Selain keluarga, teman juga berperan besar dalam hidup seseorang. Bahkan, pada beberapa kasus, teman justru lebih memberi pengaruh sehat, dibanding keluarga sendiri.
Akan tetapi, gak semua teman itu bawa dampak baik. Itu hanya terjadi pada sosok teman yang tulus. Sementara teman yang enggak tulus, atau memiliki motif tertentu, malah bisa membuat hidupmu susah.
Untuk membedakan mana teman yang tulus dan enggak, berikut ini tips yang bisa kamu lakukan. Apa saja?
1. Caranya menghormati
Kamu bisa membedakan mana teman yang tulus dan tidak, dari cara mereka menghormati orang lain. Amati bagaimana sikapnya ketika berhadapan pada orang lain yang gak memiliki status yang sama, apakah tetap baik, atau malah judes dan kejam.
Kalau dia baik pada siapa pun, tanpa pandang bulu, maka dia tipe teman yang layak kamu jadikan sahabat. Akan tetapi, kalau dia baik di depanmu, tapi jahat atau menghina ketika berpapasan dengan orang yang statusnya lebih rendah, pertanda kalau dia mendekatimu cuma karena status, bukan murni ingin berteman.
2. Sikapnya ketika mengobrol
Lewat obrolan, bisa ketahuan pula karakter aslinya seperti apa. Teman yang tulus, akan berusaha mendengarkan bicaramu dengan sungguh-sungguh.
Sementara teman yang egois, kisahmu itu dianggap gak penting. Maka dari itu, dia selalu berusaha mendominasi percakapan, dan sering memotong pembicaraan, supaya dia dapat giliran bicara.
3. Dari kritikan
Kamu jangan senang dulu ketika temanmu selalu mengiyakan tindak-tandukmu, meskipun itu salah. Justru sikap demikian, bisa jadi ciri teman penjilat. Selama kamu mampu memberi manfaat untuknya, dia manut-manut saja. Kamu salah pun, tetap dibela
Justru teman yang tulus, berani untuk mengkritik ketika kamu berbuat keliru. Hal ini dilakukan demi kebaikan dirimu sendiri. Karena ia tak ingin melihat kamu, temannya, terus-menerus jatuh di lubang yang sama.
Itulah beberapa cara membedakan mana teman yang tulus dan enggak. Jangan terkecoh lagi, ya. Selalu awasi tindak-tanduknya. Karena teman yang gak tulus, bisa berubah jadi musuh dalam selimut!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Bikin Gelisah! Film Musuh Dalam Selimut Bakal Bikin Sinefil Suuzon Berat
-
Prabowo Didesak Bentuk Tim Independen Usut Kerusuhan, Analis: Waspada Musuh Dalam Selimut
-
Singgung Mensesneg Jadi Jubir, Pengamat Sebut Prabowo Lagi Melepaskan 'Musuh dalam Selimut'
-
Ikuti Kisah Dua Petualang Muda 'Musuh dalam Selimut' Karya Agatha Christie yang Satu Ini!
-
Kenali 6 Ciri-Ciri Teman yang Tulus Mendukung Kita, Jangan Disia-siakan!
Lifestyle
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Bukan Pensiun, Narji Ungkap Alasan Sebenarnya di Balik Hobi Bertani
-
Tips Kelola Uang ala Xaviera Putri Meski Budget Pas-pasan
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Jangan Asal Cuci! Pahami Arti Simbol di Label Baju Jadi Rahasia Pakaian Awet
Terkini
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
-
Ditipu dan Terlilit Utang Miliaran, Fadil Jaidi Bantu Lunasi Utang Keluarga