Mnet dan HYBE telah secara resmi mengumumkan bahwa survival show I-LAND Season 2 yang nantinya akan membentuk girl grup baru segera dimulai.
Menurut siaran pers yang dibagikan oleh CJ ENM, I-LAND 2 telah secara resmi memulai produksi. Mereka mengumumkan bahwa mereka menerima pelamar untuk musim kedua acara tersebut. Sama halnya seperti ENHYPEN, girl grup bentukan ajang survival ini nantinya akan bernaung dibawah BELIFT LAB.
Syarat peserta audisi adalah perempuan kelahiran antara 1 Januari 2000 hingga 31 Desember 2009, yang diperbolehkan berasal dari negara mana saja. Pendaftaran dibuka mulai dari tanggal 27 September pukul 12.00 KST hingga 10 Oktober pukul 12 KST.
Audisi akan diadakan di tujuh wilayah di seluruh dunia seperti Korea Selatan, Jepang, Vietnam, Australia, Thailand, Amerika Serikat, dan satu lagi lokasi yang belum diumumkan.
I-LAND 2 dijadwalkan mulai tayang pada tahun 2022 mendatang.
Sebelumnya ajang survival I-LAND telah sukses melahirkan boy grup bernama ENHYPEN dengan Heeseung, Jay, Jake, Sunghoon, Sunoo, Jungwon, dan Ni-ki sebagai membernya.
Sekilas tentang I-LAND, merupakan program BELIFT+, perusahaan gabungan Big Hit Entertainment dan CJ ENM. BELIFT+ menjadi anak perusahaan Big Hit, seperti Source Music dan Pledis Entertainment.
Merujuk pada program I-LAND season sebelumnya, dalam acara ini peserta I-LAND akan saling berkompetisi dengan unjuk bakat dan kemampuan dance, menyanyi dan rap, sekaligus live stage di hadapan juri dan peserta lainnya.
Konsepnya sedniri mengadopsi sistem manajemen trainee di agensi Big Hit Entertainment. Di mana selama 113 hari setiap peserta I-LAND tidak hanya diminta saling mengenal dan akrab satu sama lain. Namun, juga dituntut untuk berkompetisi dengan memberikan penampilan terbaik, agar bisa dipilih satu sama lain untuk mengisi komposisi ideal I-LAND sebagai global idol.
Banyak yang menyamakan I-LAND dengan sebuah film berjudul Hunger Games, karena selain bisa berkawan, peserta juga harus berat hati mendepak satu sama lain jika memang penampilan yang ditampilkan selama kompetisi buruk.
Meskipun terlihat agak kejam, tetapi semua itu dilakukan semata-mata agar terbentuknya idol K-{p[ global yang cerah dan sukses.
Gimana nih chingu, makin gak sabar bukan menantikan I-LAND 2?
Tag
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Ikonik! Lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Berhasil Melejit Posisi 2 di Chart Inggris
-
TXT Gambarkan Perasaan Cinta Tanpa Batas di Lagu Terbaru 'Over The Moon'
-
TWICE Ajak Menggali Makna Cinta Sejati di Lagu Ikonik Bertajuk What is Love?
-
Zico Beber Tak Pernah Baca Laporan Internal Provokatif HYBE
-
STAYC Ungkap Rasa Frustrasi Hadapi Teka-teki Cinta dalam Lagu Terbaru 'GPT'
Lifestyle
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
-
3 Look Outfit Elegan ala Roh Yoon-seo, Mana yang Cocok Buat Dinner?
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan