan angka 50 persen saja penguasaan permainan.
Jadi, untuk gelaran AMEC 2024 kali ini, Timnas Indonesia terbilang tampil lebih jelek jika dibandingkan dengan Timnas Malaysia ya!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Artikel Terkait
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
Pilihan Sulit Pemain Keturunan: Bela Timnas Indonesia atau Jerman?
-
Kata Erick Thohir: Bebas Mau Kritik tapi Jangan Hancurkan Timnas Indonesia
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Breaking News! Ragnar Oratmangoen Terserang Virus, Pelatih Ungkap Kondisinya
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance