Dua pemain belakang andalan Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar dan Pratama Arhan kini sama-sama tengah berkarier di Liga Thailand.
Dalam catatan laman transfermarkt, Asnawi terlebih dahulu pindah ke Liga Negeri Gajah Putih tersebut pada 26 Januari 2024 lalu, sementara Arhan, menyusul sang kolega setahun kemudian, yakni pada tanggal 7 Januari 2025.
Bukan hanya berpindah liga, baik Asnawi maupun Arhan saat ini tengah menjadi andalan di klubnya masing-masing. Asnawi yang memperkuat Port FC, belakangan ini bermain cukup apik dan menjadi pemain reguler di klubnya.
Pun demikian dengan Arhan yang bergabung dengan klub True Bangkok United. Meskipun sempat menjalani musim yang suram di liga Asia Timur, namun pada akhirnya sang pemain mampu bangkit dan mendapatkan kepercayaan penuh.
Bahkan, dalam perkembangan terakhir, pemain berusia 23 tahun tersebut sukses menggenggam label pemain muda terbaik pekan ke-20 Thai League dan sukses mencatatkan menit bermain penuh untuk kali pertama hanya dalam lima pertandingan liga atau enam pertandingan di keseluruhan kompetisi.
Tentunya, juga akan sangat menarik jika kita mencoba untuk menganalisis perjalanan Asnawi Mangkualam di awal bergabung Liga Thailand lalu. Jika Arhan sukses mencatatkan menit bermain penuh pertamanya hanya dalam enam pertandingan semua kompetisi, bagaimana dengan Asnawi?
Secara garis besar, sejatinya apa yang ditorehkan oleh Arhan ini jauh lebih cepat dari sang kolega. Pasalnya, pada data yang ada di laman transfermarkt sendiri, Asnawi harus bersusah payah untuk bisa mendapatkan menit bermain di awal dirinya bergabung dulu.
Asnawi yang berlabuh ke Port FC pada 26 Januari 2024, baru masuk skuat yang dibawa pada pekan ke-17 saat pertandingan melawan Muangthong United (14/2/2025). Pada pertandingan ini pula, Asnawi mendapatkan menit bermain pertamanya meskipun hanya dimainkan selama satu menit saja.
Lantas, kapan Asnawi mendapatkan menit bermain penuh pertama? Sayangnya, berbeda dengan Pratama Arhan yangmendapatkannya pada laga kelima liga atau laga keenam di seluruh kompetisi, Asnawi harus menunggu dengan durasi waktu yang lebih panjang.
Dari data yang ada, Asnawi baru bermain penuh pada laga melawan Nakhonpathom di pekan ke-30 liga (26/5/2024), yang berarti dirinya harus menunggu kurang lebih empat bulan sejak bergabung. Atau jika dihitung dari laga yang telah dijalani, Asnawi membutuhkan waktu setengah musim untuk bisa bermain 90 menit penuh pertama.
Tentu, catatan waktu ini empat kali lebih lama daripada Arhan, yang hanya memerlukan waktu sebulan saja untuk bisa mendapatkan 90 menit penuh pertamanya.
Namun demikian, tentu hal itu tak perlu dijadikan sebuah masalah, karena saat ini Asnawi sendiri sudah menjadi pemain andalan di Port FC dengan menit bermain yang melimpah, dan tentunya bermain penuh yang meruah.
Semoga duo wing back andalan Indonesia ini selalu menuai kesuksesan di Thailand ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Diharapkan Angkat Performa Timnas, Apa Saja Keunggulan yang Dimiliki Ole Romeny?
-
Hijrah ke Jepang, Sandy Walsh Miliki Cukup Modal untuk Taklukkan Kerasnya Liga
-
Ole Romeny Eligible Bela Timnas, Masalah Lini Depan Skuat Garuda Belum Sepenuhnya Selesai
-
Tak Hanya Berakhir Spam, Lemparan Maut Pratama Arhan Masih Sangat Bisa Diandalkan!
-
Membanggakan! Ini 3 Hal Serba Pertama Pratama Arhan di Kompetisi Liga Thailand Musim Ini
Artikel Terkait
-
Lahirkan Sejumlah Pemain Timnas Indonesia, LTS 2025 Kembali Digelar
-
Dukung Timnas Indonesia, Pelatih Dewa United: Saya Harap Lolos ke Piala Dunia!
-
Rafael Struick Lagi Bapuk, Media Vietnam: Menderita dan Terpuruk
-
Diharapkan Angkat Performa Timnas, Apa Saja Keunggulan yang Dimiliki Ole Romeny?
-
Thom Haye Menggila Bersama Almere City di Hari Spesialnya
Hobi
-
Diharapkan Angkat Performa Timnas, Apa Saja Keunggulan yang Dimiliki Ole Romeny?
-
Daripada ke Yokohama F. Marinos, Sandy Walsh Sejatinya Masih Layak di Eropa
-
Profil Yokohama Marinos: "Saudara" Man City, Klub Baru Sandy Walsh
-
Hijrah ke Jepang, Sandy Walsh Miliki Cukup Modal untuk Taklukkan Kerasnya Liga
-
2 Pemain yang Jadi Saingan Sandy Walsh di Klub Yokohama F. Marinos, Siapa?
Terkini
-
Reuni dengan Fans Jepang Setelah 6 Tahun, EXO-CBX Spoiler Aktivitas Terbaru
-
Ulasan Novel The Magical Language of Others: Perbedaan Budaya dan Bahasa
-
Pantangan di Gunung? Percaya atau Nggak, Mending Jangan Nantangin!
-
5 Pemeran Pendukung Drama Korea Kick Kick Kick Kick, Ada Jeon Hye Yeon!
-
Bukan NJZ, ADOR Minta Media Pakai Nama NewJeans: Kontrak Masih Sah