BLACKPINK dikabarkan akan berpartisipasi dalam sebuah kampanye yang berjudul 'Dear Earth' . Dilansir melalui Newsen via Naver, girl grup asal Korea Selatan tersebut akan turut serta dalam kampanye 'Dear Earth; pada tanggal 23 Oktober mendatang, waktu bagian US. Kabarnya, acara tersebut akan ditayangkan di YouTube Original.
Kampanye tersebut merupakan sebuah kampanye yang mengusung tema perubahan iklim. Dalam acara tersebut, artis terkenal lainnya seperti, Billie Eilish, Jaden Smith, Annita, dan masih banyak lagi akan tampil dalam tayangan perdana YouTube Original 'Dear Earth' nanti.
Para pemimpin dunia seperti, mantan presiden AS, Barack Obama, Paus Prancis, dan CEO Google Alphabet Sundar Pichai juga turut hadir.
BLACKPINK merupakan satu-satunya artis K-Pop yang berpartisipasi dalam kampanye "Dear Earth", nantinya juga akan menjadi pembicara dalam acara tersebut.
Mereka akan menyampaikan suatu pesan yang bertujuan untuk mencegah perubahan iklim yang diharapkan dapat diterima, tidak hanya kepada seluruh penggemar, tetapi juga kalangan umum.
Selain itu, Jennie, Jisoo, Rose dan Lisa nanti juga dikabarkan akan memberikan pertunjukan yang diharapkan dapat menarik perhatian banyak orang.
"Dear Earth akan memotivasi para pemirsa untuk menciptakan keadaan yang lebih baik dan lebih sehat lagi bagi bumi, melalui kontribusi para pemimpin global, selebritas, pembuat konten dan musisi," ujar Susan Danniels, kepala konten asli Youtube Global dikutip melalui billboard.
Semenjak debutnya BLACKPINK pada 5 tahun silam, mereka telah mengeluarkan banyak lagu hits di pasaran dan memiliki jumlah subscriber YouTube sebanyak 67,1 juta.
Popularitas dari masing-masing member sudah tidak diragukan lagi, mulai dari kegiatan grup maupun solo, semuanya menimbulkan reaksi memuaskan dari para penggemar di seluruh dunia.
Tak lama ini, Grup K-pop yang debut pada 2016 ini berkesempatan untuk menjadi duta SDGs ditunjuk oleh sekretaris jenderal PBB, Antonio Gusterres, serta duta konferensi perubahan iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa (United Nations Climates Change Conference (COP26)) awal tahun 2021.
Selain itu, mereka juga berkontribusi memberikan donasi untuk pemulihan kerusakan yang diakibatkan kebakaran hutan.
Selamat BLACKPINK atas kesempatannya menjadi bagian dari kampanye "Dear Earth"!
Baca Juga
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Impian Lama Jadi Nyata, J-Hope BTS Siap Muncul di Variety Show I Live Alone
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
Artikel Terkait
-
Trend Terbaru Jennie BLACKPINK, Pakai Dua Kemeja Untuk Rok Viral di Media Sosial: Berani Coba?
-
Lirik Lagu Number One Girl Rose BLACKPINK, Tentang Perasaan Cinta yang Mendalam!
-
Hampir 1 Juta Warga Lebanon Mengungsi, PBB Dukung Gencatan Senjata dengan Israel
-
Adu Strategi Pelatih Korea Selatan vs Jepang di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Tak Bisa Ongkang Kaki
-
41 Kali Gagal! PBB Sebut Israel Halangi Bantuan Menyelamatkan Nyawa di Gaza
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar