Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Nurdiana Andira
Ilustrasi Matcha (pexels.com/@pixabay)

Matcha merupakan bubuk teh hijau yang telah diproses dan digiling hingga halus. Matcha memiliki aroma dan rasa yang khas. Selain itu, matcha juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Matcha sangat cocok untuk dicampur dengan bahan lain yang kemudian diolah menjadi makanan yang lezat.

Lalu apa saja sih kreasi makanan berbahan matcha? Yuk, cari tahu jawabannya di bawah ini!

1. Matcha Cheesecake

Matcha cheesecake merupakan salah satu kreasi lezat dari matcha. Bahan-bahan untuk membuat matcha cheesecake yaitu kue kering, mentega, krim keju, gelatin, gula, susu, krim, dan tentunya bubuk matcha. Pembuatannya pun sederhana karena tidak perlu proses pengovenan. Cukup didinginkan di kulkas saja. Matcha cheesecake ini cocok dikonsumsi sebagai dessert. Selain itu, minuman dingin yang menyegarkan juga dapat menjadi teman yang pas untuk mengonsumsi matcha cheesecake.

2. Matcha Mille Crepe

Olahan matcha satu ini cocok untuk kamu yang anti ribet-ribet club. Matcha mille crepe bisa jadi pilihan menu dessert yang simpel untuk dibuat. Bahan-bahan yang digunakan mudah didapatkan. Proses membuatnya pun tidak rumit. Walaupun proses pembuatannya sederhana, matcha mille crepe ini kaya akan rasa. Perpaduan antara crepe matcha yang lezat dengan whipped cream yang lembut bisa bikin lidah ketagihan.

3. Matcha Swiss Roll Cake

Ingin membuat kue lembut dengan paduan krim yang manis? Matcha swiss roll cake bisa jadi pilihan kreasimu. Olahan ini berbahan tepung, telur, gula, matcha, mentega, susu, dan whipping cream. Roll cake ini dibuat dengan cara dipanggang dan diisi krim matcha kemudian digulung. Matcha swiss roll cake dengan tekstur fluffy dan soft ini cocok banget dikonsumsi bareng keluarga atau teman terdekat.

4. Matchadamia Cookies

Kacang macadamia yang dipadukan dengan matcha ternyata cocok dibuat cookies. Yup, matchadamia cookies merupakan kreasi kue kering yang dibuat dengan kacang macadamia dan matcha. Olahan ini dibuat melalui proses pengovenan. Matchadamia cookies pas banget untuk diijadikan camilan saat santai. Apalagi ditemani kopi hangat atau teh hangat. Duh, klop banget!

5. Matcha Macaron

Si kecil nan manis ini pasti sudah tidak asing ditelingamu. Yup betul, macaron. Macaron merupakan kue asal Perancis dengan berbagai warna dan varian rasa. Salah satu varian yang harus kamu coba adalah matcha macaron. Matcha macaron dibuat dari meringue yang terdiri dari putih telur, tepung almond, gula, dan bubuk matcha. Kemudian diberi isian buttercream di tengahnya. Bentuknya yang mini, bulat, tetapi memikat ini cocok untuk dijadikan camilan.

Nah, itu tadi 5 kreasi makanan berbahan matcha yang wajib dicicip. Kamu juga bisa praktik membuat sendiri di rumah lho. Pasti jadi kegiatan yang menyenangkan. Yuk, dicoba!

Nurdiana Andira