Mantan kontestan Produce 48 dan anggota Secret Number saat ini, Park Minji, telah mengungkapkan tentang dirinya yang hampir menyerah pada mimpi menjadi idol K-Pop. Namun, ada satu sosok yang membuatnya bertahan dan membantunya debut.
Menyadur dari Koreboo, dalam episode Idol Radio yang dipandu oleh Joohoney dan Hyungwon MONSTA X, Minji Secret Number dengan cepat menjadi emosional ketika dia berterima kasih kepada para penggemarnya atas dukungan yang tiada henti.
"Ketika aku berada di program audisi untuk pertama kalinya, ada seorang penggemar yang bahkan menunggu bus bersamaku. Dan beberapa orang itu adalah alasan mengapa aku di sini. Kami memiliki banyak hal untuk ditunjukkan, jadi dukung aku," katanya.
Minji adalah trainee selama sembilan tahun dan kontestan di Produce 101 Season 1 dan Produce 48. Setelah gagal mencapai peringkat debut, mengakhiri yang pertama di tempat ke-71 dan yang terakhir di 53, dia ditetapkan untuk debut sebagai seorang anggota girl grup di bawah M&D17.
Sayangnya, rencana ini dibatalkan pada tahun 2019 yang menyebabkan Minji memutuskan kontraknya dengan perusahaan. Meskipun demikian, dia selalu bermimpi untuk debut.
Minji mendapat terobosan besar ketika dia bisa debut di Secret Number bersama Zuu, tepat waktu untuk rilis “Fire Saturday”, Dia mengatakan di Idol Radio tentang situasinya yang semakin putus asa sebelum menjadi anggota baru Secret Number.
Debutnya berkat Jinny, sesama kontestan Produce 48, yang memperkenalkannya ke Vine Entertainment dan membiarkan bakatnya bersinar.
"Sebenarnya, Jinny membawaku ke perusahaan ini saat aku hampir menyerah," ungkap Minji.
Idol K-Pop tersebut tidak bisa menahan air matanya saat mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Jinny karena telah memberinya kesempatan. Jika Jinny tidak memberinya semangat, Minji akan berhenti dari mimpinya menjadi seorang penyanyi.
"Jadi terima kasih Jinny. Aku ingin mengatakan itu di sini. Aku benar-benar hampir menyerah. Terima kasih."
Jinny pun tak kuasa menahan air matanya dan ikut menganis bersama Minji.
Semenjak Secret Number debut di bawah Vine Entertainment pada 19 Mei 2020, Denise, Dita, Jinny, Léa, Soodam Zuu dan Minji, telah tumbuh dengan baik sebagai grup rookie. Mereka telah merilis beberapa video musik dan single, dan berhasil memenangkan berbagai penghargaan bergengsi seperti Best New Female Artist di Asia Artist Award 2020, dan Outstanding Newcomer di Asian Pop Music Award 2020.
Pada 2021 ini, mereka berhasil membawa pulang dua piala "Best Artist" Ten Asia Global Top Ten Awards di China dan Jepang. Mereka juga tampil di berbagai program reality, termasuk “SEOUL PLAY".
Perjalanan mereka sebagai grup masih panjang. Kita lihat saja seberapa jauh Secret Number bisa bersinar sebagai bintang.
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
Mimpi Belle Kiss of Life Akhirnya Terwujud! Konser Perdana di Jakarta Banjir Cinta
-
Ulasan Lagu FIFTY FIFTY 'Perfect Crime': Cinta Gelap yang Memikat
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan