Saat menjalani hubungan asmara, pasti ada masa naik turun. Sebenarnya hal yang wajar, asalkan masa turunnya gak lebih sering dari masa naiknya, alias momen-momen romantisnya lebih banyak daripada momen bertengkarnya.
Namun bila hubungan yang kamu dan pasangan jalani ternyata gak ideal, bisa membuat kalian berdua jadi lelah. Untuk mengetahui apakah hubunganmu telah berada dalam fase ini, ada beberapa tanda yang mesti kamu perhatikan. Apa saja?
1. Kamu dan pasangan jadi sering banget cekcok
Salah satu tanda kalau kamu dan pasangan sudah merasa capek dalam hubungan yang kalian jalani saat ini, adalah seringnya cekcok. Hal-hal sepele yang sebenarnya kalau kalian mampu pikirkan dengan kepala dingin bukanlah sesuatu yang penting untuk diperdebatkan, malah bisa memicu pertengkaran hebat.
2. Kalian tak lagi merasa nyaman dengan satu sama lain
Ciri lain yang perlu kamu kenali ketika hubungan asmaramu sudah terasa sangat melelahkan, adalah kamu dan pasangan tak lagi merasakan kenyamanan layaknya dulu saat baru jadian. Boleh jadi kesibukan kalian masing-masing, membuat hubungan kalian terasa hambar, sehingga perasaan cinta kalian berdua pun perlahan memudar.
3. Intensitas komunikasi antar kalian berdua menurun drastis
Saat perasaan cintamu dan pasangan masih kental, otomatis berpisah pun jadi terasa enggan. Solusinya, kamu pun sering mengirim pesan atau melakukan percakapan lewat telepon untuk memenuhi rasa rindumu padanya.
Ketika hubungan cintamu tak lagi seperti dulu, masing-masing sudah merasa capek, mau tak mau kamu pun jadi malas untuk menghubungi pasanganmu.
4. Saat bertengkar, tak ada lagi niat untuk meluruskan masalah
Karena kalian berdua telah merasa lelah, akibat seringnya cekcok. Bahkan kalian pun sudah tak tahu lagi penyebab cekcoknya apa, dan sebenarnya akar masalahnya di mana. Kalian sudah malas untuk mengulik lebih dalam demi mencari solusinya.
5. Sudah terpikir untuk pisah saja
Tanda ini yang umum terjadi ketika hubungan sudah tak lagi sehat. Karena jalinan asmara yang harusnya bisa membuat kalian ceria dan bahagia, malah membuat sering sedih dan marah, akhirnya terbersit keinginan untuk putus.
Kalau sudah ada tanda-tanda di atas, cobalah untuk mendiskusikan dengan pasangan perkara kelanjutan hubungan kalian. Kalau memang masih tersimpan rasa cinta, dan kalian sebenarnya enggan untuk pisah, coba dengan tenang, cari akar permasalahan sehingga bisa membuat kalian lelah menjalani asmara.
Bisa jadi karena kamu dan dia sudah kurang perhatian satu sama lain, atau ada sikap-sikapmu yang membuat dia kesal, dan lain-lain.
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
11 Batasan yang Menunjukkan Pasangan Benar-Benar Sayang, Bisa Ditiru!
-
Hati-Hati, Ini 5 Tanda Halus Pasangan Mau Minta Putus menurut Psikologi
-
Bak Yellow Flag, 4 Tanda Tersembunyi Pasangan OTW Meninggalkan Kamu
-
Viral Transformasi Perubahan Fisik Pasangan Ini Tuai Sorotan, Kaya Beda Orang
-
Islam Melarang Umbar Aib Pasangan, Bagaimana Kaitannya dengan Perceraian Baim Wong dan Paula?
Lifestyle
-
Anti Mati Gaya! 4 Ide Outfit Harian Miyeon (G)I-DLE yang Manis dan Chic
-
4 Sepatu Boots Wanita Lokal yang Bikin Gaya Makin Chic, Mulai dari 200 Ribu
-
4 Gaya OOTD Andalan Go Youn Jung untuk Tampil Chic dan Effortless!
-
Anti Boring! Intip 4 Padu Padan Gaya Kasual ala Mingi ATEEZ yang Effortless
-
4 Gaya OOTD Anti Ribet ala Choi Min Young, Tetap Keren di Setiap Momen!
Terkini
-
Pecat Carlos Pena di Penghujung Musim, Manajemen Persija Salah Langkah?
-
Demi si Dia! TXT Belajar Bahasa Cinta di Single Terbaru 'Love Language'
-
5 Drama Korea Ini Terpilih Tayang di Canneseries 2025, Simak Sinopsisnya
-
RUU Polri: Kebebasan Ruang Digital Terancam? Revisi Kontroversial yang Bikin Warganet Resah!
-
Review Film The Devil's Bath: Teror Mengerikan Tanpa Hantu