Setelah menunggu selama 18 tahun, Capcom akhirnya mengumumkan bahwa sekuel dari game legendaris Okami sedang dalam pengembangan.
Pengumuman ini menjadi salah satu kejutan terbesar di The Game Awards 2024, lengkap dengan teaser singkat yang memamerkan gaya seni brush painting khas Okami dan menampilkan Amaterasu, sang serigala protagonis, berlari menuju cakrawala. Meski trailernya belum banyak mengungkap detail, hype dari penggemar sudah terasa meledak.
Hal yang membuat proyek ini semakin istimewa adalah kembalinya Hideki Kamiya, sang sutradara asli dari Okami, untuk memimpin pengembangan sekuel ini.
Kamiya bekerja di bawah studio barunya, Clovers, yang namanya terdengar seperti penghormatan pada Clover Studio, tempat ia dan timnya menciptakan Okami pertama.
Sayangnya, Clover Studio ditutup tak lama setelah perilisan Okami pada tahun 2006 karena penjualannya yang kurang memuaskan meskipun mendapat ulasan fantastis. Kali ini, Clovers bekerja sama dengan dua studio lain, yakni M-TWO dan Machine Head Works, untuk memastikan kualitas game ini tetap tinggi.
Okami pertama dikenal sebagai game action-adventure bergaya Zelda-like yang menonjolkan estetika cat air dan gameplay unik berbasis kuas.
Game ini awalnya dirilis di PS2, kemudian dipindahkan ke Wii dengan controller dan di-remaster dalam versi HD. Bahkan setelah bertahun-tahun, Okami tetap memiliki basis penggemar setia yang mengagumi cerita menyentuh dan dunianya yang penuh warna.
Capcom juga sempat melakukan survei kepada para penggemar mengenai minat mereka terhadap kemungkinan adanya sekuel Okami.
Melansir dari artikel IGN, survei ini dilakukan bersamaan dengan penggalian minat untuk beberapa franchise Capcom lainnya. Di sisi lain, Kamiya sendiri telah menyatakan bahwa ia merasa memiliki tanggung jawab besar untuk merealisasikan Okami 2, seiring dengan visinya menciptakan karya yang lebih baik dari sebelumnya.
Capcom memang masih merahasiakan banyak hal soal proyek ini, termasuk tanggal rilisnya. Namun, dengan kembalinya banyak anggota tim asli dan visi baru dari Kamiya, harapan tinggi sudah pasti melekat pada game ini. Buat kamu yang sudah tidak sabar, bersiaplah untuk petualangan baru Amaterasu yang menjanjikan pengalaman yang tak kalah magis dari pendahulunya!
Okami 2 mungkin masih dalam tahap awal, tapi yang jelas, ini adalah kabar yang sudah lama dinantikan oleh penggemar game di seluruh dunia. Jadi, mari kita tunggu update selanjutnya dengan antusias!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Summer Game Fest 2025 Hadir 6 Juni, Semoga Tidak Ada Kabar Mengecewakan!
-
Split Fiction Laris Manis, Tembus Satu Juta Kopi Hanya Dalam Dua Hari!
-
Ubisoft Tutup Studio di Leamington, Strategi Bertahan atau Tanda Krisis?
-
Pemain PC Kini Bebas dari PSN! Sony Ubah Kebijakan Akun PlayStation
-
Final Fantasy Pecah Rekor 200 Juta Kopi, Pixel Remaster Jadi Bintang!
Artikel Terkait
-
Daftar Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 April 2025, Lengkap dengan Rahasianya
-
12 Game Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Iklan, Rebut Jutaan Tiap Hari!
-
5 Game Penghasil Saldo DANA Kilat, Banyak Bonusnya
-
Link Saldo DANA Kaget Gratis Terbaru 16 April, Bisa Buat Top Up PUBG Mobile!
-
Kode Redeem FC Mobile Terupdate, Lengkap Tips Dapatkan Pemain OP di Pitch Beats
Hobi
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Bojan Hodak Sebut Bali United Kerap Repotkan Persib, Rekor H2H Jadi Bukti
-
Pengamat Malaysia Sebut Jay Idzes Cocok Jadi Kapten ASEAN All Stars, Apa Untungnya?
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
Terkini
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Menangis Bukan Berarti Lemah, 5 Karakter Anime Buktikan Kekuatan Air Mata
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17