Beberapa hari belakangan ketakutan warga Jakarta akan penyakit ISPA bermunculan. Berita tingkat kesehatan udara Jakartalah menjadi penyebabnya. Tingkat polusi yang sudah mencapai tahap membahayakan mengundang banyak reaksi.
Apalagi saat nama Jakarta tampil di urutan ketiga kota dengan polusi terburuk di dunia. Muncul berbagai tanggapan, baik yang menyalahkan ataupun mencoba membela diri.
Gejala buruknya udara Kota Jakarta sebenarnya bukan lagu baru. Berita sudah ada sejak dahulu, namun tidak pernah ada penyelesaian. Semua hal yang dilakukan terbukti tidak mendatangkan hasil.
Menghadapi situasi semacam ini, bukan solusi yang muncul justru saling tuding terjadi antara beberapa pihak. Kesan saling menyalahkan pun bermunculan.
Tudingan pertama tertuju pada kendaraan bermotor. Sebagian pihak menganggap sektor inilah biang kerok polusi ini. Pasalnya dari sekitar 26.370.535, berdasar data BPS tahun 2022, mempunyai potensi penyebab polusi ini.
Memang pemerintah DKI mengklaim telah mengadakan uji emisi terhadap kendaran bermotor tersebut. Namun dalam kenyataannya secara kasat mata masih tampak kendaraan bermotor tidak laik jalan masih melenggang di jalan-jalan ibu kota.
Hal ini memunculkan pertanyaan apa gunanya uji emisi jika tidak diikuti tindak lanjut, termasuk sanksi bagi pelanggarnya.
Tudingan kedua mengarah pada pabrik-pabrik yang ada di Jakarta dan sekitarnya. Tidak dapat dimungkiri bahwa industri mempunya andil besar dalam meruaknya polusi di kota Jakarta.
Polusi yang dihasilkan oleh pabrik-pabrik terbilang komplek. Limbah yang mereka hasilkan, bisa saja mengotori sungai-sungai di Jakarta. Demikian pula dengan polusi udara dari cerobong-cerobong asap mereka.
Lewat cerobong asap tersebut, berbagai material yang membahayakan melayang di langit Jakarta. Pengawasan dan penindakan yang dilakukan pemerintah terbukti tidak efektif. Buktinya pelanggaran-pelanggaran tersebut masih saja terjadi.
Tudingan ketiga mengarah pada keberadaan PLTU di sekitar Jakarta. Tidak tanggung-tanggung terdapat 16 PLTU mengepung Jakarta. Penggunaan batu bara sebagai bahan bakar PLTU ditengarai menjadi penyebab bencana ini.
Diakui atau tidak, ketiga sektor tersebut mempunyai andil terhadap buruknya kualitas udara kota Jakarta. Maka langkah apapun tidak akan berhasil jika hanya dilakukan secara partial.
Kesadaran dari semua pihak, termasuk masyarakatlah yang mampu menyelesaikan PR besar ini. Pemerintah pun punya tanggung jawab besar untuk menyelesaikan semua ini. Langkah yang dapat ditempuh adalah pembuatan regulasi untuk mengawasi dan menindak setiap pelanggaran yang terjadi.
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Silaturahride with Mas Pram, Ratusan Pesepeda Bersepeda 39 Km Bersama Gubernur
-
Transaksi Non-tunai KJP Plus Lewat EDC Bank DKI Tetap Berjalan Normal
-
Hasil Final Four Proliga 2025: Jakarta Popsivo Polwan Bekuk Gresik Petrokimia
-
43.502 Siswa Telah Menerima Kartu Jakarta Pintar Plus Tahap I 2025
Kolom
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Peran Transformatif Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Nasionalisme
-
Ki Hadjar Dewantara: Pilar Pendidikan dan Politik Bangsa melalui Tamansiswa
-
Taman Siswa: Mimpi dan Perjuangan Ki Hadjar Dewantara
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
Terkini
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana