Garam menjadi bumbu yang wajib ada di dapur. Pasalnya, cita rasa masakan akan hambar tanpa adanya garam. Tak hanya mampu memberi rasa asin pada makanan, ternyata garam juga dapat menjadi bahan pembersih sejumlah benda di rumah.
Berikut ini terdapat beberapa benda yang dapat dibersihkan dengan garam dapur, melansir Bobo.
1. Talenan
Talenan berfungsi menjadi alas saat memotong bahan makanan. Oleh sebab itu, tak jarang terdapat bau dan noda yang membandel di talenan. Untuk mengatasi persoalan ini, kamu dapat menggunakan garam dapur lho.
Cukup taburkan garam secara merata di seluruh permukaan talenan, selanjutnya gosok talenan bersama potongan buah lemon. Cuci talenan hingga bersih di bawah air mengalir dan biarkan mengering. Dengan demikian, noda dan bau pada talenan akan menghilang.
2. Wastafel cuci piring
Kamu juga bisa memakai garam dapur untuk membersihkan wastafel cuci piring. Campurkan garam dan soda kue dengan perbandingan 1:1. Kemudian, lumuri permukaan wastafel dengan campuran tersebut. Kamu dapat memberikan gosokan-gosokan pada noda yang membandel, lalu bilas wastafel sampai bersih.
3. Setrika
Apakah kamu menyadari bahwa permukaan setrika juga menyimpan kotoran? Nah, kotoran ini bisa dihilangkan dengan menggunakan garam. Cobalah untuk melapisi permukaan bawah setrika dengan kertas roti. Selanjutnya, taburkan garam di atasnya. Berikutnya, kamu bisa menyalakan setrika dan mendiamkannya hingga menghangat.
Cara ini dapat membantu untuk melepaskan kotoran yang terdapat di permukaan setrika. Jika sudah, jangan lupa untuk menyeka setrika sampai bersih ketika setrika dingin.
4. Pakaian
Pakaian dengan noda membandel berwarna kuning kecokelatan kerap mengganggu penampilan. Jika kamu menemukan permasalahan tersebut, kamu dapat mengatasinya menggunakan garam.
Ketika mencuci pakaian, masukkan satu liter air panas dan ¼ cangkir garam. Selanjutnya, rendam pakaian selama beberapa saat agar noda dapat memudar. Berikutnya, kamu bisa mencuci pakaian seperti biasa dengan detergen.
Nah, itulah beberapa benda di rumah yang bisa dibersihkan dengan memakai garam dapur. Mudah bukan untuk mencobanya?
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Spek Lengkap Moto X70 Air Pro Terungkap, Andalkan Kamera Telefoto Periskop
-
4 Moisturizer Berbahan Zinc, Rahasia Wajah Bebas Jerawat dan Pori-Pori Kecil
-
4 Tablet Gaming Terbaik yang Layak Dibeli 2026, Anti-Lag dan Visual Mulus!
-
Estetik Banget! 5 Ide OOTD Night Street Style ala Joshua SEVENTEEN
-
Sat Set Tapi Modis, Intip 4 Daily Outfit ala Lisa BLACKPINK Buat Hangout!
Terkini
-
Andre Taulany Buka-bukaan soal Harapan Baru di 2026: Kawin Lagi!
-
Resmi Berlaku! Babak Baru Penegakan Hukum yang Menghantui Suara Kritis
-
Ulasan Buku Nak, Belajar Soal Uang Adalah Bekal Kehidupan: 4 Tahap Bangun Kekayaan
-
Nama Anak Steffi Zamora Jadi Sorotan, Netizen Kaitkan dengan Laura Anna?
-
Sinopsis Film The Housemaid, ART Terjebak dalam Rahasia Keluarga Kaya