Dalam hidup, kamu nggak bisa menjalaninya dengan seenak udel. Ada beberapa panduan penting yang mesti kamu tanamkan, supaya hidup bisa dijalani dengan bahagia, serta hubunganmu dengan sesama pun dapat berjalan dengan harmonis. Ini dia beberapa prinsip hidup tersebut!
1. Saat kamu sedang sendiri, waspada dengan pikiranmu
Saat sedang sendiri, akan sangat mudah tergoda pada pikiran-pikiran negatif. Padahal, pikiran negatif seringnya tak membawa dampak positif sama sekali.
Bila kamu terbiasa membiarkan otakmu berkelana secara kreatif memikirkan hal-hal buruk, maka hidupmu pun nggak jauh-jauh dari itu. Karena pikiran, merupakan landasan tindakan. Kalau pikirannya negatif, gimana bisa bertindak positif.
Sebagai contoh, kamu sering berpikir tentang kegagalan-kegagalan yang pernah terjadi dalam hidupmu. Karena seringnya dipikirkan, lambat laun alam bawah sadarmu meyakini bahwa apa pun yang kamu lakukan, pasti gagal. Akibatnya, setiap kali ada kesempatan, nggak kamu ambil, karena keburu pesimis duluan.
2. Saat kamu bersama teman, jaga lisanmu
Sebagai makhluk sosial, sangat mustahil bila kamu benar-benar hidup sendiri tanpa ada interaksi sama sekali dengan manusia lain. Pastilah kamu membutuhkan keluarga atau teman.
Nah, supaya hubunganmu berjalan dengan baik, dan kamu nggak dikucilkan, maka wajib menjaga lisan. Lisan tajam, siap-siap saja kamu hidup sendirian, karena orang nggak bakal mau dekat-dekat dengan kamu.
3. Saat kamu sedang marah, jaga perilakumu
Marah adalah emosi yang kuat. Dan tak semua orang mampu mengendalikan amarah. Ada banyak orang yang akhirnya mengucapkan sesuatu atau melakukan tindakan yang kemudian disesali, karena dikuasai amarah. Maka dari itu, latih diri untuk bisa tetap tenang, ketika sedang marah.
4. Saat kamu sedang berada dalam masalah, perhatikan emosimu
Ketika sedang dihadapkan dengan masalah, ada sebagian yang mampu menyikapinya dengan dewasa. Ada pula, yang akhirnya terpuruk atau malah jadi marah-marah.
Padahal, masalah itu pasti akan menerpa siapa pun. Dan penyikapan yang keliru, bisa membuat masalah jadi semakin komplek. Karena itu, hati-hati kalau ada masalah, jangan sampai dikendalikan emosi. Nanti malah jadi nggak kelar-kelar.
Nah, itu dia beberapa pedoman hidup yang mesti kamu tanamkan. Dengan melakukan prinsip hidup tadi, hidupmu jadi lebih damai dijalani. Itu, kan yang kamu mau?
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Ini Tips dari Epidemiolog!
-
Cara Menjaga Pola Pikir Positif Setiap Hari, Harus Meditasi?
-
Belajar 'Nunchi', Seni Membaca Pikiran dan Perasaan Orang Lain ala Korea
-
Pikiran Negatif Penghambat Sukses dalam Buku Aku Berpikir, Aku Bertindak
-
Asal Usul Lucky Vicky: Populer di Kalangan Penggemar K-Pop, Dipakai Anies Baswedan
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans